Visi dan Misi Perguruan Tinggi

55 dan kemaslahatan umat. c. Meningkatkan peran institusi dalam menyelesaikan persoalan masyarakat dan bangsa berdasarkan wawasan keislaman dan keilmuan bagi terwujudnya masyarakat utama. d. Memberikan dasar moral-religius terhadap pengembangan IPTEKS dan pembinaan IMTAQ dalam rangka Amar Ma’ruf Nahi Mungkar. Membangun kepercayaan dan mengembangkan kerjasama dengan berbagai pihak untuk meningkatkan kualitas pelaksanaan catur dharma perguruan tinggi.

3.4.3 Struktur Organisasi Perguruan Tinggi

Dalam setiap perguruan tinggi, keberadaan struktur organisasi sangatlah penting untuk mendukung jalannya kegiatan perguruan tinggi, baik perguruan tinggi besar maupun kecil. Hal ini dikarenakan masing-masing aktivitas yang dilakukan akan saling berhubungan satu dengan yang lainnya, dan juga karena adanya keterbatasan pimpinan dalam menjalankan tugasnya sehingga semakin besar perguruan tinggi semakin sulit bagi pimpinan untuk menjalankan seluruh fungsinya. Oleh karena itu, diperlukan adanya suatu pembagian wewenang sehingga fungsi-fungsi dari pimpinan atau manajemen dapat berjalan sebagaimana mestinya yang dapat dilihat dari struktur organisasi yang ada. Gambar 3.2 menunjukkan struktur organisasi UM MAGELANG. Dapat dilihat dalam struktur organisasi tersebut yang akan menjadi pengguna SIE adalah: a. Rektor. b. Dekan. c. Kepala Biro KEPEGAWAIAN. d. Kepala Biro Aset. e. Kepala Biro BAAK. f. Kepala Biro TIK. g. Kepala Biro Admisi. h. Kepala Program Studi. i. Kepala Tata Usaha. 56 Gambar 3.2 Struktur Organisasi UM Magelang Keterangan Gambar: i. BPH : Badan Pelaksana Harian. ii. LP3M : Lembaga Penelitian Pengembangan dan Pengabdian Masyarakat. iii. BAAK : Biro Administrasi Akademik iv. LP3SI : Lembaga Pusat Pembinaan dan pengembangan Studi Islam v. AMI : Audit Mutu Internal vi. PSMF : Penjaminan Sistem Mutu Fakultas vii. PPB : Pusat Pelatihan Bahasa viii. LP3 : Lembaga Pengembangan Pendidikan dan Pelatihan ix. TU : Tata Usaha x. CDC : Career Development Centre xi. PMB : Penerimaan Mahasiswa Baru xii. PP AIK :Pembinaan dan Pengembangan Agama Islam Kemuhammadiyahan Warna abu-abu adalah Wakil Rektor 1 yang membidangi kegiatan akademik dengan struktur di bawahnya: i. Kepala Unit Pelayanan Teknis membawahi: a Ketua Perpustakaan