Populasi dan Sampel Penelitian
ditunjukkan melalui ketercapaian level penyelesaian puzzle oleh responden. Melalui hasil tersebut peneliti dapat memberikan imbalan
atau denda sesuai dengan skema kompensasi yang responden terima. Skema kompensasi menjadi variabel independen dalam penelitian
ini. Instrumen penelitian membagi responden ke dalam 5 kelompok dengan penerapan skema kompensasi yang berbeda-beda di tiap
kelompoknya. Lima kelompok tersebut akan diberikan skema kompensasi skema kompensasi bonus, skema kompensasi denda, skema
kompensasi bonus dan denda, skema kompensasi clawback, dan netral hanya diberi gaji pokok.
Variabel moderator pada penelitian ini adalah love of money. Instrumen yang digunakan untuk mengukur love of money adalah
kuesioner. Kuesioner pada penelitian ini memodifikasi dari instrumen penelitian Tang dan Chiu 2003 dengan menggunakan LOMS Love of
Money Scale . Pengukuran variabel pada instrumen kuesioner ini
menggunakan Skala Likert. Mustafa 2009 menyatakan skala Likert Likert Scale atau
summated-rating scaled memungkinkan peneliti utuk mengetahui tingkat sikap atau perasaan responden. Skala Likert menggunakan pertanyaan
tertutup dengan empat alternatif jawaban secara berjenjang terhadap s
uatu pernyataan. Alternatif jawaban tersebut antara lain “sangat tidak setuju”, “tidak setuju”, “setuju”, dan “sangat setuju”.
2. Pengukuran Variabel Variabel kinerja diukur menggunakan skala interval yakni 1
sampai 12. Kinerja diukur menggunakan penyelesaian puzzle yang memiliki tingkat kesulitan berjenjang. Responden mendapatkan nilai 1
apabila mampu menyelesaikan PuzzleLevel 1.1dalam waktu 39 detik. Responden akan mendapatkan nilai 2 apabila mampu menyelesaikan
Puzzle Level 1.2 dalam waktu 24 detik. Responden akan mendapatkan
nilai 3 apabila mampu menyelesaikan PuzzleLevel 1.3 dalam waktu 30 detik. Responden akan mendapatkan nilai 4 apabila mampu
menyelesaikan PuzzleLevel 1.4 dalam waktu 30 detik. Responden akan mendapatkan nilai 5 apabila mampu menyelesaikan PuzzleLevel 1.5
dalam waktu 31 detik. Responden akan mendapatkan nilai 6 apabila mampu menyelesaikan PuzzleLevel 1.6 dalam waktu 28 detik.
Responden mendapatkan nilai 7 apabila mampu menyelesaikan Puzzle Level 2dalam waktu 41 detik. Responden mendapatkan nilai 8 apabila
mampu menyelesaikan Puzzle Level 3dalam waktu 43 detik. Responden mendapatkan nilai 9 apabila mampu menyelesaikan Puzzle
Level 4dalam waktu 43 detik. Responden mendapatkan nilai 10 apabila mampu menyelesaikan Puzzle Level5 dalam waktu 85 detik.
Responden mendapatkan nilai 11 apabila mampu menyelesaikan Puzzle
Level 6 dalam waktu 90 detik. Responden mendapatkan nilai 12 apabila mampu menyelesaikan Puzzle Level 7dalam waktu 110 detik.