Rancangan Penelitian Lokasi dan Waktu Penelitian Populasi dan Sample

BAB IV METODE PENELITIAN

4.1 Rancangan Penelitian

Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan penelitian kausal untuk memperoleh informasi tentang masalah yang terkait dengan pengaruh ratio keuangan Badan Usaha Milik Negara terhadap harga saham yang tercatat di Bursa Efek Indonesia BEI. Dimana dalam pelaksanaannya dilakukan dalam bentuk penelitian deskriptif-verifikatif dengan pendekatan kuantitatif yang menggunakan data historis.

4.2 Lokasi dan Waktu Penelitian

Lokasi penelitian adalah pada Bursa Efek Indonesia BEI di jakarta melalui download di: httpwww.idx.com. priode pengambilan data selama 5 tahun yaitu sejak tahun 2003, 2004, 2005 2006 dan 2007, waktu penelitan dilaksanakan mulai Oktober 2009 sampai Februari 2010.

4.3 Populasi dan Sample

Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh Badan Usaha Milik Negara yang tercatan di Bursa Efek Indonesia dan sahamnya diperdagangkan di Bursa Efek Indonesia dari tahun 2003 sampai dengan tahun 2007, yang berjumlah 90 perusahaan Badan Usaha Milik Negara yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Universitas Sumatera Utara Sedangkan teknik penentuan sampel dalam penelitian ini menggunakan purposive random sampling, yang artinya perusahaan Badan Usaha Milik Negara yang akan diambil menjadi sampel harus memenuhi kriteria sebagai berikut : 1. Perusahaan Badan Usaha Milik Negara yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia yang telah menyampaikan laporan keuangan per 31 Desember secara rutin selama 5 tahun berturut-turut sesuai dengan yang diperlukan yaitu tahun 2003,2004,2005,2006,dan 2007. 2. Perusahaan Badan usaha Milik Negara yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia yang menyampaikan datanya secara lengkap dan sesuai dengan informasi yang diperlukan yaitu Earning Per share, Price Earning Ratio, Price to Book Value dan Debt to Total Asset dan harga saham tahunan dari tahun 2003,2004,2005,2006 dan 2007. Sesuai dengan kedua kriteria diatas, maka jumlah sampel yang digunakan dalam kriteria ini adalah sebanyak 30 perusahaan Badan Usaha Milik Negara yang terdaftar di BEI tahun 2003 sampai dengan tahun 2007. Adapun angka tahun amatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah 5 tahun berturut-turut dari tahun 2003 sampai dengan tahun 2007, sehingga lama sampel observasi dalam penelitian ini sebanyak 5 tahun observasi.

4.4 Metode Pengumpulan Data dan Sumber Data