Identifikasi Masalah Batasan Masalah Rumusan masalah Tujuan Manfaat

5 media kartu bergambar dapat memvisualisasikan informasi yang diterima anak dalam pembelajaran. Visual dapat pula menumbuhkan minat siswa dan dapat memberikan hubungan antara isi materi pelajaran dengan dunia nyata Azhar Arsyad, 2011: 91. Hal ini dikuatkan oleh Badru Zaman, Asep Hery Hernawan, dan Cucu Eliyawati 2008: 4.7 bahwa penelitian yang dilakukan oleh British Audio-Visual Association menghasilkan temuan bahwa rata-rata jumlah informasi yang diperoleh seseorang melalui indra 75 melalui indra penglihatan visual. Berdasarkan latar belakang di atas dapat diketahui bahwa kemampuan keaksaraan anak perlu ditingkatkan dengan media yang dapat memperlancar pemahaman anak, maka penulis merasa tertarik untuk melakukan penelitian tentang Peningkatan Kemampuan Keaksaraan melalui Media Kartu Bergambar di TK PKK 105 Karanganyar Gadingharjo Sanden Bantul.

B. Identifikasi Masalah

Berkaitan dengan uraian latar belakang di atas maka diketahui permasalahan yang dihadapi di lapangan memerlukan perhatian dari berbagai pihak. Permasalahan yang diamati itu dapat diidentifikasi sebagai berikut: 1. Kemampuan keaksaraan anak Kelompok B TK PKK 105 Karanganyar Gadingharjo Sanden Bantul masih rendah. Hal ini disebabkan materi pembelajaran yang disampaikan guru kurang menstimulasi kemampuan keaksaraan. 2. Media yang digunakan guru dalam pembelajaran kurang bervariasi, tidak menarik, dan cenderung monoton karena guru hanya menggunakan ceramah, 6 menulis di papan tulis dengan spidol, dan pemberian tugas mengerjakan majalah. 3. Guru belum menggunakan media kartu bergambar dalam pembelajaran.

C. Batasan Masalah

Berdasarkan sejumlah masalah yang ditemukan, masalah dibatasi dan hanya difokuskan pada permasalahan upaya guru dalam meningkatkan kemampuan keaksaraan melalui media kartu bergambar di TK PKK 105 Karanganyar Sanden Bantul.

D. Rumusan masalah

Berdasarkan latar belakang seperti yang telah diuraikan, maka rumusan masalah penelitian ini adalah: “Bagaimana meningkatkan kemampuan keaksaraan melalui media kartu bergambar di TK PKK 105 Karanganyar Gadingharjo Sanden Bantul?”

E. Tujuan

Sesuai dengan rumusan masalah yang telah diuraikan, maka tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan kemampuan keaksaraan melalui media kartu bergambar di TK PKK 105 Karanganyar Gadingharjo Sanden Bantul.

F. Manfaat

a. Bagi Guru 7 Untuk dapat memberikan pengetahuan mengenai pentingnya dan upaya meningkatkan kemampuan bahasa terutama keaksaraan anak Kelompok B melalui kartu bergambar. b. Bagi sekolah Bahan pertimbangan bagi sekolah dalam pengambilan kebijakan yang terkait dengan media-media yang digunakan dalam pembelajaran yang akan digunakan guru untuk menstimulasi aspek perkembangan anak, sehingga memperbaiki kualitas proses pembelajaran. c. Bagi Peneliti Menambah wawasan peneliti sebagai calon guru bahwa untuk menstimulasi kemampuan bahasa anak terutama ranah keaksaraan diperlukan media pembelajaran yang menarik dan sesuai dengan karakteristik materi pembelajaran.

G. Definisi Operasional