Metode Penelitian Tinjauan Hukum Terhadap Proses Go Public Perusahaan PT. Garuda Indonesia (PERSERO) TBK Di Pasar Modal Indonesia

yang menyebabkan investor melarikan modalnya ke luar negeri capital flight. c. Pasar modal akan mendorong perkembangan investasi. Melalui pasar modal suatu perusahaan akan mendapatkan dana dengan biaya yang relatif lebih kecil dibandingkan dengan meminjam dana pada bank. d. Pasar modal akan mendorong perkembangan investasi. Pembangunan membutuhkan investasi dan pasar modal merupakan salah satu lembaga keuangan memiliki peranan yang besar dalam memobilisasi dana investasi tersebut. Berdasarkan beberapa fungsi yang dimiliki oleh pasar modal, maka dapat disimpulkan bahwa fungsi pasar modal merupakan daya tarik bagi para pihak, baik pihak yang memerlukan dana borrowers yaitu pemerintah dan perusahaan serta pihak yang meminjamkan dana lenders.

F. Metode Penelitian

Dalam setiap usaha penulisan haruslah menggunakan metode penulisan yang sesuai dengan bidang yang diteliti. Adapun penelitian yang digunakan oleh penulis dapat diuraikan sebagai berikut : a. Jenis Penelitian Jenis penelitian yang dilakukan dalam penulisan skripsi ini disesuaikan dengan permasalahan yang diangkat didalamnya. Dengan demikian, penelitian Universitas Sumatera Utara yang dilaksanakan adalah penelitian hukum normatif, yaitu penelitian yang menganalisa hukum positif yang tertulis. 17 b. Bahan HukumData Dalam penyusunan skripsi ini, data dan sumber data yang digunakan adalah bahan hukum primer, sekunder dan tersier. Bahan hukum primer, yaitu bahan hukum yang terdiri dari peraturan perundang-undangan dibidang hukum ekonomi yang mengikat, antara lain Undang-undang Nomor 8 Tahun 1995 Tentang Pasar Modal, Undang-undang 40 Tahun 2007 Tentang Perseroan Terbatas. Bahan hukum sekunder, yaitu bahan hukum yang memberikan penjelasan terhadap bahan hukum primer, yakni hasil karya para ahli hukum berupa buku- buku, pendapat-pendapat pakar hukum, rancangan undang-undang, dan hasil-hasil penelitian yang berhubungan dengan pembahasan skripsi ini. Bahan hukum tersier atau bahan penunjang, yaitu bahan hukum yang memberikan petunjuk atau penjelasan bermakna terhadap bahan hukum primer danatau bahan hukum sekunder yakni, karena hukum dan kamus besar bahasa Indonesia. c. Tehnik Pengumpulan DataBahan Hukum Dalam melakukan penulisan ini, penelitian yang dilakukan oleh penulisan kepustakaan library research yang merupakan pengumpulan data-data yang dilakukan melalui literatur atau dari sumber bacaan berupa buku-buku, peraturan 17 Soerjono Soekanto dan Sri Mamudji, Penelitian Hukum Normatif Suatu Tinjauan Singkat, Jakarta : PT. Radja Grafindo Persada, 2007, hal 33. Universitas Sumatera Utara perundang-undangan dan bahan bacaan lain yang terkait dengan penulisan skripsi ini. d. Analisis DataBahan Hukum Penelitian yang dilakukan oleh penulis dalam skripsi ini termasuk ke dalam penelitian hukum normatif. Pengolahan data pada hakekatnya merupakan kegiatan untuk melakukan analisa terhadap permasalahan yang akan dibahas. Analisis data dilakukan dengan : 18 1. Mengumpulkan bahan-bahan yang relevan dengan permasakahan yang diteliti, 2. Memilih kaidah-kaidah yang sesuai dengan penelitian, 3. Mensistematisasikan kaidah-kaidah hukum, azas atau doktrin, 4. Menjelaskan hubungan-hubungan antara berbagai konsep, pasal, dan doktrin yang ada, 5. Menarik kesimpulan dengan deduktif kwalitatif.

G. Sistematika Penulisan