Pengertian Gaji Dan Upah.

11 . Manager Bagian Akuntansi Fungsi : Membantu General akuntansi dan keuangan dalam merencanakan, mengkoordinasi, menyelenggarakan, mengevaluasi, dan mengendalikan bidang akuntansi dan keuangan. Tugas Dan Tanggung Jawab : 1. Bertanggung jawab dalam perencanaan terbitnya laporan keuangan perusahaan secara tepat waktu dan akurat. 2. Bertanggung jawab atas kebijakan dalamperencanaan sistem informasi akuntansi perusahaan dan mekanisme kerja.

C. Pengertian Gaji Dan Upah.

Dalam menjalankan kegiatannya, perusahaan memperkerjakan orang yang disebut pegawai atau buruh, dan secara umum disebut karyawan. Dalam hal ini karyawan tersebut menjual jasa tenaga kerja. Kerja yang dimilikinya untuk memperoleh imbalan yang disebut gaji dan upah. Istilah gaji biasanya digunakan untuk pembayaran kepada pegawai yang diberi tugas-tugas administratif dan juga para pimpinan. Pada umumnya jumlah gaji ditetapkan secara harian maupun bulanan. Imbalan yang diberikan kepada para karyawan yang melakukan pekerjaan kasar dan lebih banyak mengandalkan fisik biasanya disebut upah. Penggajian merupakan hal yang paling penting karena Karyawan sangart sensitif terhadap kesalahan-kesalahan dalam penggajian atau hal-hal yang tidak wajar.Untuk mempertahankan agar moral karyawan tetap tinggi, perusahaan harus Universitas Sumatera Utara membayar gaji secara akurat dan tepat waktu, karena penggajian merupakan hal yang diatur oleh peraturan pemerintah, dan penggajian dan upah yang berkaitan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap laba bersih sebagian besar karyawan. Warren Reeve fees dalam buku Pengantar Akuntansi mendefenisikan gaji dan upah sebagai berikut : Gaji adalah jumlah total yang dibayarkan kepada karyawan atas jasa-jasa yang mereka berikan selama suatu periode dan Tarif gaji biasanya diekspresikan dalam periode bulanan atau tahunan. Upah adalah pembayaran kepada karyawan lapangan pekerja kasar baik yang terdidik maupun tidak terdidik dan tarif upah biasanya diekspresikan secara mingguan atau per jam 446:2005 . Malayu harahap dalam buku Manajemen Sumber Daya Manusia mendefenisikan gaji dan upah sebagai berikut : “ Gaji adalah balas jasa yang dibayar secara periodik kepada karyawan tetap serta mempunyai jaminan yang pasti. Upah adalah balas jasa yang dibayarkan kepada pekerja harian dengan berpedoman atas perjanjian yang disepakati pembayarannya” 118:2000. Andrew F Sikula dalam buku Manajemen Sumber Daya Manusia Pengarang Malayu Harahap Mendefinisikan gaji sebagai berikut : ”gaji adalah kompensasi tetap yang dibayarkan kepada pemangku jabatan, atau posisi klerek, atas dasar yang teratur seperti tahunan, caturwulan, bulanan, atau mingguan”119:2000. Gaji atau upah pokok seorang karyawan sering ditambah dengan komisi, pembagian laba , atau tunjangan kesejahteraan. Banyak perusahaan membayar bonus tahunan pada para manajer selain gaji pokok. Jumlah bonus sering kali didasarkan pada beberapa ukuran produktivitas, seperti laba Universitas Sumatera Utara perusahaan.Walaupun pembayaran umumnya dilakukan dengan cek atau tunai namun pembayaran juga bisa menggunakan sekuritas, wesel, rumah dinas, atau properti atau jasa lainnya. Secara umum bentuk pembayaran tidak memiliki pengaruh terhadap bagaimana gaji dan upah diperlakukan baik oleh majikan maupun karyawan. Disamping itu tingkat gaji dan upah juga dipengaruhi oleh hal-hal seperti pendidikan, pengalaman, kecakapan, inisiatif, kejujuran serta keberanian karyawan itu sendiri. Upah biasanya tidak ditetapkan dengan perbandingan langsung terhadap faktor-faktor tersebut diatas. Dengan kata lain upah itu dibayar pada tingkat yang memungkinkan produktifitas buruh yang menguntungkan. PT. Ira Widya Utama mendefenisikan Gaji adalah balas jasa yang diberikan perusahaan yang sifat pekerjaannya tetap dan juga berdasarkan pendidikan yang dibayarkan secara bulanan sedangkan upah adalah balas jasa yang diberikan kepada karyawan yang sifat pekerjaannya tidak tetap dan dibayar secara harian maupum mingguan.

D. Unsur-Unsur Gaji Dan Upah