Gambaran Umum Taman Kanak-kanak Negeri Pembina Kabupaten Taman Kanak-kanak Negeri Pembina Kota Tegal

101

BAB 4 HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

4.1 Gambaran Umum Tempat Penelitian.

4.1.1 Gambaran Umum Taman Kanak-kanak Negeri Pembina Kabupaten

Brebes Taman Kanak-kanak TK Negeri Pembina Kabupaten Brebes terletak di jalan Ahamad Yani, TK Negeri Pembina Kabupten Brebes adalah lembaga pendidikan sekolah di bawah naungan UPTD Kabupaten Brebes dan dioperasikan oleh Pemerintah Kabupaten Brebes dengan Kepala TK Bapak Ciptonoto, S.Pd. TK Negeri Pembina Kabupaten Brebes memiliki lokasi yang strategis karena berada di kompleks sekolah dan perkantoran, tepatnya di sebelah timur berbatasan dengan SMA 2 Negeri Brebes dan Pengadilan Negeri Kabupaten Brebes, sebelah utara berbatasan dengan SD Negeri 9 Brebes, sebelah selatan adalah jalan pantura yang berbatasan dengan Dealer motor Yamaha dan, sedangkan sebelah barat berbatasan dengan TK Maria Fatima Kecamatan Brebes. Sejak TK Negeri Pembina Kabupaten Brebes menggunakan manajemen berbasis sekolah pada tahun 2004 dan mendapat penilaian akreditasi dengan nilai A adalah tantangan bagi Kepala TK dan dewan gurunya serta menjadi patokan ideal dan dapat dijadikan acuan umum TK lainnya di wilayah Kecamatan Brebes khususnya baik kualitas maupun pengelolaan manajemen yang ada di dalamnya. Adapun profil TK Negeri Pembina Kabupaten Brebes terlampir. Visi dan Misi dari TK Negeri Pembina Kabupaten Brebes sebagai berikut: 1 Visi Pendidikan TK Negeri Pembina Kabupaten Brebes 1 Beriman taqwa 2 Mandiri berkreatif 3 Unggul berbudi pekerti 2 b. Misi Pendidikan TK Negeri Pembina Kabupaten Brebes 1 Mengembangkan berbagai potensi dan menyiapkan peserta didik ke jenjang selanjutnya. 2 Membantu menanamkan sikap perilaku dan pengetahuan. 3 Meningkatkan dan mengarahkan perkembangan anak serta mampu bersosialisasi.

4.1.2 Taman Kanak-kanak Negeri Pembina Kota Tegal

Taman Kanak-kanak TK Negeri Pembina Kota Tegal terletak di jalan Jalak Barat nomor 18 Kota Tegal. TK Negeri Pembina Kota Tegal adalah lembaga pendidikan sekolah di bawah naungan UPTD Pendidikan Kota Tegal. TK Negeri Pembina Kota Tegal didirikan pada tanggal 21 bulan Juli tahun 2003 dengan status negeri sesuai NIS 000260 dan dioperasikan oleh Pemerintah Kota Tegal dengan Kepala TK Ibu Sri Margiyanti, S.Pd. TK Negeri Pembina Kota Tegal memiliki lokasi yang strategis karena berada di komplek sekolah, tepatnya di sebelah timur berbatasan dengan SMA Ihsaniyah Kota Tegal, sebelah utara berbatasan dengan Showroom Motor Suzuki, sebelah selatan adalah jalan raya dan Markas Cabang Legiun Veteran Republik Indonesia Markas Ranting Kecamatan Tegal Barat Kota Tegal, sedangkan sebelah barat berbatasan dengan SD Negeri Pekauman 01 dan Pasaraya Pasifik Kota Tegal. Sejak TK Negeri Pembina Kota Tegal mendapatkan penilaian akreditasi dengan nilai A dan menggunakan manajemen pada tahun 2005 adalah awal tantangan bagi Kepala TK dan guru-guru TK-nya, TK Negeri Pembina Kota Tegal menjadi patokan ideal dan dapat dijadikan acuan umum TK lainnya di wilayah Kota Tegal baik kualitas maupun semua manajemen yang ada di TK. Adapun profil TK Negeri Pembina Kota Tegal terlampir. Visi dan Misi dari TK Negeri Pembina Kota Tegal sebagai berikut: 1 Visi Pendidikan TK Negeri Pembina Kota Tegal 1 Unggul dalam kreasi 2 Luhur dalam budi pekerti 2 Misi Pendidikan TK Negeri Pembina Kota Tegal 1 Memupuk rasa ketaqwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa. 2 Membiasakan anak berperilaku sesuai norma agama. 3 Melaksanakan kegiatan belajar mengajar yang menarik dan menyenangkan. 4 Menumbuhkembangkan kreativitas anak sesuai tingkat perkembangannya. TK Negeri Pembina Kabupaten Brebes dan TK Negeri Pembina Kota Tegal melaksanakan manajemen berbasis sekolah sejak tahun 2004, dengan masa pelaksanaan 3 tahun pertama masih meraba-raba akan kemampuan sekolah dalam memenuhi syarat dan standar manajemen berbasis sekolah yang di tentukan. Dalam kurun waktu tersebut TK Negeri Pembina Kabupaten Brebes serta TK Negeri Pembina Kota Tegal masih banyak melakukan evaluasi kerjadan kinerjanya guna menyusun langkah strategis 6 tahun kedepan dalam proses manajemen berbasis sekolah jangka menengah. Sehingga proses manajemen berbasis sekolah jangka panjangnya memiliki kemampuan yang profesional dan matang dalam menjalankan manajemen berbasis sekolah. Selanjutnya dalam penelitian ini di sajikan beberapa indikator yang diteliti dalam Implementasi MBS di TK Negeri Pembina Kabupaten Brebes dan TK Negeri Pembina Kota Tegal: 1 Menyusun rencana sekolah atau program tahunan. 2 Mengelola kegiatan operasional sekolah. 3 Komunikasi yang afektif antara sekolah dan masyarakat terkait. 4 Bertanggung jawab kepada masyarakat dan pemerintah. 5 Memberdayakan dann menyediakan kegiatan untuk pengembangan profesi pada semua staff. 6 Mengelola dana sekolah. 7 Menyediakan dukungan administratif. 8 Mengelola dan memelihara gedung dan sarana lainnya.

4.2 Hasil Penelitian.