Desain Penelitian Populasi dan Sampel Penelitian

Berdasarkan rumus statistic menurut sudjana 1992 adalah : � = ������� ������ ����� Dimana P merupakan panjang kelas dengan rentang 12 dan 2 kategori kelas untuk menilai pengetahuan pasien pasca bedah abdomen tentang mobilisasi dini, maka didapatkan panjang kelas 4 menggunakan P=4 dan nilai terendah 8 sebagai batas bawah kelas interval pertama, maka pengetahuan pasien pasca bedah abdomen tentang mobilisasi dini dikategorikan interval sebagai berikut 8-20 adalah buruk, dan 21-32 adalah baik.

5. Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan kuesioner yang dilakukan bertahap, yang terdiri dari : 1. Tahap persiapan pengumpulan data Penelitian ini dilakukan setelah peneliti mendapat rekomendasi dari bagian pendidikan Fakultas Keperawatan dan permintaan izin kepada Direktur RSUD Dr. Pirngadi Medan. Kemudian peneliti mendekati responden dan menjelaskan maksud dan tujuan penelitian. Apabila calon responden bersedia berpartisipasi dalam penelitian, maka responden dipersilahkan untuk menandatangani Informed Consent. Jika responden menolak untuk diteliti, maka peneliti tidak memaksa dan menghormati hak-haknya. Penelitian ini tidak menimbulkan resiko bagi individu yang menjadi responden, baik resiko fisik maupun psikis. Kerahasian catatan mengenai data responden dijaga dengan cara tidak menuliskan nama responden pada instrument, tetapi menggunakan inisial saja. Dan seluruh data-data yang diperoleh dari responden juga hanya digunakan untuk kepentingan penelitian. 2. Tahap Pengumpulan Data Peneliti mendatangi RSUD Dr. Pirngadi Medan,Selanjutnya peneliti memperkenalkan diri, menjelaskan tujuan dari penelitian dan juga peneliti memberitahukan bahwa segala infomasi responden akan tetap dirahasiakan. Kemudian Peneliti memohon ketersediaan ibu hamil yang sesuai dengan kriteria sampel untuk menjadi responden. Jika responden bersedia menjadi sampel maka peneliti meminta menandatangani di lembar persetujuan menjadi responden yang telah disediakan kemudian dilanjutkan untuk penjelasan tata cara pengisian kuesioner. a. Responden diminta untuk mengisi kuesioner. b. Setelah kuesioner selesai di isi, peneliti memeriksa semua kuesioner sebelum dikumpulkan untuk diteliti kelengkapannya terlebih dahulu. Bila ada yang tidak lengkap, peneliti meminta responden untuk melengkapinya kembali. c. Setelah semuanya selesai, kemudian peneliti mengadakan terminasi kepada responden dengan mengucapkan terima kasih atas kesediaannya berpartisipasi dalam penelitian ini.

6. Pengolahan Data

Data yang dikumpulkan akan diolah melalui beberapa tahap berikut Notoatmodjo, 2010 : 1. Editing. Setelah kuesioner diperoleh, hasil kuesioner yang telah dikumpulkan perlu disunting edit terlebih dahulu. 2. Coding. Peneliti membuat lembaran kode berupa kolom-kolom untuk merekam data secara manual. 3. Transfering Data Entry. Memasukkan Data yang telah diberi kode disusun secara berurutan untuk dimasukkan ke dalam tabel sesuai dengan sub variabel yang ingin diteliti.