Pembatasan Masalah Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

informasi, namun juga pengaksesnya dapat bersosialiasi, sebagaimana Situs Kaskus. Semakin banyak pengguna situs dan antusiasme khalayak untuk menggunakan situs Kaskus yang menarik dan banyak memiliki manfaat dalam semua aspek ini membuat penulis tertarik untuk mengadakan penelitian untuk mengetahui bagaimana tingkat kepuasan khususnya kaskuser sebagai anggota komunitas pengguna situs Kaskus terhadap situs Kaskus. Peneliti mengambil Mahasiswa Universitas Sumatera Utara sebagai populasi dalam penelitian ini karena mahasiswa dianggap merupakan kaum intelektual dalam masyarakat, karena berpendidikan hingga ke perguruan tinggi dimana mayoritas penduduk Indonesia hanya sampai ke tingkat pendidikan sekolah umum. Mahasiswa juga dianggap sudah cukup dewasa untuk menentukan pilihan informasi apa yang dibutuhkannya. Berdasarkan uraian di atas, maka penulis tertarik untuk meneliti sejauhmanakah pengaruh situs Kaskus terhadap pemenuhan informasi di kalangan mahasiswa Universitas Sumatera Utara.

1.2. Pembatasan Masalah

Batasan masalah menurut Husein, sebagai upaya pendefinisian masalah dan peluang opportunity, sehingga masalah dan peluang tersebut jelas baik keluasan maupun kedalamannya 2006:61. Adapun pembatasan masalah penelitian ini adalah sebagai berikut: a. Penelitian ini dilakukan enam fakultas di Universitas Sumatera Utara b. Pengaruh kebutuhan informasi yang dimaksud adalah pengaruh dari Situs Kaskus yakni www.kaskus.co.id c. Khalayak yang dijadikan sampel adalah mahasiswa Program Reguler S-1 angkatan 20102011 di enam fakultas di Universitas Sumatera Utara yang masih aktif sebagai mahasiswa USU d. Penelitian dilakukan sejak bulan Maret 2012.

1.3. Rumusan Masalah

Dari latar belakang masalah di atas, peneliti merumuskan masalah dalam penelitian, yakni sebagai berikut: UNIVERSITAS SUMATERA UTARA “Sejauhmana Situs Kaskus dapat memenuhi tingkat kebutuhan informasi di kalangan mahasiswa Universitas Sumatera Utara?”

1.4. Tujuan Penelitian

Tujuan penelitian mengarah pada hasil yang akan dicapai atau diperoleh dari penelitian untuk solusi atau jawaban atas masalah yang akan diteliti. Adapun yang menjadi tujuan penelitian ini adalah: 1. Untuk mengetahui apa saja fitur yang disajikan oleh Situs Kaskus 2. Untuk mengetahui fitur apa yang paling diminati oleh mahasiswa Universitas Sumatera Utara pada Situs Kaskus 3. Untuk mengetahui intensitas mahasiswa Universitas Sumatera Utara dalam mengakses Situs Kaskus 4. Untuk mengetahui apa motif mahasiswa Universitas Sumatera Utara mengakses Situs Kaskus 5. Untuk mengetahui sejauhmana Situs Kaskus dapat memenuhi kebutuhan informasi di kalangan mahasiswa Universitas Sumatera Utara.

1.5. Manfaat Penelitian

Hasil akhir yang hendak dicapai dalam penelitian ini, yakni manfaat yang meliputi: 1. Secara akademis, penelitian ini diharapkan dapat memperkaya khasanah peneliti khususnya bagi Departemen Ilmu Komunikasi. 2. Secara teoritis, untuk menerapkan ilmu yang diperoleh penulis selama menjadi mahasiswa Ilmu Komunikasi FISIP USU Medan, serta memperluas pengetahuan dan wawasan peneliti tentang penelitian. 3. Secara praktis, penelitian ini diharapkan dapat menjadi masukan bagi pihak yang membutuhkan dan bagi situs Kaskus khususnya dalam meningkatkan kualitasnya. UNIVERSITAS SUMATERA UTARA

BAB II URAIAN TEORITIS

Dokumen yang terkait

Situs Waspada.co.id Dan Pemenuhan Kebutuhan Informasi (Studi Korelasional Penggunaan Situs Portal Berita Online Waspada.co.id terhadap Pemenuhan Kebutuhan Informasi dikalangan Mahasiswa Ikatan Pemuda Tanah Rencong Komisariat Universitas Sumatera Utara)

7 67 112

Perbandingan Tingkat Pengetahuan Mahasiswa Stambuk 2014 Dengan Stambuk 2012 Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara mengenai Basic Life Support

7 67 65

Efektivitas dance/movement therapy Terhadap penurunan tingkat stres Mahasiswa matrikulasi penerimaan mahasiswa baru Fakultas kedokteran universitas sumatera utara 2012 Berdasarkan depression, anxiety and stress scale

14 116 72

Situs Portal Berita Online Detik.com dan Pemenuhan Kebutuhan Akan Informasi (Studi Korelasional Situs Portal Berita Online Detik.Com dengan Pemenuhan Kebutuhan akan Informasi di Kalangan mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial Politik Universitas Sumatera Utara)

4 39 86

Pemanfaatan Situs Universitas Sumatera Utara Dengan Pendapat Publik Mahasiswa (Studi Korelasional Tentang Peranan Situs Universitas Sumatera Utara dengan Opini Mahasiswa Terhadap Layanan Informasi Pendidikan)

0 58 108

Situs www.kaskus.us Dan Tingkat Kepuasan Mahasiswa (Studi Deskriptif Tentang Tingkat Kepuasan Mahasiswa FISIP Universitas Sumatera Utara Terhadap Isi Informasi dalam Situs Kaskus Sebagai Forum Komunitas Terbesar Di Indonesia)

0 36 107

Situs Waspada.co.id Dan Pemenuhan Kebutuhan Informasi (Studi Korelasional Penggunaan Situs Portal Berita Online Waspada.co.id terhadap Pemenuhan Kebutuhan Informasi dikalangan Mahasiswa Ikatan Pemuda Tanah Rencong Komisariat Universitas Sumatera Utara)

0 0 13

BAB II URAIAN TEORITIS 2.1. Kerangka Teori - Pengaruh Situs Www.Kaskus.Co.Id Terhadap Tingkat Pemenuhan Informasi Mahasiswa Universitas Sumatera Utara

0 1 30

BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Masalah Perkembangan teknologi komunikasi massa semakin pesat dan - Pengaruh Situs Www.Kaskus.Co.Id Terhadap Tingkat Pemenuhan Informasi Mahasiswa Universitas Sumatera Utara

0 0 5

Pengaruh Situs Www.Kaskus.Co.Id Terhadap Tingkat Pemenuhan Informasi Mahasiswa Universitas Sumatera Utara

0 0 9