Efektivitas Kerja Pegawai y

IV.3 Efektivitas Kerja Pegawai y

Variabel terikat dalam penelitian ini adalah efektivitas kerja pegawai dengan indikator: Waktu, Kualitas Kerja, Kuantitas Kerja, Keterampilan Bekerja, Biaya dan Peralatan. Selanjutnya indikator-indikator tersebut dituangkan dalam bentuk pertanyaan-pertanyaan. Berikut disajikan jawaban responden terhadap variable-variabel terikat dengan tabel distribusi frekuensi. Tabel 27: Distribusi Jawaban Responden Tentang Sistem Kearsipan Dapat Mempercapat Waktu Penyelesaian Tugas Dengan adanya sistem kearsipan yang baik diharapkan dapat mempermudah pegawai dalam melaksanakan pekerjaanya. Hal ini tentunya juga dapat mendorong efektivitas kerja pegawai. Jawaban responden tentang sistem kearsipan dapat mempercapat waktu penyelesaian tugas dapat dilihat pada tabel di bawah: No. Kategori Frekuensi 1. Sangat Setuju 32 72,73 2. Setuju 12 27,27 3. Cukup Setuju 4. Kurang setuju 5. Tidak setuju Jumlah 44 100 Sumber: Kuesioner Penelitian 2012 Berdasarkan tabel 27 dapat diketahui bahwa 32 responden 72,73 menyatakan sangat setuju bahwa sistem kearsipan dapat mempercepat waktu penyelesaian tugas, dan 12 responden 27,27 menyatakan setuju. Ini berarti mayoritas responden menyatakan sangata setuju bahwa sistem kearsipan yang baik dapat mempercepat waktu penyelesaian tugas. Tabel 28: Distribusi Jawaban Responden Tentang Ketepatan Waktu Menyelesaikan Pekerjaan Ketepatan waktu dalam menyelesaikan pekerjaan merupakan salah satu bentuk dari efektivitas kerja pegawai. Pada Kantor Sekretariat DPRD Kabupaten Deli Serdang mayoritas pegawai telah mampu menyelesaikan tugas tepat waktu. Hal ini dapat dilihhat pada tabel di bawah: No. Kategori Frekuensi 1. Seluruhnya tepat waktu 10 22,72 2. Tepat waktu 19 43,18 3. Berdasarkan skala prioritas 15 34,1 4. Tidak tepat waktu 5. Sangat tidak tepat waktu Jumlah 44 100 Sumber: Kuesioner Penelitian 2012 Berdasarkan tabel 28 dapat diketahui bahwa mayoritas responden menyelesaikan pekerjaan tepat waktu yaitu sebanyak 19 responden 43,18 , 15 responden 34,1 menjawab berdasarkan skala prioritas, 10 responden 22,72 menyatakan berdasarkan skala prioritas. Ini berarti pegawai Kantor Sekretariat DPRD Kabupaten Deli Serdang telah bekerja dengan cukup efektif dalam pemnafaatan waktu untuk penyelesaian tuga yang diberikan. Tabel 29: Distribusi Jawaban Responden Tentang Mendapat Teguran Dari Atasan Karena Pekerjaan Lewat dari Batas Waktu Dari ketterangn tabel 28 di atas dapat dilihat pegawai Kantor Sekretariat DPRD Kabupaten Deli Serdang mampu menyelesaikan pekerjaannya tepat waktu dan berdasarkan skala prioritas. Dengan begitu tentunya mayoritas pegawai Kantor Sekretariat DPRD Kabupaten Deli Serdang tidak pernah mendapat tegurn dari atasan dikarenakan penyelesaian tugas yang tidak tepat waktu. Hal ini dapat dilihat pada tabel di bawah: No. Kategori Frekuensi 1. Sangat Sering 2. Sering 3. Kadang-kadang 3 6,8 4. Jarang 13 29,54 5. Tidak Pernah 28 63,64 Jumlah 44 100 Sumber: Kuesioner Penelitian 2012 Berdasarkan tabel 29 dapat diketahui bahwa 28 responden 63,64 menyatakan tidak pernah mendapat teguran. Dilanjutkan 13 responden 29,54 menyatakan jarang mendapat teguran, dan 3 responden 6,8 menyatakan kadang-kadang. Ini berarti mayoritas responden tidak pernah mengerjakan tugas lewat dari batas waktu yang diberikan. Tabel 30: Distribusi Jawaban Responden Tentang Ide, Gagasan, Atau Inisiatif Yang Diberikan Dalam Meningkatkan Efektivitas Kerja Sumbangsih pegawai berupa ide, gagasan, atau inisiatif yang diberikan pegawai dapat meningkatkan efektivitas kerja pada Kantor Sekretariat DPRD Kabupaten Deli Serdang masih jarabg terjadi, hal ini dapat dilihat pada tabel di bawah: No. Kategori Frekuensi 1. Sangat Sering 2. Sering 1 2,3 3. Kadang-kadang 5 11,36 4. Jarang 18 40,91 5. Tidak Pernah 20 45,45 Jumlah 44 100 Sumber: Kuesioner Penelitian 2012 Berdasarkan tabel 30 dapat diketahui bahwa 20 responden 45,45 menyatakan tidak pernah memberikan ide, gagasan atau inisisatif dalam upaya meningkatkan efektivitas kerja. Dilanjutkan 18 responden 40,91 menyatakan jarang, 5 responden 11,36 menyatakan kadang-kadang, dan 1 2,3 responden yang menyatakan sangat sering. Oleh karena itu perlu adanya upaya yang dilakukan oleh instansi dalam upaya meningkatkan ide atau gagasan pegawai guna meningkatkan efektivitas kerja pegawai. Tabel 31: Distribusi Jawaban Responden Tentang Kemampuan Pegawai Dalam Memenuhi Standard Disiplin Yang Diberikan Instansi Salah satu wujud dari efektivitas kerja yaitu standard disiplin yang tealah mampu diberikan oleh organisasi. Kemampuan pegawai dalam memenuhi standar disiplin yang diberikan oleh instansi dapat dilihat pada tabel di bawah ini: Kategori Frekuensi No. 1. Sangat mampu 4 9,1 2. Mampu 29 65,91 3. Cukup Mampu 9 20,45 4. Kurang Mampu 2 4,54 5. Tidak Mampu Jumlah 44 100 Sumber: Kuesioner Penelitian 2012 Berdasarkan tabel 31 dapat diketahui bahwa mayoritas responden menyatakan mampu memenuhi standard disiplin yang diberikan oleh instansi yaitu sebanyak 29 responden 65,91. Dilanjutkan 9 responden 20,45 yang menyatakan cukup mampu, 4 responden menyatakan sangat mampu 9,1, dan 2 responden 4,54 menyatakan kurang mampu dalam memenuhi standard disiplin yang diberikan oleh instansi. Dengan kemampuan disiplin yang dimiliki oleh pegawai diharapkan dapat menciptakan efektivitas kerja bagi pegawai. Tabel 32: Distribusi Jawaban Responden Tentang Pembagian Tanggung Jawab Telah Sesuai Dengan Tanggung Jawab Jabatan Masing- Masing Setiap pegawai tentunya harus memiliki tanggung jawab dalam setiap pekerjaanya, begitu juga dengan setiap Jabatan yang ada pada Kantor Sekretariat DPRD Kabupaten Deli Serdang. Untuk melihat jawaban responden tentang pembagian tanggung jawab telah sesuai dengan tanggung jawab jabatan masing- masing dapat dilihat pada tabel di bawah: No. Kategori Frekuensi 1. Sangat sesuai 2. Sesuai 34 77,28 3. Cukup Sesuai 5 11,36 4. Kurang sesuai 5 11,36 5. Tidak sesuai Jumlah 44 100 Sumber: Kuesioner Penelitian 2012 Berdasarkan tabel 32 dapat diketahui 34 77,28 responden menyatakan pembagian tanggung jawab telah sesuai dengan tanggung jawab jabatan masing- masing. Dilanjutkan 5 responden 11,36 yang menyatakan cukup sesuai, dan 5 responden 11,36 yang menyatakan kurang sesuai. Efektivitas kerja akan terwujud jika setiap pegawai melaksanakan tugasnya dengan tanggung jawab. Tabel 33: Distribusi Jawaban Responden Tentang Standar Hasil Kerja Yang Harus Dimiliki Instansi Dalam Satu Periode Tertentu Salah satu faktor yyang mempengaruhi efektivitas kerja yaitu tercapainya standar hasil kerja yang telah ditetapkan oleh organisasi. Oleh karena itu suatu organisasi harus memiliki standar hasil kerja,. Untuk mengetahui jawaban responden tentang standar hasil kerja yang harus dimiliki instansi dalam satu periode tertentu dapat dilihat pada tabel di bawah: No. Kategori Frekuensi 1. Sangat setuju 2 4,45 2. Setuju 33 75 3. Cukup setuju 9 20,55 4. Kurang setuju 5. Tidak setuju Jumlah 44 100 Sumber: Kuesioner Penelitian 2012 Berdasarkan tabel 33 dapat diketahui bahwa 33 responden 75 menyatakan setuju bahwa suatu instansi harus memiliki standard kerja. Dilanjutkan dengan 9 responden 20,55 menyatakan cukup setuju, dan 2 responden 4,54 menyatakan sangat setuju. Tabel 34: Distribusi Jawaban Responden Tentang Kecakapan Pegawai merupakan Salah Satu Faktor Penting Dalam Meningkatkan Efektivitas Kerja Dalam meningkatkan efektivitas kerja faktor lain yang harus diperhatikan adalah keterampilan bekerja. Keterampilan bekerja dapat dilihat dengan kacakapan pegawai bekerja dan kemampuan untuk menyelesaikan pekerjaan. Sebagian besar pegawai Kantor Sekretariat DPRD Kabupaten Deli Serdang sudah menyadari jika Kecakapan pegawai merupakan salah satu faktor yang penting dalam meningkatkan efektivitas kerja pegawai. Hal ini dapat dilihat pada tabel di bawah: No. Kategori