Rumusan Masalah Tujuan Penelitian

10

BAB II KAJIAN PUSTAKA

Dalam bab ini dijelaskan pengertian perkembangan remaja, perceraian, masalah-masalah siswa SMP yang orangtuanya bercerai, dan bimbingan kelompok di SMP.

A. Perkembangan Remaja

1. Siswa SMP yang Sedang Mengalami Masa Remaja Awal dan Masa

Remaja Tengah Masa remaja adalah masa peralihan dari masa kanak-kanak ke masa dewasa. Pada masa ini remaja mengalami perubahan dalam berbagai aspek dirinya seperti aspek fisik, aspek kognitif, dan aspek sosial. Perubahan yang terjadi dalam lingkungan dapat memengaruhi gaya hidup warga masyarakat, termasuk remaja. Pada dasarnya remaja memiliki kemampuan menyesuaikan diri, baik dengan diri sendiri maupun lingkungannya. Masa remaja terbagi menjadi tiga masa yaitu masa pra remaja atau masa remaja awal, masa remaja madya atau masa remaja tengah, dan masa remaja akhir. Subjek penelitian ini siswa-siswinya berusia dua belas tahun sampai lima belas tahun, sehingga penjelasan tentang masa remaja dibatasi hanya masa masa remaja awal dan masa remaja tengah. Yusuf 2008 menjelaskan masing-masing tahap ini sebagai berikut: a. Masa Pra-Remaja Masa Remaja Awal Masa remaja awal berlangsung di masa sekolah menengah pertama. Biasanya masa ini mencakup usia tiga belas tahun sampai tujuh belas tahun. 11 Masa ini ditandai oleh sifat-sifat negatif remaja sehingga seringkali masa ini disebut masa negatif. Sifat negatif ini tampak misalnya dalam bidang prestasi, yaitu prestasi remaja menurun, dan dalam hubungan sosial, seperti menarik diri dari masyarakat dan bersifat agresif. Pada masa ini, remaja sangat membutuhkan bimbingan dari lingkungan sosialnya agar tidak larut dalam sifat negatif, dan agar terbantu dalam membentuk sifat positif. Pada masa ini siswa banyak menghabiskan waktunya di sekolah, sehingga peran guru termasuk guru BK sangat penting dalam membantu siswa untuk berkembang secara positif. b. Masa Remaja Madya Masa Remaja Tengah Biasanya masa ini mencakup usia antara lima belas tahun sampai dengan delapan belas tahun. Pada masa ini remaja mulai menemukan nilai- nilai kehidupan, dan mulai memiliki pendirian dan cita-cita sebagai dampak dari nilai-nilai yang dianut, misalnya: remaja yang orangtuanya berprofesi sebagai seorang guru dapat beranggapan bahwa pekerjaan guru adalah pekerjaan yang mulia, karena dapat mendidik siswa dalam belajar dan menuntut ilmu, dan dapat memiliki berbagai penilaian lain yang positif mengenai sosok guru, dan selanjutnya dapat bercita-cita menjadi seorang guru.

2. Ciri-Ciri Remaja

Menurut Zulkifli 1986 masa remaja termasuk masa yang sangat menentukan bagi perubahan remaja baik psikis dan fisiknya. Masa remaja mengalami penuh gejolak emosi dan tekanan jiwa sehingga mudah