Pengolahan Data Dengan CART

27 dan jenis kendaraan dan variabel bebas yang bersifat numerik variabel uang muka, tenor pembayaran, besar OTR, dan bunga pinjaman. 2. Penenentuan variabel kelas yang menjadi fokus penelitian Variabel terikat dipisahkan menjadi dua, yaitu permohonan kredit yang diterima oleh pihak perusahaan dan permohonan kredit yang ditolak. Dalam penelitian ini yang menjadi fokus penelitian adalah permohonan kredit yang diterima, pemilihan ini didasarkan karena penulis ingin mengetahui pola dari konsumen yang permohonan kreditnya telah diterima oleh pihak perusahaan. 3. Model Tree yang dipilih Model tree yang dipilih adalah classification tree karena variabel terikatnya merupakan variabel kategorik. 4. Pemilihan model splitting rule Metode splitting rule yang digunakan adalah Twoing Splitting Rule. 5. Data yang diperlukan untuk pembentukan model tree Data konsumen yang akan digunakan sebanyak 784 data dengan 5 variabel, yang terdiri dari satu variabel terikat dan empat lainnya merupakan variabel bebas. 28

3.4 Alur Penelitian

Gambar 3.1 Diagram Alur Penelitian Identifikasi Parameter Credit Scoring Kategori Parameter Credit Scoring Model Tree Optimal CART CrediScoring Parameter Signifikan Credit Scoring Model Credit Scoring Untuk Proses Analisa Kelayakan Pemberian Kredit Kendaraan Bermotor Analisis Cross Tab Uji Chi square Analisis Classification and Regression Tree CART Analisis Deskripsi 29

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Analisis Pendahuluan

Analisis hasil yang akan dilakukan bertujuan untuk mendapatkan model tree berdasarkan data awal yakni data konsumen yang mengajukan kredit kendaraan motor di PT X Finance yang terdiri atas 6 variabel bebas dan 1 buah variabel terikat. Analisis pendahuluan yang dilakukan adalah analisis deskriptif dari 7 buah variabel pengukuran, yang meliputi 4 buah variabel pengukuran kuantitatif dan 3 buah variabel pengukuran kualitatif. Analisis pendahuluan selanjutnya adalah analisis crosstab untuk mengetahui hubungan antara variabel terikat dengan variabel bebasnya.

4.1.1 Statistika Deskriptif

Statistika deskriptif untuk keseluruhan data dibagi menjadi dua bagian sesuai dengan variabel pengukurannya yakni variabel pengukuran kuantitatif dan kualitatif. Untuk data kuantitatif, statistik deskriptifnya dapat dilihat pada Tabel 4.1 berikut ini : Tabel 4.1 Statistika Deskriptif untuk Data Kuantitatif Jenis Variabel N Minimum Maksimum Rata-rata Std. Deviasi Uang Muka 784 14.500.000 2.468.300 1.438.830 Tenor Pembayaran 784 11 36 30,17 6,94 Bunga Pinjaman 784 798.000 9.897.000 4.980.000 1.490.165 Harga OTR 784 7.000.000 32.200.000 12.400.000 1.812.277