Permasalahan Tujuan Penulisan Manfaat Penelitian

dipegangnya. Dalam perjanjian Hak Tanggungan disebutkan bahwa apabila debitur wanprestasi, kreditur dengan kekuasaan sendiri dapat menjual obyek hak tanggungan, sebagai salah satu ciri danpreferensi hak tanggungan dan merupakan perwujudan dari asas droit de preference. Asas ini berlaku bagi. hipotik yang telah digantikan oleh hak tanggungan sepanjang yang menyangkut tanah. 9 Permasalahan yang mungkin muncul dalam penyaluran kredit diantaranya adalah 1 Tidak didaftarkannya Surat Kuasa Membebankan Hak Tanggungan SKMHT ke Kantor Pertanahan guna penerbitan Sertifikat Hak Tanggungan, 2 Objek Hak Tanggungan telah dijual debitur. 3 Debitur wanprestasi karena berbagai faktor, 4 Beralihnya Objek Hak Tanggungan karena Pemberi Kuasa telah meninggal atau objek Hak Tanggungan menjadi tanah warisan dari berbagai pihak, 5 Objek Hak Tanggungan disewakan tanpa persetujuan Pemberi Pinjaman. Berdasarkan uraian tersebut, maka penulis dalam penulisan hukum skripsi ini memilih judul Tinjauan Yuridis Terhadap Pelaksanaan Pemberian Kredit Dengan Jaminan Hak Tanggungan Pada Bank Perkreditan Rakyat Rokan Hulu.

B. Permasalahan

Berdasarkan latar belakang di atas, rumusan masalah yang digunakan peneliti dalam penelitian ini, sebagai berikut : 9 Sultan Remy Sjahdeini, Hak Tanggungan Asas-asas. Ketentuan-ketentuan Pokok dan Masalah Yang dihadapi oleh Perbankan. Alumni,Bandung. 1999, hal 8. 1. Bagaimana hak dan kewajiban para pihak dalam pemberian kredit dengan jaminan hak tanggungan pada Bank Perkreditan Rakyat Rokan Hulu ? 2. Bagaimana tata cara pemberian kedit dengan jaminan hak tanggungan pada Bank Perkreditan Rakyat Rokan Hulu? 3. Apa hambatan-hambatan yang dihadapi dalam pelaksanaan pemberian kredit dengan jaminan hak tanggungan pada Bank Perkreditan Rakyat Rokan Hulu?

C. Tujuan Penulisan

Tujuan penelitian yang akan dicapai di dalam penelitian ini adalah: 1. Untuk mengetahui hak dan kewajiban para pihak dalam pemberian kredit dengan jaminan hak tanggungan pada bank prekreditan rakyat Rokan Hulu. 2. Untuk mengetahui tata cara pemberian kedit dengan jaminan hak tanggungan pada Bank Perkreditan Rakyat Rokan Hulu. 3. Apa hambatan-hambatan yang dihadapi dalam pelaksanaan pemberian kredit dengan jaminan hak tanggungan pada Bank Perkreditan Rakyat Rokan Hulu.

D. Manfaat Penelitian

Kegiatan penelitian diharapkan dapat memberi manfaat, baik secara teoritis maupun praktis. 1. Manfaat teoritis a. Hasil dari penelitian ini dapat berguna bagi pengembangan ilmu pengetahuan dalam bidang hukum khususnya mengenai tinjauan yuridis terhadap pelaksanaan pemberian kredit dengan jaminan hak tanggungan pada Bank Perkreditan Rakyat Rokan Hulu. b. Hasil dari penelitian ini diharapkan dapat memberi penjelasan mengenai tinjauan yuridis terhadap pelaksanaan pemberian kredit dengan jaminan hak tanggungan pada Bank Perkreditan Rakyat Rokan Hulu. 2. Manfaat praktis Diharapkan dapat memberikan masukan kepada pelaku usaha atau masyarakat perbankan untuk lebih teliti dalam pengikatan benda jaminan dengan Hak Tanggungan.

E. Metode Penulisan