Frekuensi 1. Sangat setuju 15 34,1 2. Setuju 26 59,1 3. Cukup setuju 2 4,54 4. Kurang setuju 1 2,3 5. Tidak setuju Jumlah 44 100 Sumber: Kuesioner Penelitian 2012 Berdasarkan tabel 34 dapat diketahui bahwa 26 responden 59,1 menyatakan setuju bahwa kecakapan merupkan faktor penting dalam meningkatkan efektivitas kerja. Dilanjutkan 15 responden 34,1 menyatakan sanagat setuju, 2 responden 4,54 menyatakan cukup setuju, dan 1 responden menyatakan kurang mampu. Dengan mayoritas pegawai yang menyadari pentingnya kecakapan pegwai dalam bekerja hal inilah yang mendorong terciptanya efektivitas kerja di Kantor Sekretariat DPRD Kabupaten Deli Serdang Tabel 35: Distribusi Jawaban Responden Tentang Kemampuan Pegawai Dalam Menyelesaikan Pekerjaan Dengan kecakapan bekerja yang dimilki oleh pegawai, tentunya akan membuat pegawai mampu untuk menyelesaikan pekerjaan yang diberikan. Untuk mengetahui jawaban responden tentang kemampuan pegawai dalam menyelesaikan pekerjaan dapat dilihat pada tabel di bawah: No. Kategori Frekuensi 1. Sangat mampu 6 13,64 2. Mampu 37 84,1 3. Cukup mampu 4. Kurang mampu 1 2,3 5. Tidak mampu Jumlah 44 100 Sumber: Kuesioner Penelitian 2012 Berdasarkan tabel 35 dapat diketahui bahwa 37 84,1 responden menyatakan mampu dalam menyelesaikan tugas. Dilanjutkan 6 responden 13,64 menyatakan sangat mampu, dan 1 responden 2,3 meyatakan kurang mampu. Kemampuan yang dimiliki oleh pegawai dalam melaksanakan pekerjaannya dapat mennningkatkan efektivitas kerja pegawai. Tabel 36: Distribusi Jawaban Responden Tentang Biaya Yang Disediakan Oleh Instansi sesuai Dalam Pelaksanaan Pekerjaan Efektivitas adalah penggunaan biaya dengan tepat guna. Oleh karena itu instansi harus menyediakan biaya yang sesuai dengan pelaksanaan pekerjaan pegwai. Selain itu pegawai juga harus mampu bersikap efektif dalam pemanfaatan biaya yang disediakan oleh organisasi agar efektivitas kerja dapat tercapai. Untuk mengetahui jawaban responden tentang biaya yang disediakan oleh instansi sesuai dalam pelaksanaan pekerjaan dapat dilihat pada tabel di bawah: No. Kategori Frekuensi 1. Sangat sesuai 3 6,8 2. Sesuai 20 45,45 3. Cukup sesuai 18 40,90 4. Kurang sesuai 3 6,8 5. Tidak sesuai Jumlah 44 100 Sumber: Kuesioner Penelitian 2012 Berdasarkan tabel 36 dapat diketahui 20 responden 45,45 menyatakan biaya yang disediakan oleh instansi telah sesuai dalam pelaksanaan pekerjaan. Dilanjutkan dengan 18 responden 40,90 yang menyatakan cukup sesuai, 3 6,8 responden menyatakan sangat sesuai. Dan 3 responden 6,8 yang menyatakan kurang sesuai. Oleh Karena itu perlu dilakukan penyediaan dan pemanfaatan biaya yang sesuai dalam pelaksanaan pekerjaan agar biaya yang disediakan oleh instansi dapat digunakan dengan efektif. Tabel 37: Distribusi Jawaban Responden Tentang Peralatan Yang Disediakan Oleh Instansi Sesuai Untuk Mendukung Pelaksanaan Pekerjaan Tingkat efektivitas juga dapat dilihat dari penggunaan peralatan yang tepat guna. Oleh karena itu instansi harus menyediakan peralatan yang sesuai unttuk mendukung pelaksanaan pekerjaan. Pegawai juga harus memanfaatkan dengan efektif peraltan yang disediakan oleh organisasi. Untuk mengetahui jawaban responden tentang peralatan yang disediakan oleh instansi sesuai untuk mendukung pelaksanaan pekerjaan dapat dilihat pada tabel di bawah: No. Kategori Frekuensi 1. Sangat sesuai 2 4,54 2. Sesuai 27 61,35 3. Cukup sesuai 14 31,81 4. Kurang sesuai 1 2,3 5. Tidak sesuai Jumlah 44 100 Sumber: Kuesioner Penelitian 2012 Berdasarkan tabel 38 dapat diketahui bahwa 27 responden 61,35 menyatakan peralatan yang disediakan oleh instansi dalam pelaksanaan kerja telah sesuai. Dilanjutkan 14 responden 31,81 menyatakan cukup sesuai, 2 responden 4,54 menyatakan sangat sesuai. Dan 1 orang responden yang menyatakan tidak sesuai. Penyediaan peralatan yang sesuai dengan pekerjaan manjadi salah satu faktor dalam menciiptakan efektivitas kerja.

IV.4 Klasifikasi Data A.