131
Pedoman Wawancara untuk Guru
Berikut ini disajikan pertanyaan berkenaan dengan aspek yang merupakan fokus dalam penelitian ini.
Responden dimohon berkenan memberikan tanggapan terhadap pengelolaan pembelajaran Penjasorkes di SMP Negeri 5
Ambarawa. Adapun cara menjawabnya dengan menjawab semua pertanyaan dibawah ini.
Narasumber
Nama : Yuniar Gunarto, S.Pd
Guru kelas : 7, 8, dan 9
Tempat wawancara : SMP Negeri 5 Ambarawa
Tanggal Wawancara : Kamis, 8 Mei 2014
1. Perencanaan Pembelajaran Penjasorkes SMP Negeri 5 Ambarawa
Kapan perencanaan
pembelajaran penjasorkes
dilakukan? Jawab: Perencanaan pembelajaran penjasorkes dilaku-
kan setiap awal tahun pembelajaran melalui IHT sekolah.
Dokumen apa saja yang dibuat dalam perencanaan pembelajaran Pejasorkes?
Jawab: Yang dibuat adalah AMP, Prota, Promes, Pemeta- an, Silabus, dan RPP Karena sekolah ini cukup ketat
dalam hal administrasi pembelajaran Siapa saja yang terlibat dalam kegiatan penyusunan
peren-canaan pembelajaran Penjasorkes? Jawab: Kami menyusun perencanaan kerjasama dengan
MGMP Mengapa perlu membuat perencanaan pembelajaran
pada pembelajaran penjasorkes? Jawab: Agar KBM lebih terprogram dengan baik karena
dengan perencanaan yang baik maka kegiatan pembela- jaran akan berjalan dengan baik pula.
Adakah hambatan pada perencanaan pembelajaran? Jawab: Ya, Saya kurang menguasai IT sehingga sering
132
informasi yang datang dari MGMP tidak dapat saya terima dengan cepat dan harus minta tolong orang lain.
Bagaimana cara menyelesaikan hambatan internal dari perencanaan pembelajaran?
Jawab: Belajar IT dengan mengikuti pelatihan IT yang dilaksanakan oleh sekolah dan minta bantuan guru lain
yang lebih mampu dalam IT.
2. Pelaksanaan Pembelajaran Penjasorkes SMP Negeri 5 Ambarawa
Apakah pelaksanaan pembelajaran sesuai dengan urutan proses pembelajaran?
Jawab: Ya, dimulai dari pemanasan, kegiatan inti atau materi pembelajaran dan diakhiri dengan penenangan.
Apakah materi
pembelajaran sesuai
dengan perencanaan?
Jawab: Ya, tapi kadang kadang disesuaikan dengan alam atau cuaca.
Bagaimana gambaran awal pelaksanaan pembelajaran? Jawab: Melakukan apersepsi, kemudian stretching,
pemanasan dan lari keliling lapangan. Bagaimana gambaran penyampaian inti pembelajaran?
Jawab: Kegiatan inti sesuai dengan materi yang direncanakan.
Bagaimana gambaran penutup pembelajaran? Jawab: Evaluasi kegiatan dan penenangan.
Apa saja hambatan pada pelaksanaan pembelajaran? Jawab: Anak anak sering merasa bosan pada materi
materi tertentu, khususnya atletik, karena menunggu giliran mencoba terlalu lama, sehingga anak anak sulit
diatur.
Bagaimana cara
mengatasi hambatan
pada pelaksanaan pembelajaran?
Jawab: Kami mencoba kegiatan yang menyenangkan agar siswa beralih perhatiannya, namun tidak keluar
dari materi ajarnya.
133
3. Pelaksanaan Evaluasi Pembelajaran Penjasorkes SMP Negeri 5 Ambarawa