Identifikasi Masalah Batasan Masalah Rumusan Masalah Manfaat Penelitian

5 beraktivitas. Dilihat dari hasil observasi, terdapat anak berbadan gemuk yang cukup aktif dalam bergerak, namun adapula anak yang berbadan gemuk hanya bergerak santai, lebih senang duduk dan tidak terlalu aktif dalam beraktivitas. Berdasarkan latar belakang masalah tersebut, peneliti bermaksud menelitit apakah terdapat hubungan antara status gizi dengan tingkat aktivitas jasmani siswa di MI Darul Hikmah. Apalagi belum ada data empirik mengenai status gizi siswa dan tingkat aktivitas jasmani siswa di MI Darul Hikmah. Data mengenai hubungan antara status gizi dan tingkat aktivitas jasmani di sekolah MI Darul Hikmah juga belum ada. Oleh karena itu, penelitian ini bermaksud menyelidiki hubungan antara tingkat aktivitas jasmani dengan status gizi pada siswa kelas V di MI Darul Hikmah.

B. Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan di atas diidentifikasi masalah yang akan diteliti adalah sebagai berikut : 1. Ketersediaan fasilitas milik sekolah kurang mendukung dalam aktivitas jasmani siswa. 2. Beberapa siswa di MI Darul Hikmah yang memiliki badan gemuk kurang aktif dalam melakukan aktivitas fisik. 3. Belum diketahuinya status gizi siswa di MI Darul Hikmah Kecamatan Purwokerto Barat Kabupaten Banyumas. 4. Belum diketahuinya tingkat aktivitas jasmani siswa di MI Darul Hikmah Kecamatan Purwokerto Barat Kabupaten Banyumas. 6 5. Belum diketahuinya hubungan antara status gizi dengan tingkat aktivitas jasmani siswa kelas atas MI Darul Hikmah Kecamatan Purwokerto Barat Kabupaten Banyumas.

C. Batasan Masalah

Dari identifikasi masalah di atas agar ruang lingkup permasalahan tidak meluas maka perlu diadakan pembatasan masalah. Mengingat keterbatasan waktu, tenaga, biaya yang ada pada penelitian maka dalam penelitian ini hanya akan meneliti tentang: “hubungan antara status gizi dengan tingkat aktivitas jasmani siswa kelas atas MI Darul Hikmah Kecamatan Purwokerto Barat Kabupaten Banyumas”.

D. Rumusan Masalah

Untuk memberikan arahan yang jelas dalam penelitian ini, maka dirumuskan masalahnya yaitu: “Apakah Ada Hubungan Antara Status Gizi Dengan Tingkat Aktivitas Jasmani Siswa Kelas V MI Darul Hikmah Kecamatan Purwokerto Barat Kabupaten Banyumas? ”. E. Tujuan Penelitian Sehubungan dengan rumusan yang telah penulis kemukakan tersebut tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui ada tidaknya hubungan antara status gizi dengan tingkat aktivitas jasmani siswa kelas V MI Darul Hikmah Kecamatan Purwokerto Barat Kabupaten Banyumas.

F. Manfaat Penelitian

Hasil penelitian yang diperoleh dalam penelitian diharapkan memberikan manfaat, yaitu : 7 1. Secara Teoritis a. Memberikan dasar informasi untuk melakukan penelitian tentang hubungan antara status gizi dengan tingkat aktivitas jasmani siswa. b. Menambah pengetahuan mengenai status gizi dan tingkat aktivitas jasmani dalam kehidupan sehari-hari. 2. Secara Praktis a. Dapat memberikan masukan dan pertimbangan dalam menentukan program-program tambahan pembelajaran pendidikan jasmani dan kesehatan. c. Mengetahui hubungan antara status gizi dengan tingkat aktivitas jasmani siswa. d. Memberikan gambaran kepada guru penjaskes tentang acuan dalam membina dan meningkatkan tingkat aktivitas jasmani siswa. e. Mengetahui status gizi dan tingkat aktivitas jasmani siswa untuk menjaga kesehatan dan kebugaran siswa. 8

BAB II KAJIAN TEORI

Dokumen yang terkait

Hubungan Antara Tingkat Keparahan Ispa Dengan Status Gizi Pada Anak Balita Di Kelurahan Tangkahan Kecamatan Medan Labuhan Tahun 2009

2 48 97

PERKEMBANGAN YAYASAN PERGURUAN ISLAM DARUL HIKMAH DI JATILUHUR BEKASI 1997.2010

0 50 151

Hubungan Antara Status Gizi Dengan Tingkat Kesegaran Jasmani Pada Siswa Putra Kelas 1 Sekolah Dasar di Desa Jetak Kidul Kecamatan Wonopringgo Kabupaten Pekalongan Tahun Ajaran 20052006

0 8 86

HUBUNGAN ANTARA AKTIVITAS FISIK DENGAN STATUS GIZI SISWA SEKOLAH DASAR DI SD N KARTASURA 1, KECAMATAN KARTASURA, HUBUNGAN ANTARA AKTIVITAS FISIK DENGAN STATUS GIZI SISWA SEKOLAH DASAR DI SD N KARTASURA 1, KECAMATAN KARTASURA, KABUPATEN SUKOHARJO.

1 4 13

HUBUNGAN ANTARA TINGKAT KONSUMSI ZAT GIZI DENGAN STATUS GIZI DAN STATUS GIZI DENGAN AKTIVITAS FISIK POLISI DALMAS DI POLRES WONOGIRI.

0 0 6

HUBUNGAN ANTARA POLA MAKAN, STATUS GIZI DAN TINGKAT KEBUGARAN JASMANI SISWA KELAS ATAS SD REJOSARI 3 SEMIN GUNUNGKIDUL.

1 8 149

HUBUNGAN ANTARA TINGKAT KESEGARAN JASMANI DENGAN KEMAMPUAN MOTORIK SISWA KELAS V SD NEGERI TLOGOADI KECAMATAN MLATI KABUPATEN SLEMAN.

0 0 118

HUBUNGAN ANTARA STATUS GIZI DAN TINGKAT KEBUGARAN JASMANI SISWA KELAS ATAS SD SOMPOK KECAMATAN IMOGIRI KABUPATEN BANTUL.

0 4 112

KESESUAIAN ANTARA ASUPAN GIZI DENGAN KEBUTUHAN ENERGI SISWA KELAS XI SMA MUHAMMADIYAH 1 PURWOKERTO KABUPATEN BANYUMAS.

2 11 80

HUBUNGAN ANTARA PENGETAHUAN GIZI SEIMBANG DAN PERILAKU DIET DENGAN STATUS GIZI PADA REMAJA PUTRI DI SMK BAKTI PURWOKERTO KABUPATEN BANYUMAS - repository perpustakaan

0 0 17