Scope Definition Definisi Ruang Lingkup Problem Analysis Analisis Masalah

Adapun uraian secara lengkap mengenai Problem Analysis ini akan di bahas pada sub bab 4.3.

1.2.3. Requirements Analysis Analisis Kebutuhan

Requirement Analysis ialah melakukan analisa terhadap kebutuhan perusahaan. Tahap ini akan dilakukan bila manajemen menyetujui untuk melanjutkan proyek. Pekerjaan pada tahap ini adalah mendefinisikan apa saja yang perlu dilakukan oleh sistem, apa yang dibutuhkan dan diinginkan oleh pengguna dari sistem baru. Pada tahap ini, tim akan mengumpulkan dan mendiskusikan kebutuhan dan prioritas berdasarkan informasi yang diperoleh dari observasi, wawancara, dan pertemuan-pertemuan yang telah dilakukan. Output yang dihasilkan dari tahap ini adalah business requirement statement . Adapun uraian secara lengkap mengenai Requirement Analysis ini akan di bahas pada sub bab 4.3.

3.2.4. Logical Design Desain Logis

Tahap logical design menerjemahkan kebutuhan ke dalam model sistem. Tahapan ini menggambarkan suatu solusi dan teknis serta metodologi. Prasyarat untuk logical design adalah daftar kebutuhan yang didapatkan dari tahapan requirements analysis. Pada penelitian ini penulis menggunakan tools Data Flow Diagram DFD, Entity Relationship Diagram ERD, dan State Transition Diagram STD sebagai logical desain. Dalam perancangan dengan DFD, ERD dan STD ini, penulis menggunakan Microsoft Visio. Pada tahap ini, penulis juga melakukan perancangan terhadap user interface dari aplikasi ini. Perancangan yang dilakukan yaitu halaman-halaman yang ada di dalam sistem. Adapun uraian secara lengkap mengenai Logical Design ini akan di bahas pada sub bab 4.4.

3.2.5. Decision Analysis Analisis Keputusan

Decision Analysis ialah melakukan analisa terhadap keputusan yang akan diambil berdasarkan solusi-solusi yang ditawarkan. Pada tahap ini ditentukan sistem yang digunakan, kepemilikan perangkat lunak, desain sistem, teknologi informasi yang akan dihasilkan dari aplikasi, dan analisis kelayakan. Adapun uraian secara lengkap mengenai Decision Analysis ini akan di bahas pada sub bab 4.5.

3.2.6. Physical Design and Integration Desain Fisik dan Integrasi

Setelah mendapatkan persetujuan dari pemilik sistem pada tahapan decision analysis , maka akhirnya sistem yang baru dapat dirancang. Tujuan tahap physical design and integration adalah mengubah kebutuhan ke dalam spesifikasi desain fisik yang akan memandu pembangunan sistem. Pada tahapan ini penulis melakukan spesifikasi database dan melakukan perancangan tampilan.