Fokus Penelitian Strategi Pembelajaran Afektif Dalam Kisah Nabi Musa AS dan Nabi Khidir AS (Telaah Tafsir Surat Al-Kahfi Ayat 60-82)

seekor ikan lalu tempatkan ia di wadah. Maka, dimana engkau kehilangan ikan itu, disanalah dia. 93 Setelah nabi Musa mengetahui hal tersebut,dia bertekad untuk menemui hamba Allah yang shalih tersebut untuk menimba ilmu darinya. Quraish shihab menyebutkan, kata huquban ا قح yang menunjukan waktu yang lama ada yang berpendapat setahun, tujuh puluh tahun, delapan puluh tahun atau lebih, atau sepanjang masa. 94 Pada pengembaraan nabi Musa mencari hamba Allah yang shalih itu, Musa berjalan dengan seorang yang disebut dalam al- Qur‟an dengan istilah fata, pemuda يثفلا . Mayoritas para ulama berpendapat bahwa pemuda yang dimaksud pada ayat tersebut adalah Yusya‟ bin Nun bin Afratsim bin Yusuf. Dia menjadi pelayan Musa dan belajar pada beliau. 95 Penggunaan kata fata dalam ayat ini, yang berarti pemuda dan gagah berani, digunakan dalam pengertian anak muda dan pelayan, dan ia adalah tanda kesopanan, kebaikan budi dan nama baik. 96 Ayat ini tidak menjelaskan di mana يرح لا ع جم majma‟al-bahrain pertemuan dua laut itu. Sementara ulama berpendapat bahwa ia di Afrika Tunisia sekarang. Syayid Quthub sebagaimana dikutip Quraish Shihab menguatkan pendapat bahwa ia adalah laut Merah dan laut Putih. Sedang tempat pertemuan itu adalah di Danau at-Timsah dan Danau al-Murrah, yang kini menjadi wilayah mesir atau pada pertemuan antara Teluk Aqabah dan Suez di laut Merah. 97 Ketika nabi Musa dan Yusya mulai melakukan perjalanan, dan ketika keduanya sampai ditempat pertemuan dua laut, yaitu tempat yang Allah janjkan kepada Musa akan bertemu dengan hamba shalih yang dituju, keduanya lupa akan 93 Muhammmad bin Ismail Abu Abdillah al-Bukhori, Jami‟ Shahih al-Mukhtashor min Umri Rasulallah wa Sunaninhi wa Ayyamih, Beirut: Daar Ibnu Katsir, 1987, cet. 3, hal 1757. Hadis no 4450. 94 M Quraish Shihab, Tafsir Al-Misbah Pesan, Kesan dan Keserasian Al- Qur‟an, jilid VIII, Jakarta: Lentera Hati, 2002, cet. 1, hal 91. 95 Ahmad Musthafa al-Maraghi, Terjemah Tafsir al-Maraghi, jilid XV, Semarang: CV. Toha Putra, 1988, cet . 1, hal 331. 96 Allamah kamal FI, Tafsir Nurul Quran, jakarta: Al-Huda, 2005, cet. 1, hlm. 119-120 97 M Quraish Shihab, Tafsir Al-Misbah Pesan, Kesan dan Keserasian Al- Qur‟an, jilid VIII , Jakarta: Lentera Hati, 2002, cet. 1, hal 91. ikan mereka. Sehingga ikan itu menuju ke laut, dan air laut menjadi sebuah jembatan yang menuangi ikan tersebut. dengan demikian, ikan itu mendapatkan lubang. 98 Tafsir Ayat 62-64                                               62. Maka tatkala mereka berjalan lebih jauh, berkatalah Musa kepada muridnya: Bawalah kemari makanan kita; Sesungguhnya kita telah merasa letih karena perjalanan kita ini. 63. Muridnya menjawab: Tahukah kamu tatkala kita mecari tempat berlindung di batu tadi, Maka Sesungguhnya aku lupa menceritakan tentang ikan itu dan tidak adalah yang melupakan aku untuk menceritakannya kecuali syaitan dan ikan itu mengambil jalannya ke laut dengan cara yang aneh sekali. 64. Musa berkata: Itulah tempat yang kita cari. lalu keduanya kembali, mengikuti jejak mereka semula. Ketika Musa dan muridnya telah melampaui tempat yang dituju di sekitar pertemuan antara dua laut itu, dan terus berjalan pada sisa hari itu sampai malam, sehingga Musa merasa lapar. Pada saat itulah Musa berkata kepada muridnya itu, “Bawalah kemari makanan kita; sungguh kita telah merasakan kelatihan akibat perjalanan ini”. Ada hikmah terjadinya lapar dan letih yang menimpa nabi Musa ketika ia telah melewati tempat tersebut adalah ia kemudian meminta makan, lalu teringat akan 98 Ahmad Musthafa al-Maraghi, Terjemah Tafsir al-Maraghi, jilid XV, Semarang: CV. Toha Putra, 1988, cet . 1, hal 337.