Antarmuka pengguna dan fasilitas kendali UICF Manajemen Basis Data DBM Analisa LOC Pada Sistem Informasi Manajemen BKM Al Khuwarizmi Analisa Estimasi Berbasis FP Pada Sistem Informasi Organisasi BKM Al

dan FP menjadi estimasi tenaga kerja dan usaha yang diperlukan untuk menyelesaikan proyek pengembangan perangkat lunak.

4.2 Implementasi berdasarkan Teori

Implementasi berdasarkan teori dilakukan dengan menggunakan sumber tulisan mengenai pengukuran perangkat lunak. Teori yang digunakan untuk melakukan perhitungan mengacu pada Pressman [2001].

4.2.1 Estimasi Berbasis LOC

Untuk melakukan penghitungan LOC dilakukan dekomposisi dengan menggunakan persamaan 2-2. Dalam proyek SIMANCA diasumsikan beberapa fungsi perangkat lunak yang diidentifikasi, di antaranya adalah: antarmuka pengguna dan fasilitas kendali UICF, manajemen basis data DBM, dan modul analisis desain DAM. Pada analisa LOC di dalam sub bab ini, digunakan analisa berdasarkan data yang diperoleh dari pengerjaan sistem.

a. Antarmuka pengguna dan fasilitas kendali UICF

Antarmuka pengguna dirancang dengan menggunakan tampilan berbasis non-web berkedudukan sebagai front-end. Kendali fungsi dilakukan melalui pranala- pranala yang disediakan untuk tiap modul yang terdapat pada Sistem Informasi Manajemen Organisasi BKM Al Khuwarizmi.

b. Manajemen Basis Data DBM

Dalam estimasi desain basis data digunakan analisa berdasarkan rancangan diagram E-R yang terdapat pada spesifikasi desain perangkat lunak. Perkiraan dilakukan dengan menjumlahkan atribut dan entitas-entitas yang telibat pada desain basis data. Perkiraan tersebut kemudian dijumlahkan dengan perkiraan jumlah query yang akan dilakukan. Perkiraan LOC DBM ditampilkan dalam table berikut: Universitas Sumatera Utara

c. Modul Analisis Desain DAM

Modul analisis desain digunakan untuk memperkirakan jumlah LOC yangdiperlukan pada fungsi yang ada pada Sistem Manajemen Organisasi BKM Al Khuwarizmi. Berikut adalah tabel hasil analisa LOC dari aplikasi yang dijadikan sebagai objek penelitian : Tabel 4.1 Analisa LOC Sistem Informasi Organisasi BKM Al Khuwarizmi No Modul UICF DBM DAM Total estimasi 1 Login 35 2 70 107 2 Pengubahan login 21 3 80 104 3 Administrasi Sirkulasi Surat 100 5 72 227 4 Administrasi Data Anggota 71 8 34 113 5 Administrasi Data Keuangan 90 7 78 175 6 Administrasi Inventarisasi 95 4 83 182 7 Administrasi Program Kerja Sub data progja PA 48 4 23 75 Sub data progja PW 47 4 23 74 Sub data Progja Kemakmuran 47 4 23 74 Sub data Progja Sekretariat 48 4 23 75 Sub data Progja Logistik 47 4 23 74 Input data 34 5 94 133 8 Laporan 89 15 167 271 9 Menu Utama 66 66 10 Menu Tambahan 44 44 Total estimasi untuk LOC 882 69 793 1774 Untuk Aplikasi Sisrem Informasi Perpustakaan SMA Negeri 2 Binjai ditunjukkan pada tabel berikut Universitas Sumatera Utara Tabel 4.2 Analisa LOC Sistem Informasi Perpustakaan SMA Negeri 2 Binjai No Modul UICF DBM DAM Total Estimasi 1 Menu Master Data 88 46 85 219 2 Menu Transaksi 33 33 38 104 3 Menu Laporan 100 5 72 177 Total estimasi untuk LOC 221 84 205 510

