Tempat dan Waktu Penelitian Pengumpulan Data

6. Umur adalah perhitungan ulang tahun responden yang dihitung sejak tahun lahir sampai ulang tahun terakhir saat dilakukan penelitian 7. Pendidikan adalah tingkat pendidikan formal yang diselesaikan oleh responden. 8. Pekerjaan adalah jenis kegiatan atau aktivitas yang dilaksanakan oleh responden dengan pendapatan yang dinyatakan dengan uang. 9. Paritas adalah jumlah kehamilan yang telah dialami responden sampai kehamilan pada saat penelitian, meliputi primi gravida 1 kali, multi gravida 2-3 kali, dan granda multipara 4 kali atau lebih.

3.7 Tempat dan Waktu Penelitian

Penelitian dilakukan di Poliklinik Ibu Hamil PIH RSU Dr.Pirngadi Medan. Waktu penelitian adalah sampai seluruh jumlah sampel terpenuhi. 3.8 Sarana Penelitian 1. Alat tulis 2. Kuesioner

3.9 Pengumpulan Data

Pengumpulan data dilakukan pada wanita hamil pengunjung Poliklinik Ibu Hamil PIH RSU Dr.Pirngadi Medan yang dilakukan mulai pukul 09.00 WIB sd selesai dan pada pasien diberi informasi tentang tujuan penelitian ini. Pengambilan data dilakukan dengan wawancara dengan responden wanita hamil dan dicatat dalam kuesioner. Alur Penelitian Universitas Sumatera Utara 3.10 Pengolahan dan Analisa Data Pengolahan data dilakukan dengan cara manual dan ditabulasikan, yakni semua isian dalam kuesioner diedit, diperiksa kembali apakah semua isian telah dijawab. Kemudian, dilakukan pengkodean dalam daftar pertanyaan berdasarkan jawaban yang telah diisi dalam kuesioner dan dilakukan pengolahan data. Analisis data dilakukan dengan menghitung persentase pengetahuan, sikap, dan perilaku wanita hamil terhadap kesehatan gigi dan mulut pada masa kehamilan. Universitas Sumatera Utara

BAB 4 HASIL PENELITIAN

4.1 Karakteristik Responden

Sampel dalam penelitian ini berjumlah 100 orang responden dengan usia kehamilan trimester kedua dan ketiga yang mendapatkan pelayanan antenatal di Poli Ibu Hamil PIH RSU Dr. Pirngadi Medan pada periode November-Desember 2009. Karakterisitik responden sampel ini dapat dilihat pada tabel 1. Berdasarkan kelompok umur, sebagian besar responden dijumpai pada kelompok umur 20-35 tahun yaitu 75 orang 75. Untuk kelompok umur 35 tahun sebanyak 20 orang 20 dan sebagian kecil responden termasuk pada kelompok umur 20 tahun sebanyak 5 orang 5. Berdasarkan pendidikan, sebagian besar pendidikan responden berada pada katagori pendidikan SMA yaitu 52 orang 52, sedangkan sebagian kecil pendidikan responden berada pada kategori pendidikan SMP dan PT masing-masing terdiri dari 28 dan 20 orang 28 dan 20. Tidak dijumpai responden yang tidak bersekolah maupun responden dengan pendidikan terakhir SD. Berdasarkan pekerjaan, hampir sebagian besar responden dijumpai pada kategori ibu rumah tangga yaitu 82 orang 82. Untuk kategori pegawai negeri sebanyak 13 orang 13 dan sebagian kecil dari responden berada pada kategori swastapegawai honor sebanyak 5 orang 5. Berdasarkan paritas, sebagian besar paritas responden berada pada kategori multi gravida yaitu 44 orang 44 dan diikuti kategori primi gravida sebanyak 41 orang Universitas Sumatera Utara