Lokasi dan Waktu Penelitian Jenis Penelitian

52

BAB III METODE PENELITIAN

A. Lokasi dan Waktu Penelitian

Penetapan lokasi penelitian sangat penting dalam rangka mempertanggungjawabkan data yang diperoleh. Maka lokasi penelitian perlu ditetapkan terlebih dahulu. Adapun dalam penelitian ini mengambil lokasi di SMK Negeri 1 Sedayu, yang terletak di Kemusuk, Argomulyo, Bantul, Yogyakarta 55753. Pertimbangan dipilihnya SMK N 1 Sedayu menjadi tempat penelitian karena sekolah ini sudah menerapkan sistem manajemen mutu ISO 9001: 2008 sejak tahun 2009 dan belum pernah ada penelitian mengenai SMM ISO 9001: 2008 sebelumnya. Selain itu selama pelaksanaan kegiatan KKNPPL tahun 2011, peneliti merasa perlu adanya penelitian mengenai penerapan SMM ISO 9001: 2008 terkait dengan kinerja guru. Waktu pelaksanaan penelitian dilaksanakan dari tanggal 10 September 2012 sampai 17 September 2012.

B. Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang dilakukan ini tergolong penelitian asosiatif jika dilihat dari tingkat eksplanasinya atau tingkat penjelasaannya. Penelitian asosiatif merupakan penelitian yang mencari hubungan antara suatu variabel dengan variabel yang lain. Sedangkan dilihat dari jenis datanya, penelitian ini termasuk penelitian kuantitatif karena data penelitian berupa angka-angka dan analisis menggunakan statistik Sugiyono, 2006: 13. 53 X Y Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian korelasional, yaitu penelitian yang dirancang untuk menentukan tingkat hubungan penerapan Sistem Manajemen Mutu ISO 9001: 2008 dengan kinerja guru. 1. Variabel-variabel penelitian Dalam penelitian ini terdapat dua buah variabel, yaitu SMM ISO 9001: 2008 X sebagai variabel bebas dan kinerja guru Y sebagai variabel terikat. 2. Hubungan antar variabel Paradigma penelitian merupakan pola hubungan antara variabel yang akan diteliti. Sehingga paradigma penelitian dalam hal ini dapat diartikan sebagai pola pikir yang menunjukkan hubungan antara variabel yang akan diteliti sekaligus mencerminkan jenis dan jumlah rumusan masalah yang perlu dijawab melalui penelitian, teori yang digunakan untuk merumuskan hipotesis, jenis dan jumlah hipotesis, dan teknik analisis statistik yang akan digunakan Sugiyono, 2006: 66. Berdasarkan kajian pustaka dan kerangka berpikir, dapat digambarkan hubungan antar variabel dalam penelitian. Hubungan antara variabel bebas dan variabel terikat dapat digambarkan sebagai berikut :

C. Subjek Penelitian