Kinerja Usaha Terkini PROFIL PERUSAHAAN

Wewenang dan tanggung jawabnya adalah: a. Bertanggung jawab tethadap Manager Director Finance. b. Memimpin, mengelola dan mengkoordinasi seluruh kegiatan sistem informasi agar dapat mendukung seluruh kegiatan perusahaan secara optimal. c. Memahami management Information System and Application Support Manager, IT Quality Managerm Infrastructure, Communication and Data Center Operation Manager, Business Process dan System Prosedur Manager.

E. Kinerja Usaha Terkini

Selain perkebunan, PT. PP. London Sumatera Indonesia, Tbk juga memilikki beberapa unit pabrik pengolahan yang berlokasi di dalam areal kebun untuk mengolah semua produk yang dihasilkan oleh kebun-kebun milik sendiri. Hal ini bertujuan untuk mencapai efisiensi kerja serta mempermudah pengolahan dan penghematan biaya khususnya biaya angkut. Lokasi unit pengolahan yang ada di Deli Serdang adalah sebagai berikut: a. Begerpang POM untuk mengelola kelapa sawit. b. Rambong Sialang Cocoa untuk untuk mengolah biji kakao coklat. c. Sei Merah Crumb Sibulan Sheet untuk mengelola karet. Dengan adanya pabrik pengolahan karet tersebut maka seluruh hasil perkebunan dapat diolah sendiri tanpa harus mengirimkannya ke tempat lain. Semua produk yang dihasilkan merupakan komoditi eksport seperti CPO, Latek Universitas Sumatera Utara dan Biji cokelat kering. Oleh karena itu produk tersebut termasuk komoditi yang mutunya diawasi oleh pemerintah, dalam hal ini adalah Departemen Perdagangan. Hasil produksi akan diekspor dikirimkan kenegara pengimpor khususnya Singapura dan bebebrapa negara seperti Amerika, Jerman, Belanda, Italia, Kanada dan juga India. Hasil produksi tersebut dikirimkan dengan menggunakan jasa perkapalan melalui pelabuhan Belawan. Barang-barang yang telah dipersiapkan langsung dimuat ke kapal yang akan membawanya ke negara importir. Dari tahun ke tahun PT. PP. London Sumatera Indonesia, Tbk. mengalami perkembangan yang semakin pesat. Hal ini membuktikan bahwa perusahaan telah memilikki metode pengolahan organisasi yang baik. Dengan keberhasilan yang diperoleh PT. PP. London Sumatera Indonesia, Tbk. telah banyak memberikan manfaat kepada pemerintah antara lain: a. Penghasil Devisa Negara b. Memberikan bantuan modal dalam pelaksanaan pembangunan c. Menciptakan lapangan pekerjaan dan memberikan kesempatan kerja sehingga dapat mengurangi jumlah pengangguran d. Memebrikan sumbangan kepada negara dalam bidang Pajak Bumi dan Bangunan, Pajak Perseroan dan Pajak Ekspor. e. Mempertahankan dan Melestarikan alam Indonesia. Untuk memperoleh hasil produksi yang baik serta memperlancar arus perdagangan ekspor maka diperlukan orang-orang yang terampil dan menguasai bidang kegiatannya. Dalam hal ini pendayagunaan tenaga kerja PT. PP. London Sumatera Indonesia, tbk. sangat kreatif dalam mempekerjakan tenaga kerjanya. Universitas Sumatera Utara Pada tahun 2000 PT. PP. London Sumatera Indonesia Tbk telah mempekerjakan lebih dari 26.000 tenaga kerja tetap da tidak tetap. Untuk kebun di Sumatera Utara, Jawa, Sulawesi, Sumatera Selatan dan Kalimantan. Jumlah tersebut terdiri dari 513 orang staff, 12.867 orang tenaga kerja tidak tetap. Pengurangan tenaga kerja tidak tetap sejumlah 8000 orang pada tahun 1999 terjadi karena efisiensi yang dilakukan perusahaan akibat dampak krisis, namun pengurangan tersebut tidak berpengaruh besar terhadap produksi perusahaan. Untuk meningkatkan keahlian serta kemampuan para staff dan karyawan, PT. PP. London Sumatera Indonesia Tbk. secara terus menerus melaksanakan program pelatihan dan mengikutsertakan staff dan karyawan pada kursus dan seminar yang dilaksanakan di dalam maupun diluar perusahaan. Pelatihan yang dilaksanakan dari dalam perusahaan seperti kursus budi daya tanaman dan manajemen pengolahan tanaman. Selain itu pelatihan yang diperoleh dari luar perusahaan seperti pelatihan administrasi akuntansi, perpajakan, komputer, pengendalian hama penyakit tanaman, pengolahan dan perencanaan pabrik. Perusahaan juga berusaha untuk tetap memerhatikan kesejahteraan pekerjannya dengan memberikan sarana-sarana seperti perumahan, keagamaan, sosial, pelayanan keamanan, kesehatan dan olahraga. PT. PP. London Sumatera Indonesia Tbk juga mengelola lahan perkebunan milik masyarakat yang disebut dengan plasma. Adapun kebun pengolahan plasma estate tersebut antara lain: Universitas Sumatera Utara Tabel 2.2 Estate Milik PT. PP. London Sumatera Indonesia, Tbk. No Nama Kebun Daerah Provinsi Keterangan 1 Air Bening Musi Rawas South Sumatera Oil Palm Estate 2 Bukit Hijau Musi Rawas South Sumatera Oil Palm Estate 3 Dwi Makmur Musi Rawas South Sumatera Oil Palm Estate 4 Eka Sari Musi Rawas South Sumatera Oil Palm Estate 5 Marga Sido Musi Rawas South Sumatera Oil Palm Estate 6 Muara Kelingi Musi Rawas South Sumatera Oil Palm Estate 7 Pelita Jaya Musi Rawas South Sumatera Oil Palm Estate 8 Tirta Agung Musi Banyuasin South Sumatera Oil Palm Estate 9 Suka Damai Musi Banyuasin South Sumatera Oil Palm Estate 10 Arta Kencana Lahat South Sumatera Oil Palm Estate 11 Bebah Permata Ogan Komering Ilir South Sumatera Rubber Estate 12 Kubu Pakaran Ogan Komering Ilir South Sumatera Rubber Estate 13 Tulung Gelam Ogan Komering Ilir South Sumatera Rubber Estate Universitas Sumatera Utara 14 Tibona Ogan Komering Ilir South Sumatera Rubber Estate Sumber: PT. PP. London Sumatera Indonesia, Tbk.

F. Rencana Kegiatan Perusahaan