Penilaian Media Teka teki Silang

32 saja. Teka teki silang akan dijadikan media pembelajaran peserta didik, mengingat karakteristik permainan Teka teki silang yang mudah dan menyenangkan, diharapkan dapat mempermudah proses pembelajaran selain itu karakteristik peserta didik yang umumnya senang untuk diajak bermain. Suatu media pembelajaran tentu tidak ada yang sempurna begitu juga dengan Teka teki silang ini diantaranya mungkin agak susah kalau digunakan dalam pelajaran misalnya Matematika, Fisika atau Kimia mungkin terdapat banyak kesulitan dalam pembuatanya sebab dalam pelajaran tersebut terdapat banyak angka, sehingga kalau Teka teki silang berisikan angka-angka mungkin agak sulit dalam pembuatan dan pengarjaan Teka teki silang tersebut. Kalau misalnya mata pelajaran tersebut dibuat Teka teki silang harusnya kalau angka, angka semua kalau huruf, huruf semua jadi mungkin akan lebih mudah. Selain itu efisiensi waktunya, pembuatan Teka teki silang tidak butuh waktu yang sedikit sebab pembuatannya yang rumit jadi banyak membuang waktu tetapi berhubung teknologi jaman sekarang maju maa masalah tersebut bisa sedikit diatasi misalnya dengan komputer dan bisa langsung dicetak. Media teka teki silang mempunyai kelebihan diantaranya peserta didik lebih aktif dan kreatif misalnya peserta didik disuruh membuat Teka teki silang oleh gurunya maka mau tidak mau peserta didik harus berfikir untuk mencari bahan dalam bab yang akan dibuat Teka teki 33 silang dengan cara membaca, walaupun yang dibaca tidak semuanya dalam bab tersebut setidaknya mereka mempelajari materinya untuk membuat soal dan mencari jawaban. Selanjutnya apabila sudah di sekolah atau di dalam kelas menukarkan hasil pembuatan Teka teki silang antar teman dan mengarjakannya untuk mencari jawaban, dalam proses pencarian jawaban ini maka otak peserta didik harus aktif, apabila yang belum tahu maka menjadi tahu dengan dicocokan jawabanya oleh yang punya Teka teki silang tesebut. Dalam penerapan media Teka teki silang ini pengajar harus memantau dengan intensif agar suasana dalam kelas tidak ribut tetap kondusif dan pembelajaran berjalan efektif.

D. Penerapan Media Permainan Teka teki Silang

Tahapan pengaplikasian media permainan teka teki silang sebagai media pembelajaran menulis yaitu : 1. Pendahuluan a. Guru mengkoordinasikan siswa siap untuk mengikuti pembelajaran b. Guru menyiapkan bahan permainan yang akan diajarkan. 2. Kegiatan Inti a. Guru menunjukan beberapa anggota tubuh kepada siswa dan bertanya pada siswa nama bagian anggota tubuh yang ditunjuk guru. b. Guru meminta siswa untuk menyebutkankan anggota tubuh yang ditunjuk guru di bukunya. c. Guru menjelaskan cara menerapkan media teka teki silang pada siswa.