Indentifikasi Masalah Rumusan Penelitian

Renistri Mudela, 2014 Validitas Prediktif Skor Advanced Progressive Matrices Apm Dan Skor Skala Minat Pekerjaan Terhadap Prestasi Belajar Siswa Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu ......dengan mengukur variabel kapasitas intelektual dan lain-lain dengan alat ukur yang memenuhi persyaratan reliabilitas, validitas, serta diadministrasikan secara cermat, dan memberi angka skor dilakukan dengan objektif, maka hasil pengukuran variabel tersebut dapat dipergunakan sebagai bahan memprediksi keberhasilan belajar siswa. Berdasarkan pendapat diatas maka dapat diketahui apabila pengukuran Inteligensi dan minat dilakukan dengan menggunakan tes yang telah memenuhi standar tertentu maka hasil pengukuran tersebut dapat dijadikan sebagai prediktor terhadap prestasi belajar siswa. Salah satu syarat tes psikologis yang dapat digunakan adalah memiliki validitas yang tinggi. Adapun dalam penelitian ini yang akan diuji adalah validitas prediktif yang merupakan salah satu bentuk validitas. Sebuah tes dikatakan memiliki validitas prediksi apabila mempunyai kemampuan untuk memprediksikan apa yang akan terjadi pada masa yang akan datang Surapranata, 2009: 54. Gregory 2007:125 mengemukakan “in a predictive validation study, test score are used to estimate outcome measures obtained at a later date ”. Pemaparan diatas menjelaskan bahwa mengukur validitas prediktif dapat digunakan untuk memprediksi kemampuan pada masa yang akan datang dan hasil tes dapat dipergunakan untuk memperkirakan keberhasilan dikemudian hari sehingga dapat dijadikan dasar dalam pengambilan keputusan. Berdasarkan pemaparan diatas jelas menunjukkan pentingnya dilakukan studi dan kajian tentang validitas prediktif terhadap tes psikologis. Untuk itu perlu diadakan penelitian tentang validitas prediktif skor APM, Skala Minat Pekerjaan terhadap prestasi belajar siswa. Pada akhirnya dapat melihat apakah tes inteligensi APM dan minat dapat digunakan sebagai dasar dalam memprediksi prestasi belajar siswa.

B. Indentifikasi dan Rumusan Penelitian

1. Indentifikasi Masalah

Renistri Mudela, 2014 Validitas Prediktif Skor Advanced Progressive Matrices Apm Dan Skor Skala Minat Pekerjaan Terhadap Prestasi Belajar Siswa Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Prestasi belajar merupakan hasil kerja yang keadaannya sangat kompleks dan dipengaruhi oleh banyak faktor. Sebagaimana yang dikemukakan Slameto 2010, Syah 2013, Sobur 2010, ada dua faktor yang mempengaruhi keberhasilan siswa dalam belajar yaitu: Faktor ekstern yang berasal dari luar diri siswa dan intern dari dalam diri siwa. Faktor ekstern yaitu faktor yang berasal dari luar diri individu seperti lingkungan keluarga, sekolah dan masyarakat, sedangan faktor intern yaitu tiga tahap bagian yaitu faktor kelelahan kelelahan jasmani dan kelelahan rohani, faktor jasmaniah kesehatan, cacat tubuh dan faktor psikologis Inteligensi, perhatian, minat, bakat, motif, kematangan, keterampilan dan kesiapan belajar. Berdasarkan faktor-faktor diatas dapat diketahui bahwa semuanya akan berdampak pada prestasi belajar, namun ada beberapa faktor yang akan mendominasi pada setiap individu. Inteligensi dan minat mempengaruhi prestasi belajar sehingga Inteligensi dan minatpun mampu memprediksi prestasi belajar. Inteligensi dan minat individu dapat diukur melalui tes yang dapat digunakan untuk pengambilan keputusan. Sehingga tes yang dipakai harus mampu memberi peluang berhasil. Kemampuan instrumen tes Inteligensi dan minat dapat dilakukan dengan menguji validitas prediktif. Untuk itu penting dilakukan penelitian validitas prediktif yang dapat dijadikan landasan kuat untuk pengambilan keputusan.

