Alasan Pemilihan Judul Tujuan Penulisan Pembatasan masalah Metode Penulisan

BAB I PENDAHULUAN

1.1. Alasan Pemilihan Judul

Jepang merupakan sebuah Negara yang mengalami kemajuan Ekonomi yang sangat mengagumkan di dunia. Betapa tidak, Jepang merupakan satu- satunya Negara di Asia yang masuk dalam 7 besar keanggotaan Negara-negara Ekonomi terdepan dan sekaligus Negara terbesar ke-2 nilai perdagangannya di dunia setelah Amerika. Kemajuan Jepang ini tidak terlepas dari masyarakatnya sendiri. Masyarakat Jepang, khususnya masyarakat bisnis mempunyai etos kerja yang sangat baik dan memiliki disiplin serta pola fikir bisnis yang baik. Dari semua aspek yang berhubungan dengan Jepang, orang-orang yang mungkin menyebabkan kesulitan atau kekhawatiran dalam berbisnis adalah dibagian komunikasi. Oleh karena itu keberhasilan komunikasi di dalam suatu organisasi akan ditentukan oleh kesamaan pemahaman antara-orang yang terlibat dalam kegiatan komunikasi. Kesamaan pemahaman ini dipengaruhi oleh kejelasan pesan, cara penyampaian pesan, perilaku komunikasi, dan situasi tempat dan waktu komunikasi. Komunikasi organisasi biasanya menggunakan kombinasi cara berkomunikasi lisan, tertulis dan tayangan yang memungkinkan terjadinya peyerapan informasi dengan lebih mudah dan jelas. Berdasarkan hal tersebut penulis tertarik untuk membahas tentang komunikasi di dalam dunia bisnis dan Universitas Sumatera Utara kemudian menuangkan ke dalam kertas karya yang berjudul ”Sistem Komunikasi Bisnis Jepang”.

1.2. Tujuan Penulisan

Adapun tujuan penulis mengangkat “Sistem Komunikasi Bisnis Jepang” sebagai judul kertas karya adalah sebagai berikut:  Mempercepat Penyelesaian Masalah.  Memperkuat Pengambilan Keputusan.  Meningkatkan Profesionalisme.  Meningkatkan Produktivitas.  Memperkuat hubungan Bisnis

1.3. Pembatasan masalah

Dalam kertas karya ini penulis membahas mengenai pola kehidupan bisnis masyarakat Jepang, kebiasaan-kebiasaan sosial-tradisional dan sistem negosiasi yang selalu diaplikasikan masyarakat Jepang dalam bisnis.

1.4. Metode Penulisan

Dalam kertas karya ini penulis menggunakan metode kepustakaan yaitu metode mengumpulkan data atau informasi dengan membaca buku atau mencari di internet. Selanjutnya data dianalisa dan dirangkum untuk kemudian dideskripsikan ke dalam kertas karya ini. Universitas Sumatera Utara

BAB II GAMBARAN UMUM