Jarak dan suhu koreksi di lapang Perbandingan jarak di lapang

35

4.5.1. Jarak dan suhu koreksi di lapang

Gambar 16 merupakan grafik data keluaran MOTIWALI. Dari data tersebut dihubungkan data suhu MOTIWALI garis merah dan jarak MOTIWALI garis biru. Gambar 16. Grafik suhu dan jarak terkoreksi di lapang Grafik jarak pada Gambar 16 adalah hasil pengukuran jarak dari permukaan sensor transduser ke permukaan muka air laut, sehingga pola dari grafiknya berkebalikan dengan pola gerakan naik turunnya muka air laut sebenarnya. Tanda panah dengan keterangan surut menggambarkan keadaan surut pada kondisi lapang sebenarnya, sedangkan tanda panah dengan keterangan pasang menggambarkan keadaan pasang pada keadaan yang sebenarnya. Berdasarkan Tabel 6 dapat diketahui bahwa jarak tertinggi dan terendah yang didapat dari hasil pengukuran berturut-turut adalah 108,5 cm dan 54,3 cm, dengan jarak rata-rata sebesar 84,6 cm. Untuk suhu tertinggi sebesar 30,5 ºC dan terendah sebesar 24,5 ºC, dengan suhu rata-rata sebesar 26,7 ºC. 36 Tabel 6. Deskriptif Statistik Data MOTIWALI Terkoreksi di Lapang Parameter MOTIWALI Suhu ºC Jarak cm Minimal 24,5 54,3 Maksimal 30,5 108,5 Mean 26,7 84,6 Median 26,5 87,2 Modus 25,6 80,1 Standar Deviasi 1,3 12,6 Range 6,0 54,2

4.5.2. Perbandingan jarak di lapang

Jarak MOTIWALI sebelum dan sesudah dikoreksi dibandingkan untuk melihat perbedaan pada peningkatan nilai jarak pada jarak setelah dikoreksi. Gambar 17 merupakan grafik perbandingan kedua nilai jarak, dimana jarak MOTIWALI ditunjukkan dengan garis warna merah dan jarak koreksi ditunjukkan denagn garis warna biru. Gambar 17. Grafik perbandingan jarak di lapang 37 Berdasarkan Gambar 17, setelah jarak ditapis dan dikoreksi, jarak menjadi semakin halus dan mengalami peningkatan nilai sebesar 1,1 cm. Jarak yang didapat MOTIWALI memiliki nilai tertinggi sebesar 108,6 cm dan terendah sebesar 50,9 cm. Selang range data dari kedua jarak tersebut juga berbeda. Jarak MOTIWALI memiliki selang data sebesar 57,7 cm, sedangkan jarak koreksi memiliki selang data sebesar 54,2 cm. Dari selang data ini diketahui bahwa amplitudo jarak koreksi menjadi menjadi lebih kecil dibandingkan dengan amplitudo jarak MOTIWALI Tabel 7. Tabel 7. Deskriptif Statistik Perbandingan Jarak di Lapang Parameter Jarak cm MOTIWALI Koreksi Minimal 50,9 54,3 Maksimal 108,6 108,5 Mean 83,5 84,6 Median 86,0 87,2 Modus 58,7 80,1 Standar Deviasi 12,6 12,6 Range 57,7 54,2

4.5.3. Pasang surut