Lokasi Penelitian Informan kunci Informan Utama Teknik Pengumpulan Data

3.3 Lokasi Penelitian

Penelitian dilakukan di Losmen Serasi Baru Medan yang berada di Jalan Rupat No. 50 gang Buntu Medan timur 20213. Alasan penulis memilih Losmen Serasi Baru sebagai lokasi penelitian karena Losmen Serasi Baru merupakan salah satu losmenhotel dampingan dari Lembaga Perempuan Peduli Pedila Medan P3M. 3.4 Unit Analisis dan Informan 3.4.1 Unit Analisis Unit analisis dalam penelitian adalah satuan tertentu yang diperhitungkan sebagai subjek penelitian. Dalam pengertian yang lain, Unit analisis diartikan sebagai sesuatu yang berkaitan dengan fokus komponen yang diteliti. Unit analisis ini dilakukan oleh peneliti agar validitas dan reabilitas penelitian dapat terjaga Notoatmojo, 2005: 34.

3.4.2 Informan

Informan penelitian adalah orang yang dimanfaatkan untuk memberikan informas tentang situasi dan kondisi latar belakang penelitian Moleong 2000 : 97. Informan merupakan orang yang benar-benar mengetahui permasalahan yang akan diteliti. Dalam penelitian ini terdapat 2 jenis informan kunci yang nantinya akan membantu memberikan data dan informasi, data, ataupun fakta dari objek penelitian yang akan dilakukan yakni informan kunci dan informan utama.

e. Informan kunci

Informan kunci ialah orang-orang yang sangat memahami permasalahan yang diteliti. Informan kunci adalah orang yang dianggap mengetahui dan memiliki informasi Universitas Sumatera Utara pokok yang diperlukan dalam penelitian. Informan dalam kunci dalam penelitian ini adalah pemimpin Perempuan Peduli Pedila P3M Medan yaitu Wilda Rosalida Wakkary.

f. Informan Utama

Informan utama adalah orang yang terlibat secara langsung dalam interaksi sosial yang diteliti. Informan utama dalam penelitian ini adalah tiga orang pekerja seks komersial dampingan Perempuan Peduli Pedila Medan P3M di lokalisasi Serasi Baru.

3.4 Teknik Pengumpulan Data

Adapun teknik pengumpulan data untuk memperoleh data yang akurat dalam penelitian ini, maka peneliti menggunakan teknik sebagai berikut: a. Studi kepustakaan Studi pustaka dalam pengumpulan data yang diperlukan, dilakukan melalui penelitian kepustakaan Library research. Data akan diolah dari berbagai sumber kepustakaan, antara lain buku-buku ilmiah, majalah, surat kabar, jurnal dan bahan tulisan lainnya yang erat kaitannya dengan subjek penelitian. b. Studi Lapangan Studi lapangan yaitu pengumpulan data yang diperoleh melalui penelitian dengan turun langsung ke lokasi penelitian untuk mencari fakta yang berkaitan dengan subjek penelitian yakni: 1 Observasi, yaitu pengamatan dan pencatatan secara sistematis terhadap gejal- gejala yang diteliti.Observasi menjadi salah satu teknik pengumpulan data apabila sesuai dengan tujuan penelitian, direncanakan dan dicatat secara sistematis, serta dapat dikontrol keandalan dan kesahiannya. Observasi yang akan dilakukan Universitas Sumatera Utara adalah observasi partisipasi karena peneliti terlibat langsung secara aktif dalam objek yang diteliti 2 Wawancara mendalam, yaitu mengumpulkan data dengan mengajukan pertanyaan secara tatap muka dengan responden yang bertujuan untuk melengkapi data dan menganalisa masalah yang ada dan diperlukan dalam penelitian ini. Jenis wawancara yang peneliti lakukan adalah wawancara terpimpin dimana tanya jawab dilakukan dengan terarah untuk mengumpulkan data-data yang relevan.

3.5 Teknik Analisis Data