Sebab Penyalahgunaan Narkoba Proses Pembelajaran

278 Kelas XII Semester 1 Pertemuan kedua ini membahas Sebab-Akibat Penyalahgunaan Narkoba dan pertemuan ketiga membahas Pandangan Agama Buddha tentang Penyalahgunaan Narkoba

4. Sebab Penyalahgunaan Narkoba

Kebanyakan zat dalam narkoba sebenarnya digunakan untuk pengobatan dan penelitian. Tetapi karena berbagai alasan, mulai dari keinginan untuk coba-coba, ikut trendgaya, lambang status sosial, ingin melupakan persoalan, dan lain-lain, maka narkoba kemudian disalahgunakan. Penggunaan terus menerus dan berlanjut akan menyebabkan ketergantungan atau dependensi, disebut juga kecanduan. Pada ketergantungan, orang harus senantiasa memakai narkoba, jika tidak, timbul gejala putus zat, jika pemakaiannya dihentikan atau jumlahnya dikurangi. Gejalanya bergantung jenis narkoba yang digunakan. Gejala putus opioida heroin mirip orang sakit lu berat, yaitu hidung berair, Pertemuan Ke – 2 dan Ke-3 6 x 45 menit Tugas kelompok untuk mencari informasi yang berkaitan program- program pencegahan yang dapat dilakukan melalui berbagai program seperti di bawah ini: • Program Informasi • Program Pendidikan • Program Pengadaan Kegiatan Alternatif Lain • Program Intervensi Ayo Mengekplorasikan Carilah sumber data berdasarkan pertanyaan-pertanyaan yang telah diajukan terkait dengan penyalahgunaan narkoba. Kumpulkan data informasi berdasarkan hasil identiikasi tentang macam-macam jenis narkoba dan efek-buruknya bagi kehidupan umat manusia Pendidikan Agama Buddha 279 keluar air mata, bulu badan berdiri, nyeri otot, mual, muntah, diare, dan sulit tidur. Tingkatan penyalahgunaan biasanya sebagai berikut: 1. coba-coba 2. Senang-senang 3. Menggunakan pada saat atau keadaan tertentu 4. Penyalahgunaan 5. Ketergantungan. Secara umum hal-hal yang saling berkaitan dengan penyalahgunaan narkoba dapat dibagi menjadi tiga kelompok yaitu faktor ketersediaan narkoba itu sendiri, faktor individu yang bersangkutan, dan faktor lingkungan. Narkoba Orang Lingkungan 280 Kelas XII Semester 1 Faktor Zat Ketersediaan Narkoba: Faktor zat dan ketersediaan narkoba akan tetap ada karena memang dibutuhkandiperlukan untuk pengobatan dan ilmu pengetahuanpenelitian. Hal yang tidak boleh adalah penyalahgunaan terhadap narkoba. Ingat zat-zat narkoba mendorong pemakaian berulang dengan bertambahnya dosis. Oleh karena itu, kita jangan memiliki pandangan-pandangan salah yang dapat menyesatkan kehidupan kita. • Secara psikologis tidak dapat hidup normal tanpa zat narkoba dalam tubuh • Secara isik kesakitantidak nyaman bila dalam tubuh tidak ada narkoba • Secara psikis merasa nikmat bila tubuhnya telah terisi zat-zat yg terkandung dalam narkoba Faktor Individu: Faktor individu merupakan faktor utama penyebab penyalahgunaan narkoba. Berikut ini beberapa alasan penyalahgunan narkoba, yaitu sebagai berikut: • Coba-coba; • Senang-senang; • Mengikuti trend; • Agar diterima dalam suatu grup; • Pelarian dari suatu masalah; • Pengertian yang salah bahwa sekali-sekali tidak masalah; dan • Tidak beranitidak dapat berkata ‘TIDAK” terhadap ajakaniming- iming. Faktor Lingkungan: Selain faktor ketersediaan narkoba itu sendiri dan faktor individu, faktor lingkungan juga turut memberikan andil terhadap penyalahgunaan narkoba. Berikut ini merupakan faktor-faktor yang menyebebabkan seseorang terlibat dalam penyalahgunaan narkoba: • Kesempatansituasi, antara lain seperti diskotik, tempat hiburan, rekreasi, dan pesta; • Solidaritas kelompok sebaya; • Ajakan, rayuan, atau iming-iming; • Lingkungan yang membiarkan maraknya penggunaan, dan penjualan bebas obat-obatannarkoba; Pendidikan Agama Buddha 281 • Lemahnya penegakan hukum; dan • Bisnis yang terorganisir ditutup-tutupi oleh masyarakat sendiri. Hal-hal di atas itulah yang sebagai pokok faktor-faktor penyalahgunaan narkoba. Dalam beberapa tahun belakangan ini, masalah penyalahgunaan narkoba menjadi begitu hangat khususnya diantara kaum muda, masalah ini mengancam beberapa atau seluruh negara di dunia sebagai masalah utama kesehatan. Beribu-ribu bahkan berjuta-juta pemuda menderita, hidup tanpa arti, dan tragis. Suatu penderitaan dan kesakitan yang tidak terbatas. Mengapa mereka menyalahgunakan narkoba? Alasan-alasan yang diberikan oleh beberapa pengguna obat bius tersebut termasuk yang hanya ”ingin tahu” dan ”iseng saja” adalah ”karena hanya itulah yang dapat dilakukan“. Alasan- alasan ini terutama yang diberikan oleh mereka yang sebelumnya tidak pernah menyalahgunakannya dan yang didesak serta didorong untuk memulainya. Kadang-kadang penyalahgunaan narkoba digunakan sebagai jalan keluar dari keadaan yang tidak menyenangkan, terutama oleh mereka yang bingung dan frustasi karena mereka kehilangan sesuatu yang dicintainya dan tidak dapat menerima kenyataan. Bahaya yang mengancam dalam penyalahgunaan narkoba ini ialah dapat membuat seseorang menjadi ketagihan atau lebih buruk lagi dapat kecanduan narkoba tersebut. Jika secara psikologi, seseorang sudah terikat dengan narkoba, maka akan sangat sulit baginya untuk menghilangkan kebiasaan tersebut. Kiranya perlu diwaspadai oleh kita tentang ciri remaja beresiko tinggi menjadi pemakai narkoba: • Rendahnya iman dan ketaqwaan • Rendah diritidak percaya diri • Mudah dipengaruhi teman • Punya rasa ingin tahu yang tinggi • Rasa solidaritas berlebihan • Punya keinginan untuk selalu menonjol • Memiliki fasilitas berlebihan • Biasa lari dari rasa bosan 282 Kelas XII Semester 1

5. Dampak Penyalahgunaan Narkoba