Teknik Pengumpulan Data Instrumen Penelitian Teknik Analisis Data

34 sarjana jurusan Antropologi UGM selesai pada tahun 1993. Pengalaman penelitian dimulai sejak kuliah dan pada tahun 1993-1994 Dewi Linggasri menjadi asisten peneliti di Pusat Studi Pedesaan dan Kawasan UGM. Dewi Linggasari sudah berkeluarga. Bersama suaminya menetap di Agats dan sudah dikarunia dua purti yang sudah menginjak remaja. Tinggal dan bertugas hingga kini di bumi Papua, menjadikan Dewi semakin kaya batinnya sehingga dari tangan dan pikirannya telah muncul karya tulis yang berlatar suku bangsa Papua. Tahun 2002 buku Realitas di Balik Indanya Ukiran Kunci Ilmu telah terbit, buku ini berkisah tentang indanya ukiran Asmat yang telah dikenal seantero dunia, namun tidak seindah nasib yang dialami para perajinnya. Buku lain tentang potret hidup wanita Asmat yang semakin hari semakin tertindas, dilukiskannya lewat buku Yang Perkasa, Yang Tertindas Bigraf, 2004. Sebuah novel berjudul Kapak Kunci Ilmu, 2005 juga pernah Dewi tulis, bertutur tentang kerasnya hidup yang dilalui seorang anak Asmat dalam mempertahankan hidup dengan tidak diimbangi gizi yang mencukupi. Tahun 2007 Kunci Ilmu Dewi mengelurkan novel berjudul Sali: Kisah Seorang Wanita Suku Dani. Lewat novel ini, Dewi ingin memperlihatkan bila masih terjadi ketidakadilan terhadap sesama kaumnya akibat masih kuatnya dominasi laki-laki dan masih rendanya arus keutamaan gender.

C. Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian yang berjudul Kajian Feminisme dalam Novel Sali: Kisah Seorang Wanita Suku Dani 35 Karya Dewi Linggasari adalah teknik pustaka, baca dan catat. Teknik pustaka adalah teknik yang menggunakan sumber-sumber tertulis untuk memperoleh data. Teknik baca, yakni peneliti sebagai instrumen melakukan pembacaan secara terarah, cermat, dan teliti terhadap sumber data tertulis yaitu karya sastra yang berupa teks novel Sali: Kisah Seorang Wanita Suku Dani karya Dewi Linggasari. Teknik catat, yaitu hasil dari keseluruhan membaca tersebut dicatat dan hasil pencatatan tersebut dijadikan sebagai sumber data yang sesuai dengan topik penelitian.

D. Instrumen Penelitian

Instrumen dapat diartikan sebagai alat, yang akan digunakan untuk memahami feminisme wanita yang terdapat dalam novel Sali: Kisah Seorang Wanita Suku Dani Karya Dewi Linggasari. Dalam penelitian ini yang menjadi instrumen penelitian atau alat penelitian adalah peneliti itu sendiri. Peneliti sebagai human instrument, berfungsi menetapkan fokus penelitian, memilih informan sebagai dumber data, melakukan pengumpulan data, menilai kualitas data, analisis data, manafsirkan data dan membuat kesimpulan atas temuannya Sugiyono, 2012:222.

E. Teknik Analisis Data

Menurut Sugiyono 2012:244, analisis data adalah proses mencari dan menyusun secara sistematis data yang diperoleh dari hasil wawancara, catatan lapangan, dan dokumentasi, dengan cara mengorganisasikan data ke dalam 36 kategori, menjabarkan ke dalam unit-unit, melakukan sintesa, menyusun ke dalam pola, memilih mana yang penting dan yang akan dipelajari, dan membuat kesimpulan sehingga mudah difahami oleh diri sendiri maupun orang lain. Analisis data adalah proses mengorganisasikan dan mengurutkan data ke dalam pola, kategori, dan satuan uraian dasar sehingga dapat ditemukan tema dan dapat dirumuskan hipotesis kerja seperti yang disarankan oleh data Moleong, 1989:112. Menurut Janice McDrury melalui Moleong 2007: 248, tahapan analisis data kualitatif adalah sebagai berikut. 1 Membaca atau mempelajari data, menandai kata-kata kunci dan gagasan yang ada dalam data, 2 Mempelajari kata-kata kunci itu, berupaya menemukan tema-tema yang berasal dari data, 3 Menuliskan ‘model’ yang temukan, 4 Koding yang telah dilakukan. Secara ringkas langkah-langkah analisis adalah sebagai berikut: 1. Menentukan teks yang dipakai sebagai objek, yaitu novel yang berjudul Sali: Kisah Seorang Wanita Suku Dani karya Dewi Linggasari. 2. Mengarahkan fokus analisis, yang mencangkup struktur novel dan feminisme yang terdapat di dalam novel Sali: Kisah Seorang Wanita Suku Dani karya Dewi Linggasari. 3. Mengumpulkan data-data dari sumber kepustakaan yang ada kaitannya dengan objek analisis. Data tersebut dapat berupa karya fiksi maupun nonfiksi. 37 4. Menganalisis novel yang menjadi objek dengan analisis struktural dan kritik sastra feminis. Caranya adalah sebagai berikut: a. Mula-mula dianalisis struktur novel yang mengungkapkan tokoh, penokohan, tema, dan latar. b. Setelah itu, struktur novel dianalisis dengan kritik sastra feminis membaca sebagai perempuan untuk mengungkapkan feminisme yang terdapat di dalam novel Sali: Kisah Seorang Wanita Suku Dani karya Dewi Linggasari. c. Ditarik kesimpulan yang menunjukan feminisme dalam novel Sali: Kisah Seorang Wanita Suku Dani karya Dewi Linggasari. d. Menyajikan dalam bentuk laporan. 38

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN