Populasi Penelitian Sampel Penelitian Teknik Pengambilan Sampel

3.6 Populasi dan Sampel Penelitian

3.6.1 Populasi Penelitian

Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas objeksubjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan ditarik kesimpulannya Sugiyono, 2007:90. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara dengan program studi manajemen ekstensi angkatan 2009 yang berjumlah 170 orang berdasarkan data direktori mahasiswa fakultas ekonomi program studi manajemen ekstensi angkatan 2009Universitas Sumatera Utara.

3.6.2 Sampel Penelitian

Sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut Sugiyono, 2007:91. Sampel dalam penelitian ini adalah sebagian dari mahasiswa fakultas ekonomi dengan program studi manajemen ekstensi angkatan 2009 Universitas Sumatera Utara. Hal ini disebabkan, karena peneliti merupakan mahasiswa ekstensi angkatan 2009 juga, sehingga responden yang menjadi sampel dapat lebih mudah ditemui dan bersedia mengisi kuesioner dari peneliti. Dalam penelitian ini, pemilihan sampel dilakukan dengan menggunakan rumus slovin Umar, 2004:76 sebagai berikut: � = N 1 + Ne 2 Universitas Sumatera Utara Dimana n : Jumlah Sampel N : Jumlah Populasi e : Nilai kritis batas ketelitian yang diinginkan persen kelonggaran ketidaktelitian karena kesalahan pengambilan sampel populasi. Jika tingkat kesalahan yang diinginkan e adalah 10 dan N = 170, maka jumlah sampel yang diteliti adalah sebanyak : n = 170 1+1700,10 2 = 62,96 orang Jadi, jumlah sampel 62,96 orang dan dibulatkan menjadi 63 orang

3.6.3 Teknik Pengambilan Sampel

Teknik sampel adalah merupakan teknik pengambilan sampel. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan teknik accidental sampling yaitu teknik penentuan sampel berdasarkan kebetulan, yaitu siapa saja yang secara kebetulanincidental bertemu dengan peneliti dapat digunakan sebagai sampel Sugiyono, 2007:96. Walaupun begitu, dalam penelitian ini terdapat karakter tertentu untuk sampel yaitu mahasiswa program studi manajemen ekstensi Univeritas Sumatera Utara angkatan 2009. Universitas Sumatera Utara

3.7 Jenis dan Sumber Data