Tinjauan Yuridis Politik Hukum yang Melatarbelakangi Perpindahan

62

4.4.2. Tinjauan Yuridis

Seiring dengan muatan kewenangan yang dikandung oleh Undang-undang nomor 22 Tahun 1999 tentang otonomi daerah sebagaimana telah diubah dengan undang-undang Nomor 32 Tahun 2004, dan demi menjamin pelayanan publik seperti yang termuat dalam Undang-undang Nomor 25 tahun 2009 tentang Pelayanan Publik, maka perlu dilakukan pemindahan terhadap pusat pemerintahan Kabupaten Simalungun yang selama ini masih berlokasi di Pematang Siantar dipindahkan ke ibukota yang baru yaitu Kecamatan Raya. Dalam Pasal 16 Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintah Daerah juga mengatakan bahwa : 1. Hubungan dalam bidang pelayanan umum antara Pemerintah dan pemerintahan daerah sebagaimana dimaksud dalam Pasal 2 ayat 4 dan ayat 5 meliputi: a. kewenangan, tanggung jawab, dan penentuan standar pelayanan minimal; b. pengalokasian pendanaan pelayanan umum yang menjadi kewenangan daerah; dan c. fasilitasi pelaksanaan kerja sama antarpemerintahan daerah dalam penyelenggaraan pelayanan umum. 2. Hubungan dalam bidang pelayanan umum antar pemerintahan daerah sebagaimana dimaksud dalam Pasal 2 ayat 4 dan ayat 5 meliputi: a. pelaksanaan bidang pelayanan umum yang menjadi kewenangan daerah; 63 b. kerja sama antarpemerintahan daerah dalam penyelenggaraan pelayanan umum; dan c. pengelolaan perizinan bersama bidang pelayanan umum. 3. Hubungan dalam bidang pelayanan umum sebagaimana dimaksud pada ayat 1 dan ayat 2 diatur dalam peraturan perundang-undangan. Peraturan Pemerintah Nomor 70 tahun 1999 tentang penetapan ibukota Kabupaten Simalungun telah membangkitkan harapan dan semangat baru untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat yang lebih baik. Pemindahan Daerah Ibukota Kabupaten Simalungun dari wilayah Daerah Kota Pematang Siantar ke Kecamatan Raya pada dasarnya telah mendapatkan persetujuan dari DPRD Kabupaten Simalungun sebagaimana ditetapkan delam Keputusan DPRD Kabupaten Daerah TIngkat II Simalungun Nomor 4DPRD1996 tanggal 8 Oktober 1996 tentang Persetujuan Pemindahan Ibukota Kabupaten Daerah Tingkat II Simalungun dari Kotamadya Daerah Tingkat II Pematang Siantar ke Kecamatan Raya.

4.5. Pelayanan Publik Dibidang Pendidikan Sebelum dan