Identitas Perguruan Tinggi Pimpinan Visi, Misi, dan Tujuan

Zulfirman Tanjung : Perancangan Sistem E-Learning Amik Harapan Medan, 2010. BAB 3 SEKILAS TENTANG AMIK HARAPAN MEDAN

3.1 Identitas Perguruan Tinggi

Akademi Manajemen Informatika Komputer AMIK Harapan merupakan alih kelola yayasan dan perubahan nama dari Akademi Manajemen Informatika dan Komputer AMIK Kesatria Medan berdasarkan Keputusan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia Nomor: 113DO2006 tanggal 3 Juli 2006. Perguruan Tinggi Swasta AMIK-Harapan Medan beralamat di Jl. H.M. Joni No. 70 Medan, Telp. 0617368470–7349455, Fax. 0617368470 ext. 111, e-mail: amikharapan.ac.id, website: http:www.harapan.ac.idamik .

3.2. Pimpinan

Perguruan Tinggi ini diselenggarakan oleh Yayasan Pendidikan Harapan Medan dipimpin oleh H. Aslam Lubis, SH sebagai Ketua Harian I dan dipimpin oleh Drs. Suyanto, M.Kom. Direktur, Syahriol Sitorus, S.Si. M.IT Pemb. Direktur-I, Syahril Malik Miraza, SE Pemb. Direktur-II, H. Zulkarnain Mahfudz, SH.CN. Pemb. Direktur-III dan Muller Tamba, SE, M.Si. Ketua Jurusan. Zulfirman Tanjung : Perancangan Sistem E-Learning Amik Harapan Medan, 2010.

3.3. Visi, Misi, dan Tujuan

Adapun Visi dari AMIK Harapan Medan adalah: ”Menjadikan pusat unggulan pendidikan dan penerapan ilmu pengetahuan yang berbasis Teknologi Informasi di Provinsi Sumatera Utara dengan menghasilkan tenaga-tenaga profesional dalam menghadapi tantangan persaingan dunia kerja, baik lokal, nasional maupun internasional.” Sedangkan Misi AMIK Harapan Medan yaitu : 1 Menyiapkan tenaga kerja siap pakai dan siap mandiri sesuai dengan kebutuhan pasar kerja, 2 Meningkatkan kualitas masyarakat melalui pengembangan dan penerapan Teknologi Informasi, 3Membentuk manusia yang mempunyai dedikasi dan komitmen yang tinggi terhadap lingkungan kemasyarakatan, 4 Menyelenggarakan pendidikan yang berbasis Teknologi dan Informasi dengan biaya terjangkau dan mutu yang baik, 5 Membentuk insan yang ber-Iman, ber-Ilmu dan ber-Amal. AMIK Harapan Medan mempunyai tujuan sebagai berikut: Kurikulum disusun dengan sasaran yang terukur sesuai kebutuhan pasar kerja di Indonesia khususnya di Sumatera Utara, dengan kemampuan yaitu: Zulfirman Tanjung : Perancangan Sistem E-Learning Amik Harapan Medan, 2010. 1 Tingkat I: mempunyai kemampuan yang handal di bidang pengolahan data sebagai tenaga Operator, 2 Tingkat II: mempunyai kemampuan yang handal di bidang pembangunan program atau Programmer, 3 Tingkat III: mempunyai kemampuan dalam perancangan sistem, jaringan dan administrasi, yang dikenal dengan sebutan Sistem Administrator. AMIK-Harapan merupakan program Diploma-III, tetapi setiap tingkatan dibekali dengan kemampuan kemampuan yang dibutuhkan dunia kerja, sehingga membutuhkan waktu belajar selama tiga tahun untuk mendapat kesempatan menjadi Operator, Programmer dan Sistem Administrator OPALIS. Zulfirman Tanjung : Perancangan Sistem E-Learning Amik Harapan Medan, 2010.

3.4 . Data Tahun Akademik 20072008