Karakteristik Humas Implementasi Tupoksi Humas Dalam Membentuk Citra Madrasah Di Mtsn 2 Jakarta

Menurut Soekarto Tugas Wakil Kepala Sekolah bagian Humas yaitu : a. Mengadakan survey tentang keadaan masyarakat dan hasilnya untuk pengembangan program pedidikan dan pengajaran dan untuk program humas sendiri. b. Menyusun program humas. c. Menangani masalah-masalah yang menjadi keluhan masyarakat. d. Memberikan informasi kepada masyarakat melalui media massa yang ada, seperti brosur, majalah, surat kabar dan sebagainya. e. Menerbitkan majalah sekolah, book let, leaflet dan surat kabar sekolah. f. Mengadakan hubungan dengan alumni dengan membentuk organisasi alumni dan mendata secara cermat. g. Mengembangkan program humas h. Kerja sama dengan pegurus BP3 sekolah. i. Memberikan saran - saran kepada kepala sekolah dan aparat pendidikan yang lebih atas. j. Menyusun data-data di dalam operation room sekolah. 9 Jadi sudah jelas, bahwa dalam tugas humas di sekolah yaitu memberikan penjelasan dan menyebarkan informasi kepada warga sekolah, orang tua siswa dan masyarakat tentang program sekolah yang akan dilaksanakan untuk mewujudkan suatu hubungan yang harmonis antara sekolah dengan publikmasyarakatnya sehingga akan timbul presepsiopini yang menguntungkan bagi kehidupan keduanya. Fungsi manajemen sebagai suatu karakteristik pendidikan muncul dari kebutuhan untuk memberikan arahan pada perkembangan kualitatif maupun kuantitatif dalam operasional sekolah. Kerumitan yang meningkat karena luas dan banyaknya program yang telah mendorong usaha untuk memperinci dan memperaktikan prosedur administrasi yang sistematis. 9 Soekarto Indrafachrudi, Administrasi PendidikanOleh Tim Dosen Jurusan Administrasi Pendidikan FIP IKIP Malang, Malang : IKIP Malang, 1989 , h. 248. Selanjutnya menurut Cutlip and Center mengatakan fungsi humas adalah sebagai berikut: a. Menunjang kegiatan manajemen dan mencapai tujuan organisasi sekolah. b. Menciptakan komunikasi dua arah secara timbal balik dengan menyebarkan informasi dari organisasi kepada masyarakat dan menyalurkan opini masyarakat pada organisasi. c. Melayani masyarakat dan memberikan nasihat kepada pimpinan organisasi untuk kepentingan umum. d. Membina hubungan secara harmonis antara organisasi dan masyarakat, baik intern dan ekstern. 10 Pada fungsi humas yang pertama yaitu eksistensi humas sebagai pelembaga kegiatan komunikasi dalam organisasi justru untuk menunjang upaya manajemen dalam mencapai tujuan yang telah ditetapkan. Fungsi kedua yaitu sebagai kegiatan komunikasi dalam organisasi, prosesnya berlangsung dalam dua arah secara timbal balik hal ini beratri bahwa pada jalur pertama komunikasi berbentuk penyebaran informasi oleh petugas humas dan pada jalur kedua komunikasi berlangsung dalam bentuk penyampaian tanggapan atau opini publik dari pihak publik kepada petugas humas. Ketiga melayani kebutuhan masyarakat atau publik tentang organisasi dan memberikan nasihat atau saran kepada pimpinan tentang kebutuhan masyarakat. Keempat yaitu hubungan yang harus dibina oleh petugas humas dengan sikap yang menyenangkan, baik, toleransi, saling pengertian, saling mempercayai, saling menghargai, dan citra baik. Menurut Bertrand R. Canfield dalam bukunya, Public Relations Principles and Problems, mengemukakan fungsi humas sebagai berikut: a. Mengabdi kepada kepentingan umum b. Memelihara komunikasi yang baik c. Menitikberatkan moral dan perilaku yang baik. 11 Pertama ditegaskan oleh Canfield mengenai fungsi humas sebagai pengabdian kepada kepentingan umum karena para petugas humas diangkat 10 Ibid., h. 23-24. 11 Onong Uchjana Effendy, op.cit., h. 35.