4.2.2 Analisa LOC

a. Analisa LOC Pada Sistem Informasi Manajemen BKM Al Khuwarizmi

Berdasarkan indikasi data historis yang diambil dari proyek-proyek yang telah dikerjakan, produktifitas organisasi untuk sistem adalah 620 LOCorangbulan. Jumlah total estimasi LOC pada Sistem Informasi Manajemen Organisasi BKM Al khuwarizmi adalah: LOC = LOC UICF + LOC DBM + LOC DAM = 882 + 69 + 793 = 1744 LOC = 1,744 KLOC Estimasi tenaga yang diperlukan untuk mengembangkan prototype Sistem Informasi Manajemen Organisasi BKM Al Khuwarizmi adalah: EOB = LOC 620 = 1744 620 = 2.81 orang-bulan Estimasi dalam orang jam: EOJ = EOB x 173,33 = 2.81 x 173,33 = 487,56 orang-jam Jadi, berdasarkan perhitungan yang diperoleh dari estimasi LOC berdasarkan konstanta yang diambil dari proyek-proyek yang telah dikerjakan, perkiraan jumlah tenaga yang diperlukan untuk mengembangkan Sistem Universitas Sumatera Utara Informasi Manajemen Organisasi BKM Al Khuwarizmi adalah 2,81 orang-bulan atau setara dengan 487,56 orang-jam.

b. Analisa LOC Pada Sistem Informasi Pepustakaan SMA Negeri 2 Binjai

Bersadarkan kalkulasi yang dilakukan Line Of Code pada aplikasi Sistem Informasi Perpustakaan SMA Negeri 2 Binjai. Maka didapat total estimasi LOC pada Sistem Informasi Perpustakaan SMA Negeri 2 Binjai. adalah: LOC = LOC UICF + LOC DBM + LOC DAM = 221 + 84 + 205 = 510 LOC = 0,510 KLOC Estimasi tenaga yang diperlukan untuk mengembangkan prototype Sistem Informasi Perpustakaan SMA Negeri 2 Binjai i adalah: EOB = LOC 620 = 510 620 = 0.82 orang-bulan Estimasi dalam orang jam: EOJ = EOB x 173,33 = 0.82 x 173,33 = 142,57 orang-jam Jadi, berdasarkan perhitungan yang diperoleh dari estimasi LOC berdasarkan konstanta yang diambil dari proyek-proyek yang telah dikerjakan, perkiraan jumlah tenaga yang diperlukan untuk mengembangkan Sistem Informasi Perpustakaan SMA Negeri 2 Binjai adalah 0,82 orang-bulan atau setara dengan 142,57 orang-jam. Universitas Sumatera Utara

4.2.3 Estimasi Berbasis FP

a. Analisa Estimasi Berbasis FP Pada Sistem Informasi Organisasi BKM Al

Khuwarizmi. Dekomposisi estimasi berbasis FP lebih dekat ke arah kawasan nilai informasi pada fungsi dari perangkat lunak. Oleh karena itu, faktor pemberat untuk kompleksitas perangkat lunak Sistem Informasi Manajemen Organisasi BKM Al Khuwarizmi diasumsikan bernilai sedang. Tabel 4.3 Perhitungan estimasi FP Komponen Sistem Software Level kompleksitas Total CFP Sederhana Menengah Kompleks Cou nt Faktor Bobot Point Count Faktor Bobot Point Count Faktor Bobot Point A B C= AxB D E F= DxE G H I= GxH J=C+F +I Input 5 3 15 4 6 15 Output 5 4 20 4 5 20 7 40 Query Online 4 3 12 4 6 12 File logic 4 7 28 10 15 28 Interface Eksternal 2 5 10 1 7 7 10 17 Total CFP 112 Sesuai dengan teori, hasil dari penjumlahan FP kemudian dikalikan konstanta dan faktor pemberat yang dijabarkan dalam perhitungan berikut: Tabel 4.4 Perhitungan faktor peubah kompleksitas No Subyek Nilai 1 Tingkat kompleksitas kehandalan backuprecovery 3 2 Tingkat kompleksitas komunikasi data 2 3 Tingkat kompleksitas pemrosesan terdistribusi 4 Tingkat kompleksitas kebutuhan akan kinerja 1 5 Tingkat kebutuhan lingkungan operasional 1 Universitas Sumatera Utara 6 Tingkat kebutuhan knowledge pengembang 2 7 Tingkat kompleksitas updating file master 2 8 Tingkat kompleksitas instalasi 2 9 Tingkat kompleksitas aplikasi input, output, query online dan file 3 10 Tingkat kompleksitas pemrosesan data 3 11 Tingkat ketidakmungkinan penggunaan kembali dari kode reuse 1 12 Tingkat variasi organisasi pelanggan 1 13 Tingkat kemungkinan perubahanfleksibilitas 2 14 Tingkat kebutuhan kemudahan penggunaan 5 Total = RCAF 28 Faktor peubah kompleksitas FP = CFP x 0,65 + 0,01 x RCAF FP = 112 x 0.65 + 0,01 x 28 FP = 104,16 Estimasi FP setelah dikalikan faktor peubah kompleksitas: 104,16 FP

b. Analisa Estimasi Berbasis FP Pada Sistem Informasi Perpustakaan SMA