Perjanjian Pekerjaan Pemeliharaan Sarana Penunjang BTS Sipil, Mekanikal dan Elektrikal.

78 material menara, erection menara, pengadaan dan instalasi kabel tray, pengadaan dan instalasi rak, mekanikal dan elektrikal serta grounding, finishing, penyambungan catu daya power supply listrik dari PT Perusahaan Listrik Negara Persero PLN atau sumber listrik alternatif lainnya, pengujian teknis sampai dengan serah terima pekerjaan secara keseluruhan. Pada umumnya, dalam Perjanjian Pengadaan Lahan, Tower Bersama Group akan melakukan pembayaran untuk melakukan akuisisi lahan tersebut kepada kontraktor secara bertahap, yaitu pembayaran dimuka sebesar 30 dan pembayaran akhir sebesar 70, atau dalam 1 termin. Pada tanggal Informasi Tambahan ini, Perjanjian Pengadaan Lahan telah diadakan oleh Tower Bersama Group, yaitu TI, UT, BT, TB, TK, PMS, Mitrayasa, SKP, Balikom, Triaka, dan SMI. Di bawah ini adalah sebagian daftar kontraktor sehubungan dengan Perjanjian Pengadaan Lahan antara Tower Bersama Grup dengan kontraktor : No. Nama Kontraktor Nomor Kontrak Jangka Waktu 1. CV Akusara Parsa Sentosa 0001TBG-TBG-00VEM-SACME04VII2016 tanggal 29 Juli 2016 sebagaimana diubah oleh Amandemen No. 0125TBG-TBG-00VEM-SACME04XI2016 tanggal 1 November 2016 1 Agustus 2016 sampai dengan 31 Juli 2017 2. CV Bhineka Cipta Maju 0002TBG-TBG-00VEM-SACME04VII2016 tanggal 29 Juli 2016 sebagaimana diubah oleh Amandemen No. 0126TBG-TBG-00VEM-SACME04XI2016 tanggal 1 November 2016 1 Agustus 2016 sampai dengan 31 Juli 2017 3. CV Dua Sekawan 0005TBG-TBG-00VEM-SACME04VII2016 tanggal 29 Juli 2016 sebagaimana diubah oleh Amandemen No. 0127TBG-TBG-00VEM-SACME04XI2016 tanggal 1 November 2016 1 Agustus 2016 sampai dengan 31 Juli 2017 Selain perjanjian – perjanjian di atas, Tower Bersama Group memiliki 106 Perjanjian Pengadaan Lahan dengan kontraktor – kontraktor lainnya, yang mana perjanjian-perjanjian tersebut akan berakhir pada tanggal 31 Juli 2017. Apabila perjanjian-perjanjian tersebut telah habis masa berlakunya, Perseroan berkomitmen akan memperpanjang danatau memperbaharui perjanjian tersebut.

b. Perjanjian Pekerjaan Pemeliharaan Sarana Penunjang BTS Sipil, Mekanikal dan Elektrikal.

Tower Bersama Group mengadakan perjanjian dengan kontraktor-kontraktor untuk melakukan pekerjaan pemeliharaanmaintenance obyek sewa ”Perjanjian Pemeliharan”. Dalam perjanjian ini para kontraktor sepakat untuk melakukan pekerjaan pemeliharaan rutin baik dengan back up genset maupun tanpa back up genset dengan ruang lingkup pekerjaan meliputi i pekerjaan pemeliharaan yang bersifat preventif preventive maintenance, berupa pembersihan lahan, menara, dan infrastruktur telekomunikasi dalam lokasi yang bersangkutan, pengecekan alarm, struktur menara, tegangan listrik, suhu pendingin ruangan, pagar dan halaman, panel listrik, shelter, alat-alat elektrikal dan genset, dan pengecekan ketegakan menara setiap 1 satu tahun sekali; dan ii pekerjaan pemeliharaan yang bersifat perbaikan corrective maintenance. Tower Bersama Group akan memberikan imbalan jasa kepada para kontraktor setiap bulannya dalam jumlah yang disepakati oleh Tower Bersama Group dengan masing-masing kontraktor. Pada tanggal Informasi Tambahan ini, terdapat Perjanjian Pemeliharaan yang telah diadakan oleh Tower Bersama Group, yaitu TI, UT, BT, TB, TK, PMS, Mitrayasa, SKP, Balikom, Triaka, dan SMI. Di bawah ini adalah sebagian daftar kontraktor sehubungan dengan Perjanjian Pekerjaan Pemeliharaan antara Tower Bersama Group dengan kontraktor : 79 No. Nama Kontraktor Nomor Kontrak Jangka Waktu 1. CV Adhi Makmur 0017TBG-TBG-0VEM-MAINT04X2016 tanggal 20 Oktober 2016 1 November 2016 sampai dengan 31 Desember 2017 2. CV Duta Harapan Sejahtera 0018TBG-TBG-00VEM-MAINT04X2016 tanggal 20 Oktober 2016 1 November 2016 sampai dengan 31 Desember 2017 Selain perjanjian – perjanjian di atas, Tower Bersama Group memiliki 30 Perjanjian Pemeliharaan dengan kontraktor – kontraktor lainnya, yang mana perjanjian-perjanjian tersebut paling dekat akan berakhir pada tanggal 31 Januari 2017 dan paling lama sampai dengan tanggal 31 Desember 2018 Apabila perjanjian-perjanjian tersebut telah habis masa berlakunya, Perseroan berkomitmen akan memperpanjang danatau memperbaharui perjanjian tersebut.

c. Perjanjian Pekerjaan Jasa Survei, Desain dan Analisa Konstruksi Tower dan Bangunan