Pendahuluan Peran Kewirausahaan dalam membangun Ekonomi Indonesia a. Materi Pembelajaran

152 Kelas VII SMPMTs Edisi Revisi

b. Kegiatan Inti

1 Mengamati a Peserta didik diminta mengamati tentang contoh gambar dalam buku siswa yaitu nomor gambar 3.34 atau gambar yang berkaitan dengan materi pelajaran b Berdasarkan hasil pengamatan terhadap gambar, peserta didik beserta teman satu meja diminta untuk mendiskusikan tentang hal-hal yang ingin diketahui. c Peserta didik diajak untuk menyeleksi apakah hal-hal yang ingin diketahui telah sesuai dengan tujuan pembelajaran. d Guru menuliskan hal-hal yang ingin diketahui peserta didik di depan kelas. e Apabila hal-hal yang ingin diketahui dari hasil pengamatan yang telah dituangkan, belum semuanya mencakup tujuan pembelajaran, maka guru dapat menambahkan hal-hal yang terkait dengan tujuan pembelajaran. 2 Menanya a Peserta didik diminta membentuk kelompok dengan anggota 3 - 4 siswa. b Peserta didik mendiskusikan dalam kelompok untuk merumuskan pertanyaan berdasarkan hal-hal yang ingin diketahui dari hasil pengamatan. Bagaimana kelangkaan sumber daya dihubungkan dengan pemenuhan kebutuhan manusia ? Bagaimana upaya yang dilakukan untuk mengatasi daerah yang kekurangan sumber daya ? Bagaimana peran transportasi untuk mengatasi kelangkaan sumber daya ? Bagaimana kegiatan distribusi barang yang dilakukan antar daerah ? Bagaimana peran pasar dalam pemenuhan kebutuhan masyarakat ? c Peserta didik mendiskusikan dengan kelompok untuk menjawab pertanyaan sesuai dengan apa yang diketahui

3 Mengumpulkan informasi

a Dengan berdiskusi peserta didik diminta mengumpulkan informasi data untuk menjawab pertanyaan yang telah dirumuskan dari berbagai sumber, seperti : membaca Buku Siswa, serta referensi l ain yang relevan, termasuk internet 153 Ilmu Pengetahuan Sosial 4 Mengasosiasi a Dalam Kegiatan ini peserta didik diminta mengolah dan menganalisis data atau informasi yang telah di kumpulkan dari berbagai sumber untuk menjawab pertanyaan yang telah dirumuskan menyempurnakan jawaban sementara yang telah dirumuskan dalam kelompok. b Peserta didik juga diminta mendiskusikan di dalam kelompok untuk mengambil kesimpulan dari jawaban atas pertanyaan yang telah dirumuskan. 5 Mengomunikasikan a Peserta didik dalam kelompok penyaji diminta me mpresentasikan hasil simpulan dari jawaban atas pertanyaan yang telah dirumuskan b Kelompok lain sebagai kelompok penyanggah diminta memberi tanggapan atas hasil simpulan kelompok yang dipresentasikan. c Pesert a didik bersama guru mengambil simpulan atas jawaban dari pertanyaan.

c. Kegiatan Penutup

1 Peserta didik diberi kesempatan untuk menanyakan hal-hal yang belum dipahami. 2 Guru memberikan penjelasan atas pertanyaan yang disampaikan oleh peserta didik. 3 Peserta didik diminta melakukan releksi terhadap proses pembelajaran terkait dengan penguasaan materi, pendekatan dan model pembelajaran yang digunakan. 4 Peserta didik diberi pesan tentang nilai dan moral 5 Peserta diingatkan untuk menyempurnakan laporan hasil diskusi kelompok tentang jawaban atas pertanyaan yang telah dirumuskan untuk dikumpulkan kepada guru. F. Evaluasi Penilaian dilakukan menggunakan teknik penilaian autentik yang meliputi penilaian sikap, pengetahuan dan keterampilan. Untuk menilai aspek sikap digunakan teknik observasi dengan menggunakan rubrik, aspek pengetahuan dengan tes lisan dalam bentuk uraian dan aspek Keterampilan dengan observasi, seperti tampak pada contoh berikut :