Proses Pengujian Permeabilitas Proses Pengujian Kuat Geser

Hasil yang diperoleh kemudian dikarakterisasi untuk menentukan sifat-sifat fisik dan mekanik dari pembuatan Pasir Cetak yaitu dengan Pengujian Permeabilitas dan Pengujian Kuat Geser shear strength.

3.4.1. Proses Pengujian Permeabilitas

Untuk mengetahui besarnya permeabilitas oleh pasir cetak yang telah dibuat mengacu pada AFS 1119-00-S dengan dilakukan langkah-langkah sebagai berikut: 1. Aktifkan alat permeameter dengan mengaktifkan ke posisi “ ON “. Biarkan mesin selama setidaknya satu menit untuk mendapatkan pembacaan yang stabil. 2. Pilih kontak lubang permeameter yang diperlukan untuk sampel pasir yang akan di uji, aturan umum untuk menentukan lubang yang dibutuhkan adalah: a. Jika jumlah permeabilitas sampel adalah lebih dari 50, gunakan lubang besar yang diberi tanda “L“. b. Jika jumlah permeabilitas sampel adalah lebih dari 50, gunakan lubang besar yang diberi tanda “S“. 3. Letakkan kepala kontak lubang diatas permukaan pasir cetak yang akan di uji. 4. Kemudian tekan kepala kontak dan dibaca nilai permeabilitas langsung pada skala yang tepat sesuai dengan orifice lubang yang digunakan sampai pada jarum permeameter berada pada keadaan konstan. Dalam penelitian ini digunakan lubang “S” atau small orifice pada pembacaan skala permeameter.

3.4.2. Proses Pengujian Kuat Geser

shear strength Alat uji kuat geser Universal Sand Strength Machine, bersama dengan aksesoris yang sesuai, akan menentukan kompresi, geser, tarik, melintang dan membelah kekuatan cetakan dengan cara bobot muatan putus. Untuk mengetahui hasil dari uji Universitas Sumatera Utara kuat geser shear strength oleh pasir cetak yang telah dibuat mengacu pada AFS 3301-00-S dengan dilakukan langkah-langkah sebagai berikut: 1. Tempatkan dengan baik kepala uji geser diposisi teratas dari mesin. 2. Perhatikan pembacaan magnetik dibagian bawah dari mesin pada posisi nol. 3. Kemudian letakkan pasir cetak yang akan di uji pada spesimen standar diposisi kepala uji geser 4. Kencangkan spesimen standar pada kepala uji geser. 5. Tekan tombol “START” lalu biarkan sampai sampel pasir cetak yang di uji runtuh, maka motor mesin akan mundur kembali ke nol secara otomatis. 6. Dicatat hasil yang diperlihatkan pada pembacaan magnetik yaitu pembacaan pada skala “DRY SHEAR” dibagian bawah mesin. Universitas Sumatera Utara

3.5. Diagram Alir Penelitian