Data Sumber Data Teknik Pengumpulan Bahan Hukum Data

di PT. BPD Bali. Sedangkan pendekatan fakta digunkana untuk menganalisa langsung yang terjadi dilingkungan masyarakat.

c. Sifat Penelitian

Sifat penelitian yang digunakan dalam penulisan skripsi ini adalah sifat penelitian deskriptif. Penelitian deskriptif ini bertujuan untuk menggambarkan secara tepat sifat-sifat individu, keadaan, gejala atau kelompok tertentu, atau untuk menentukan penyebaran suatu gejala, atau menentukan ada atau tidaknya hubungan antara suatu gejala dengan gejala lain didalam masyarakat. Dalam penulisan skripsi dengan sifat penelitian deskriptif ini, teori-teori, ketentuan peraturan, norma-norma hukum, karya tulis yang dimuat didalam literatur maupun jurnal, doktrin, maupun laporan penelitian terdahulu sudah mulai ada dan jumlahnya sudah cukup memadai. Dengan kata lain, keberadaan hipotesis tidak diperlukan.

d. Data Sumber Data

Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah bersumber pada data primer dan data skunder. Data primer adalah data yang diperoleh dari hasil wawancara langsung danatau survei dilapangan yang berkaitan langsung pada masyarakat dan para pihak yang terkait. 15 Dalam penelitian ini data dilapangan diperoleh dari hasil wawancara danatau survei langsung ke bank yang terletak di daerah Denpasar dan hasilnya bersumber dari respon maupun informasi langsung dari pihak-pihak dalam permasalahan yang menjadi objek penelitian ini. 15 H. Zainuddin Ali, 2010, Metode Penelitian Hukum, Sinar Grafika, Jakarta, hal23. Data skunder adalah data yang diperoleh melalui bahan pustaka. Ada tiga 3 jenis data yang menjadi karakteristik kekuatan yang mengikatnya; 1. Bahan hukum primer yaitu bahan-bahan hukum yang mengikat yang terdiri dari; 1. Kitab Undang-Undang Hukum Perdata 2. Undang-Undang Perbankan Nomer 7 tahun 1992 Jo. Undang - Undang Nomer 10 Tahun1998 3. Undang-Undang Merek Nomer 15 Tahun 2001 4. Undang-Undang Jaminan Fidusia Nomer 42 tahun 1999 2. Bahan Hukum Skunder yaitu bahan-bahan hukum yang memberi penjelasan terhadap hukum primer yang terdiri dari; a. Pendapat pakar hukum, yang berkaitan dengan jaminan kredit b. Pendapat pakar hukum yang berkaitan dengan hak atas merek c. Buku-buku hukum yang berkaitan dengan hak atas merek sebagai jaminan kredit d. Jurnal hukum yang berkaitan dengan hak atas merek sebagai jaminan kredit 3. Bahan hukum terstier, yaitu bahan hukum yang memberi petunjuk dan penjelasan terhadap bahan hukum primer dan bahan hukum skunder, yang berupa kamus hukum untuk menemukan arti dari istilah-istilah hukum yang diperlukan.

e. Teknik Pengumpulan Bahan Hukum Data

Berdasarkan bahan hukumdata diatas, maka teknik pengumpulan data yang digunakan terdiri dari: 1. Dalam data skunder digunakan teknik studi dokumen, dan memilih dengan selektif pendapat-pendapat para sarjana, serta melihat peraturan-peraturan yang mengikat sebagai bahan hukum yang relevan. 2. Dalam data primer teknik yang digunakan adalah teknik mencari informasi langsung dengan cara melakukan wawancara terhadap pihak-pihak yang terkait agar mendapatkan jawaban yang relevan dengan masalah yang diteliti.

f. Teknik Penentuan Sampel Penelitian