2. Rumusan Penelitian

Banyak faktor yang mempengaruhi prestasi belajar siswa, namun yang akan dibahas adalah inteligensi dan minat. Rumusan pertanyaan penelitiannya adalah sebagai berikut: a. Apakah skor APM memiliki validitas prediktif terhadap prestasi belajar siswa pada setiap mata pelajaran? b. Apakah skor APM memiliki validitas prediktif terhadap rata-rata prestasi belajar siswa? Renistri Mudela, 2014 Validitas Prediktif Skor Advanced Progressive Matrices Apm Dan Skor Skala Minat Pekerjaan Terhadap Prestasi Belajar Siswa Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu c. Apakah skor Skala Minat Pekerjaan memiliki validitas prediktif terhadap prestasi belajar siswa pada setiap mata pelajaran? d. Apakah skor Skala Minat Pekerjaan memiliki validitas prediktif terhadap rata-rata prestasi belajar siswa? e. Apakah skor APM dan skor Skala Minat Pekerjaan memiliki validitas prediktif terhadap prestasi belajar siswa pada setiap mata pelajaran? f. Apakah skor APM dan skor Skala Minat Pekerjaan memiliki validitas prediktif terhadap rata-rata prestasi belajar siswa

C. Tujuan Penelitian

Dokumen yang terkait

Perbedaan penurunan skor plak antara pemakai kayu siwak dan sikat gigi pada jemaah di Mesjid Hidayatul Islamiyah Medan

15 114 48

VALIDITAS PREDIKTIF INTELLIGENZ STRUCTURE TEST DAN TES KREATIVITAS TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA : Studi Deskriptif Korelasional Terhadap Skor Tes Bakat (Intelligenz Structure Test), Tes Kreativitas, dan Prestasi Belajar Siswa Tahun Ajaran 2013/2014.

0 0 17

VALIDITAS PREDIKTIFADVANCED PROGRESSIVE MATRICES DAN TES KREATIVITAS TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA (Studi Deskriptif Korelasional terhadap Skor Tes Inteligensi (APM), Tes Kreativitas, dan Prestasi Belajar Siswa SMP dan SMA di Jawa Barat Tahun Ajaran 201

1 3 38

VALIDITAS PREDIKTIF SKOR INTELLIGENTZ STRUKTURE TEST (IST) DAN INVENTORI MOTIF BERPRESTASI TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA : Studi Deskriptif Korelasional terhadap Skor IST, Skor Inventori Motif Berprestasi dan Prestasi Belajar Siswa Kelas VII SMP Negeri

0 0 31

VALIDITAS PREDIKTIF SKOR TES MOTIF BERPRESTASI DAN TES KREATIVITAS TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA.

0 6 41

VALIDITAS PREDIKTIF SKOR TES MOTIF BERPRESTASI DAN TES KREATIVITAS TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA - repository UPI S PPB 1000738 Title

0 0 2

VALIDITAS PREDIKTIF SKOR TES KETAHANAN DAN KETENANGAN BERPIKIR (TKKB) DAN SKOR INTELLIGENZ STRUCTURE TEST (IST) TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA - repository UPI S PSI 1006493 Title

0 0 3

Cara Mengubah Foto Menjadi Kartun

0 1 6

Lampiran A-1 Skor Skala Minat Membaca Lampiran A-2 Skor Tes Kemampuan Membaca Pemahaman Lampiran A-3 Skor Tes Inteligensi

0 0 46

Data Kasar Penelitian Lampiran A-1 Skor Skala Efikasi Diri Lampiran A-2 Skor Skala Kematangan Karir

0 0 49