Alur Penelitian METODOLOGI PENELITIAN

29

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Analisis Pendahuluan

Analisis hasil yang akan dilakukan bertujuan untuk mendapatkan model tree berdasarkan data awal yakni data konsumen yang mengajukan kredit kendaraan motor di PT X Finance yang terdiri atas 6 variabel bebas dan 1 buah variabel terikat. Analisis pendahuluan yang dilakukan adalah analisis deskriptif dari 7 buah variabel pengukuran, yang meliputi 4 buah variabel pengukuran kuantitatif dan 3 buah variabel pengukuran kualitatif. Analisis pendahuluan selanjutnya adalah analisis crosstab untuk mengetahui hubungan antara variabel terikat dengan variabel bebasnya.

4.1.1 Statistika Deskriptif

Statistika deskriptif untuk keseluruhan data dibagi menjadi dua bagian sesuai dengan variabel pengukurannya yakni variabel pengukuran kuantitatif dan kualitatif. Untuk data kuantitatif, statistik deskriptifnya dapat dilihat pada Tabel 4.1 berikut ini : Tabel 4.1 Statistika Deskriptif untuk Data Kuantitatif Jenis Variabel N Minimum Maksimum Rata-rata Std. Deviasi Uang Muka 784 14.500.000 2.468.300 1.438.830 Tenor Pembayaran 784 11 36 30,17 6,94 Bunga Pinjaman 784 798.000 9.897.000 4.980.000 1.490.165 Harga OTR 784 7.000.000 32.200.000 12.400.000 1.812.277 30 Pada Tabel 4.1, dapat dijelaskan bahwa rata-rata uang muka yang dikeluarkan konsumen PT X Finance dalam pengajuan kredit kendaraan motor adalah Rp. 2.468.300,00. Seperti kasus yang sering terjadi belakangan ini berkaitan dengan kredit kendaraan bermotor terdapat beberapa konsumen yang tidak mengeluarkan uang muka sama sekali pada saat mengajukan permohonan kredit. Sementara itu, besar uang muka maksimum adalah Rp. 14.500.000,00. Rata-rata tenor pembayaran yang dipilih konsumen diawal perjanjian pengajuan permohonan kredit adalah 30 bulan. Sedangkan untuk data kualitatif dapat dilihat pada Tabel 4.2, sebagai berikut : Tabel 4.2 Statistika Deskriptif untuk Data Kualitatif Variabel Frekuensi Persen Jumlah Persen Jenis Kelamin Laki-laki 564 220 71.8 28.1 71.8 100.0 Perempuan Kondisi Kendaraan Baru 756 28 96.4 3.6 96.4 100.0 Bekas Approval Diterima 647 137 82.5 17.5 82.5 100.0 Ditolak Pada Tabel 4.2 dapat dijelaskan bahwa pada data tersebut dari total 764 konsumen, 564 diantaranya berjenis kelamin laki-laki dengan 71.8 proporsi laki-laki dan 28.1 proporsi perempuan. Sementara itu, untuk kondisi kendaraan yang banyak diambil oleh konsumen adalah jenis kendaraan baru dengan proporsi sebesar 96.4 dengan sisanya sebesar 3.6 konsumen mengambil kendaraan bekas secondhand. Sedangkan untuk variabel terikatnya sendiri, yakni approval dari total keseluruhan 784 data dapat dilihat jumlah permohonan kredit yang diterima oleh pihak perusahaan adalah 647