Hasil Perancangan Interface Sistem

BAB VII HASIL DAN PEMBAHASAN

7.1 Hasil Perancangan Interface Sistem

Perancangan sistem pendukung keputusan ini selain berorientasi pada spreadsheet, juga menggunakan ActiveX Control untuk mempermudah pengguna user dalam menggunakannya. Hasil perancangan interface sistem pendukung keputusan yang dibangun yaitu: 1. Menu Utama Menu utama berisi tampilan awal dari sistem pendukung keputusan pengadaan bahan baku yang dirancang. Dalam menu utama terdapat 3 tombol yaitu tombol “master data”, “pesan”, dan “keputusan”. Tampilan menu utama ditunjukkan pada Gambar 7.1. Gambar 7.1 Tampilan Menu Utama Universitas Sumatera Utara 2. Master Data Master data berfungsi untuk mengelola daftar dari form-form data yang ada dalam sistem pendukung keputusan pengadaan bahan baku yang dirancang. Tampilan master data ditunjukkan pada Gambar 7.2. Gambar 7.2 Tampilan Master Data 3. Tampilan Data Konsumen Data konsumen berfungsi untuk mengelola data-data dari konsumen perusahaan, seperti menambahkan data konsumen. Tampilan data konsumen ditunjukkan pada Gambar 7.3. Universitas Sumatera Utara Gambar 7.3 Tampilan Data Konsumen 4. Tampilan Data Produk Jadi Data produk jadi berfungsi untuk mengelola data-data tentang produk jadi yang diproduksi perusahaan, seperti menambahkan data produk jadi. Tampilan data produk jadi ditunjukkan pada Gambar 7.4. Gambar 7.4 Tampilan Data Produk Jadi Universitas Sumatera Utara 5. Tampilan Data Bahan Baku Data bahan baku berfungsi untuk mengelola data-data mengenai bahan baku yang digunakan dalam proses produksi perusahaan, seperti menambahkan data bahan baku. Tampilan data bahan baku ditunjukkan pada gambar 7.5. Gambar 7.5 Tampilan Data Bahan Baku 6. Tampilan Data Supplier Data supplier berfungsi untuk mengelola data-data supplier perusahaan, seperti menambahkan data baru. Tampilan data supplier ditunjukkan pada Gambar 7.6. Universitas Sumatera Utara Gambar 7.6 Tampilan Data Supplier 7. Tampilan Sales Order Sales order berfungsi untuk mengelola data pesanan konsumen yang datang ke perusahan seperti menambahkan pesanan baru. Masukan yang harus diisi yaitu nama konsumen, jenis pesanan dan jumlah pemesanannya, serta jangka waktu pemenuhan pesanan. Pada form sales order juga terdapat tombol keputusan yang akan merujuk ke form keputusan dari hasil sistem keputusan saat diklik. Tampilan sales order ditunjukkan pada Gambar 7.7. Universitas Sumatera Utara Gambar 7.7 Tampilan Data Sales Order 8. Tampilan Keputusan Keputusan yaitu form hasil dari sistem pendukung keputusan pengadaan bahan baku yang dirancang. Pada tampilan keputusan untuk nama bahan baku menggunakan control combobox sehingga user dapat memilih bahan baku apa yang ingin dilihat hasil keputusannya. Setelah dipilih bahan baku mana yang akan dilihat maka hasil keputusan akan terisi secara otomatis pada form yang tersedia. Tampilan keputusan dari sistem yang dirancang ditunjukkan pada Gambar 7.8. Universitas Sumatera Utara Gambar 7.8 Tampilan Hasil Keputusan Ada 3 keputusan dari sistem pendukung keputusan pengadaan bahan baku yang dirancang yaitu: 1. Biaya pengadaan bahan baku Biaya pengadaan bahan baku yang dihasilkan adalah biaya yang paling minimum diantara biaya lainnya. Secara otomastis sistem akan memilih biaya yang minimum untuk ditampilkan seperti contoh pada Gambar 7.8 saata user memilih bahan baku “Kertas Cover untuk sales order SO0001” maka sistem akan menampilkan biaya Rp 269.125,- dimana biaya ini adalah biaya yang paling minimum. Universitas Sumatera Utara 2. Waktu pemesanan Waktu pemesanan yang ditampilkan yaitu berdasarkan pada hasil total biaya pengadaan yang minimum. Saat sistem memilih biaya yang minimum maka secara otomatis sistem juga akan memilih waktu pemesanan. Dari Gambar 7.8 terlihat bahwa untuk bahan baku Kertas Cover pemesanan dilakukan setiap dengan frekuensi pemesanan 1 kali sebesar jumlah pemesanan. 3. Jumlah pemesanan Jumlah pemesanan yaitu alternatif jumlah bahan baku yang akan dipesan oleh perusahaan, dimana jumlah bahan baku yang dihasilkan tersebut memberikan total biaya yang minimum. Pada Gambar 7.8 terlihat jumlah pemesanan yang memberika biaya minimum untuk bahan baku Kertas Cover adalah 11 rim.

7.2 Pengujian Aplikasi