Maksud dan Tujuan Permasalahan Perancangan

Andrey Geardy Damanik - 060406019 2 bidang olahraga Tenis itu sendiri sudah banyak menjamur klub-klub baik resmi maupun tidak resmi melakukan kegiatan pelatihan maupun pertandingan secara berkala. Fasilitas olahraga tennis dimedan masih sangat minim dari segi kualitas dan letaknya yang tersebar sehingga sulit untuk diorganisir biasanya terletak dikompleks perkantoran atau hotel yang secara umum hanya menyediakan lapangan saja dengan fasilitas pendukung seadanya, dan event olahraga tenis pun sangat sulit untuk di publikasikan kepada masyarakat secara langsung secara kasar dikarenakan tidak tersedianya stadiun tenis yang nyaman untuk menyaksikan olahraga ini sedangkan dari segi ekonomis, adanya kegiatan olagraga ini menimbulkan peluang usaha yg bagus sehingga dapat terjadi simbiosis mutualisme antara para atlit atau pelaku olahraga tennis dengan fasilitas pelengkap olahraga tennis Diajang internasional belum banyak atlit Indonesia yang berprestasi tetapi Indonesia masih punya potensi yang yang masih terpendam hal ini dapat diakibat karena kurang tersedianya fasilitas olahraga tennis yang lengkap dan berkualitas. Dimedan sendiri para peminat tennis terdiri dari kalangan pegawai pemerintahan, Mahasiswa,BUMN, dan Swasta serta pensiunan dan jumlahnya cukup banyak, karena biasanya para peminat tennis juga melatih anaknya bermain tennis sehingga terjadi regenerasi Projek ini merupakan salah satu produk pembangunan yang sangat baik untuk mendukung aktivitas masyarakat dalam bidang olahraga yan secara tidak langsung menjunjung tinggi cita-cita pembangunan nasional yang tertuang dalam Pembukaan UUD 1945

1.2 Maksud dan Tujuan

Menciptakan suatu lingkungan yang berkualitas bagi para pecinta tenis di medan untuk melakukan aktifitasnya juga mewadahi even-even tenis dalam rangka mempublikasikan kepada masyarakat secara jelas eksistensi olahraga ini. Selain itu project ini bertujuan mengembangkan organisasiklub tenis menjadi lebih professional dalam membina anggotanya sehingga dicapai tujuan untuk mencetak atlet-atlet medan yang mampu berprestasi bukan saja di kancah nasional tetapi juga internasional

1.3 Permasalahan Perancangan

Masalah perancangan yang timbul dalam kasus proyek ini adalah : A. Masalah Bangunan 1. Luar Bangunan Bagaimana meciptakan bangunan yang dapat memberikan nilai arsitektur yang baik yang mampu menguatkan eksistensi tenis sebagai salah satu olahraga yang berkembang sehingga masyarakat luas tertarik atau minimal mengetahuinya Bagaimana Universitas Sumatera Utara Andrey Geardy Damanik - 060406019 3 mengkolaborasikan ruang dalam dan lapangan tenis yang berada di luar dan didalam serta fasilitas pendukungnya sehingga kegiatan aktifitas yang terjadi mampu dikontrol lewat desain 2. Dalam Bangunan Bagaimana mengintegrasikan aktifitas yang ditafsirkan melalui penataan ruang dan sirkulasi serta memperhitungkan kenyamanan para pengguna bangunan serta dengan berbagai strategi untuk merancang desain estetika dengan menggunakan prencanaan jenis struktur B. Masalah Struktur Beberapa ruangan akan menggunakan struktur khusus yaitu bentang lebar sehingga bagaimana menyeimbangkan penerapan tema dengan sistem struktur yang dipakai juga dengan memperhatikan pembentukan suasana ruang diakibatkan perancanngan struktur tersebut C. Masalah Lingkungan Bagaimana menciptakan suasana ruang luar yang dapat menimbulkan kesan dapat memberikan sesuatu yang positif kepada lingkungannya D. Masalah Penerapan Tema Bagaimana menginstal fitur-fitur tema kedalam bangunan dengan memperhatikan berbagai aspek penting lainnya seperti estetika dan faktor kenyamanan pengguna

1.4 Lingkup Pembahasan