Hukum Internasional tentang HAM yang telah diratifikasi Negara RI

Kegiatan Pembelajaran 2 64 Pelanggaran Hak Asasi Manusia seperti dilingkungan keluarga, dilingkungan sekolah atau pun dilingkungan masyarakat. 1 Contoh kasus pelanggaran HAM dilingkungan keluarga antara lain: a Orang tua yang memaksakan keinginannya kepada anaknya tentang masuk sekolah, memilih pekerjaan, dipaksa untuk bekerja, memilih jodoh. b Orang tua menyiksamenganiayamembunuh anaknya sendiri. c Anak melawanmenganiayamembunuh saudaranya atau orang tuanya sendiri. d Majikan dan atau anggota keluarga memperlakukan pembantunya sewenang-wenang dirumah. 2 Contoh kasus pelanggaran HAM di sekolah antara lain : a Guru membeda-bedakan siswanya di sekolah berdasarkan kepintaran, kekayaan, atau perilakunya. b Guru memberikan sanksi atau hukuman kepada siswanya secara fisik dijewer, dicubit, ditendang, disetrap di depan kelas atau dijemur di tengah lapangan. c Siswa mengejekmenghina siswa yang lain. d Siswa memalak atau menganiaya siswa yang lain. e Siswa melakukan tawuran pelajar dengan teman sekolahnya ataupun dengan siswa dari sekolah yang lain. 3 Contoh kasus pelanggaran HAM di masyarakat antara lain : a Pertikaian antarkelompokantargeng, atau antar sukukonflik sosial. b Perbuatan main hakim sendiri terhadap seorang pencuri atau anggota masyarakat yang tertangkap basah melakukan perbuatan asusila. c Merusak saranafasilitas umum karena kecewa atau tidak puas dengan kebijakan yang ada. Contoh kasus pelanggaran HAM Contoh di bawah ini menunjukkan betapa tidak mudah menyelesaikan kasus pelanggaran HAM di Indonesia. Coba kita amati pelanggaran HAM, yang terjadi di tahun tahun 2015: Modul Pelatihan SD Kelas Tinggi 65 LUMAJANG - Aktivis petani, Salim Kancil 46, dibunuh secara sadis oleh puluhan orang karena menyuarakan penolakan tambang pasir ilegal di kampungnya, Desa Selok Awar-Awar, Pasirian, Lumajang, Jawa Timur, pada 26 September 2015. Anggota Komnas HAM M, Nurkhoiron menjelaskan, apabila kasus terbunuhnya Salim Kancil itu dilakukan oleh aktor negara, maka pelaku sudah melanggar Undang-Undang Nomor 26 Tahun 2000 tentang Pengadilan Hak Asasi Manusia. Ada dua jenis pelanggaran HAM yang termasuk dalam kategori berat. Disebutkan dalam Undang-Undang Nomor 26 Tahun 2000, yakni kejahatan kemanusiaan dan genosida perbuatan yang dilakukan dengan maksud menghancurkan atau memusnahkan seluruh atau sebagian kelompok, ras, agama, jelas dia, Kamis 1102015. Dalam kasus itu, kata dia, telah terjadi pelanggaran hak asasi manusia karena menghilangkan hak hidup seseorang. Maka berdasarkan kronologis kejadian yang diterima Komnas HAM, menurut Nurkhoiron, kasus yang dialami oleh Salim Kancil merupakan pelanggaran HAM berat karena termasuk ke dalam kategori kejahatan kemanusiaan. Semua bukti akan kami kumpulkan dari penyelidikan di lapangan secara komprehensif, kemudian dilakukan kajian dan hasilnya akan diterbitkan dalam bentuk rekomendasi akhir, paparnya. Rekomendasi itu akan ditujukan kepada sejumlah pihak seperti aparat kepolisian yang kini sudah menangani kasus tersebut dan Pemerintah Kabupaten Lumajang terkait dengan izin penambangan. Seperti diberitakan, kasus pelanggaran hak kembali terjadi pada Sabtu 26 September 2015 di Desa Selok Awar-Awar, Kecamatan Pasirian, Kabupaten Lumajang. Dua aktivis anti tambang pasir, Salim Kancil dianiaya dan dibunuh secara tidak manusiawi, sedangkan Tosan dianiaya hingga mengalami luka parah. Keduanya menjadi korban tindak kekerasan karena ikut menolak tambang pasir di pesisir Pantai Watu Pecak. SURABAYA - Polisi kembali menangkap salah satu tersangka pembunuh Salim Kancil, warga Desa Selok Awar-Awar, Kecamatan Pasirian, Kabupaten Lumajang.