Keputusan Investasi LANDASAN TEORI

21 inflasi di masa yang akan datang. Ekspektasi laju inflasi yang tinggi akan mendorong masyarakat untuk mengalihkan aset finansial yang dimilikinya menjadi aset riil, seperti tanah, rumah, dan barang-barang konsumsi lainnya. Begitu pula sebaliknya ekspektasi laju inflasi yang rendah akan memberikan insentif terhadap masyarakat untuk menabung serta melakukan investasi pada sektor-sektor produktif.

H. Tingkat Bunga SBI

Sertifikat Bank Indonesia SBI adalahsurat berharga yang dikeluarkan oleh Bank Indonesia sebagai pengakuan utang berjangka waktu pendek 1-3 bulan dengan sistem diskontobunga. SBI merupakan salah satu mekanisme yang digunakan Bank Indonesia untuk mengontrol kestabilan nilai Rupiah. Dengan menjual SBI, Bank Indonesia dapat menyerap kelebihan uang primeryang beredar. Tingkat suku bunga yang berlaku pada setiap penjualan SBI ditentukan oleh mekanisme pasar berdasarkan sistem lelang http:id.wikipedia.orgwiki Sertifikat_Bank_Indonesia.

I. Hubungan Tingkat Bunga SBI dengan Harga Saham

Tingkat suku bunga memiliki pengaruh yang besar terhadap harga saham. Suku bunga yang tinggi akan menurunkan kegiatan ekonomi, meningkatkan beban bunga dengan demikian menurunkan laba perusahaan, menyebabkan investor menjual saham dan mentransfer dana pada pasar obligasi. Jadi, semakin tinggi suku bunga akan menekan harga saham. Tingkat suku bunga sulit dan 22 bahkan tidak mungkin untuk diprediksi http:syarifahanakmamak.blogspot.com 201203hubungan-tingkat-suku-bunga-dengan.html dan menurut Triana http:banking.blog.gunadarma.ac.id hubungan antara tingkat suku bunga dengan Indeks Harga Saham, apabila tingkat bunga tinggi maka pemilik modal memilih menabung di Bank.Sehingga antara tingkat suku bunga dengan harga saham memiliki hubungan yang negatif atau timbal balik. Jika tingkat suku bunga meningkat maka harga saham akan mengalami penurunan dan sebaliknya.

J. Harga Minyak Mentah

Minyak mentah merupakan sumber energi vital bagi masyarakat dunia saat ini. Sebagian besar industri di dunia menjalankan industrinya dengan menggunakan sumber energi yang berasal dari olahan minyak mentah, contohnya avtur yang merupakan bahan bakar pesawat terbang. Tidak hanya kalangan industri, masyarakat awam pun sangat bergantung pada minyak mentah, contohnya bensin yang digunakan untuk bahan bakar kendaraan bermotor. Kebutuhan minyak mentah dunia yang semakin meningkat secara langsung berdampak pada pergerakan harga minyak mentah dunia. Ada beberapa jenis harga minyak mentah yang dikelompokkan berdasarkan kualitas minyak mentah yang dihasilkan dari ladang minyak The International Crude Oil Market Handbook 2004 . Beberapa harga minyak mentah dunia tersebut adalah West Texas Intermediate atau lebih dikenal dengan minyak light sweet , Brent Blend, Russian Export Blend ,OPEC Basket price http:repository.ipb.ac.idbitstream handle12345678952037BAB20II20Tinjauan20Pustaka.pdf?sequence=4 . 23

K. Hubungan Harga Minyak Mentah dengan Harga Saham

Menurut hasil penelitian yang dilakukan oleh Pasaribu menyatakan bahwa hubungan harga minyak mentah dengan harga saham secara parsial berpengaruh secara positif namun tidak signifikan. Sehingga semakin tinggi harga minyak mentah maka IHSG di Bursa Efek Indonesia akan semakin meningkat begitu pun sebaliknya semakin rendah harga minyak mentah maka IHSG di Bursa Efek Indonesia akan semakin menurun Pasaribu,2011:IV.

L. Tinjauan Penelitian Sebelumnya

Tabel II.1 Tinjauan Penelitian Sebelumnya No Nama Peneliti Judul Penelitian Variabel Metode Hasil 1 Suramaya Suci Kewal Pengaruh Inflasi, Suku Bunga, Kurs,