Operasi Dasar pada Opera ng System

45 Operasi Dasar Komputer Komputer sebagai media teknologi informasi dan komunikasi memiliki beberapa keunggulan, seperti berikut. 1. Mampu mengakses dengan cepat dan tepat 2. Menghasilkan informasi dari data yang lampau 3. Mampu memproses data yang sangat besar menjadi informasi 4. Mampu menyimpan data yang sangat banyak 5. Mampu melakukan importing dan eksporting data yang dirancang khusus

1. Komponen-Komponen Penyusun Komputer

Kamu tentu sering memakai komputer. Akan tetapi, tahukah kamu komponen-komponen apa saja yang menyususn komputer? Komputer tersusun atas perangkat keras hardware, perangkat lunak software, dan brainware.

a. Perangkat Keras Hardware

Komputer sebagai sebuah mesin terdiri dari perangkat keras penyusun yang mewakili alur input, proses, dan output. Perangkat keras dalam komputer secara garis besar terdiri atas: 1 Piranti Masukan Input Device Piranti masukan berfungsi sebagai pintu masuk dari data yang akan diolah oleh piranti pemroses. Adapun jenis-jenis piranti masukan antara lain: papan kunci keyboard, tetikus mouse, pemindai scanner, track ball, joystick, kamera digital, webcam, voice recognition device, layar sentuh touch screen. Sumber: h p:joey.ubuntu-rocks.com, www.cyberindian.com, www.netbanker.com Keyboard, mouse, dan scanner termasuk piran masukan Gambar 3.2 46 Terampil Berkomputer TIK untuk Kelas VII SMPMTs 4 Piranti keluaran Output Device Proses output merupakan proses penerjemahan data dari suatu bentuk yang hanya terbaca mesin menjadi bisa dimengerti oleh manusia atau terbaca oleh mesin lain. Adapun piranti keluaran yaitu piranti yang mempunyai kemampuan mengkomunikasikan informasi hasil keluaran dari proses komputer kepada manusia atau mesin lain sehingga infomasi tersebut dapat digunakan. Piranti keluaran antara lain monitor; printer; plotter; voice output device speaker, optical drive dan computer output microfilm device. Sumber: h p:ache.gizmodo.com Harddisk adalah salah satu piran penyimpanan Gambar 3.3 2 Piranti pemrosesan Piranti pemrosesan merupakan otak dari komputer. Oleh karena itu sering diberi istilah sistem unit. Piranti ini mengendalikan seluruh aktivitas dari seluruh sistem komputer. Istilah yang biasa digunakan untuk menyebut piranti ini adalah Central Processing Unit CPU. 3 Piranti penyimpanan Storage device Piranti penyimpanan storage device mutlak diperlukan dalam suatu sistem komputer. Seperti pada penjelasan sebelumnya, terdapat penyimpanan utama dalam CPU. Namun kapasitas yang mungkin tersimpan dalam penyimpan utama sangat terbatas sehingga diperlukan piranti penyimpanan pendukung. Sistem penyimpanan pendukung sangat beragam, yaitu: 1. magnetic disk antara lain floppy disk dan hard disk, 2. optical disk antara lain CD, DVD dan Blue-Ray 3. pen drive, yaitu USB flash drive dan ZIP drive, 4. card, misalnya ATM, dan chip-card, serta 5. pita misalnya cassette dan reel to reel tape.