Pendekatan Penelitian METODE PENELITIAN

43

BAB III METODE PENELITIAN

A. Pendekatan Penelitian

Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan deskriptif kualitatif. Penelitian kualitatif digunakan untuk memahami masalah sosial atau kemanusiaan dengan membangun gambaran yang kompleks, holistik dalam bentuk narasi, melaporkan pandangan informan secara terinci dan diselenggarakan dalam setting alamiah. Penelitian kualitatif adalah penelitian yang bermaksud untuk memahami fenomena tentang apa yang dialami oleh informan penelitian, misalnya perilaku, persepsi, motivasi, tindakan, dan lain-lain secara holistik dan dengan cara deskriptif dalam bentuk kata-kata dan bahasa pada suatu konteks khusus yang alamiah dan dengan memanfaatkan berbagai metode alamiah Moleong, 2010: 6. Sugiyono 2013: 14-15 mengungkapkan bahwa pendekatan penelitian kualitatif adalah penelitian yang berlandaskan pada filsafat postpositivisme, digunakan untuk meneliti pada kondisi obyek yang alamiah, sebagai lawannya adalah eksperimen dimana peneliti adalah sebagai instrumen kunci, pengambilan sampel sumber data dilakukan secara purposive dan snowball, teknik pengumpulan dengan trianggulasi gabungan, analisis data bersifat induktifkualitatif, dan hasil penelitian kualitatif lebih menekankan makna dari pada generalisasi. Penelitian kualitatif sering disebut penelitian naturalistik karena penelitiannya dilakukan pada kondisi yang alamiah natural setting; disebut juga etnographi, karena pada awalnya metode ini lebih banyak digunakan untuk 44 penelitian bidang antropologi budaya; disebut sebagai metode kualitatif, karena data yang terkumpul dan analisisnya lebh bersifat kualitatif. Zuriah 2007: 47 mengungkapkan bahwa pendekatan deskriptif adalah penelitian yang diarahkan untuk memberikan gejala-gejala, fakta-fakta, atau kejadian-kejadian serta sistematis dan akurat mengenai sifat-sifat populasi maupun daerah tertentu. Dalam penelitian deskriptif tidak bermaksud untuk menguji hipotesis, tetapi hanya menggambarkan apa adanya tentang suatu variabel, gejala atau keadaan. Berdasarkan pengertian tentang penelitian kualitatif di atas, maka dapat disimpulkan bahwa penelitian kualitatif merupakan penelitian yang memahami suatu kondisi dalam masyarakat yang terjadi secara alamiah pada subjek penelitian yang selanjutnya disajikan secara deskriptif tanpa adanya hipotesis namun menggambarkan kondisi sebenarnya suatu variabel melalui kata-kata dan bahasa. Dalam penelitian ini, data yang diperoleh akan dikumpulkan yang kemudian dianalisis dan digunakan untuk penarikan kesimpulan yang dituangkan dalam bentuk tulisan. Oleh sebab itu, peneliti menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif karena permasalahan yang dibahas dalam penelitian berupa kata-kata baik lisan maupun tulisan serta tidak berkenaan dengan angka-angka seperti penelitian kuantitatif. Sehingga peneliti dapat mendeskripsikan bagaimana Peranan Forum Perlindungan Korban Kekerasan Perempuan dan Anak FPK2PA terhadap Peningkatan Kesejahteraan Sosial Korban Kasus Kekerasan di Kabupaten Gunungkidul. 45

B. Subjek Penelitian