Jenis Penelitian Analisis data Etika Penelitian

BAB IV METODE PENELITIAN

4.1 Jenis Penelitian

Desain penelitian ini adalah deskriptif cross sectional , yang dimaksudkan untuk menentukan tingkat pengetahuan dan sikap mahasiswa FK USU pada tahun 2013. Pada penelitian ini pendekatan atau pengumpulan data dilakukan dalam suatu saat tersebut. 4.2 Waktu dan Tempat penelitian 4.2.1 Waktu penelitian Penelitian ini dilakukan selama 5 bulan Juli-Desember terhadap mahasiswa FK USU 2013.

4.2.2 Tempat penelitian

Penelitian ini dilaksanakan pada mahasiswa FK USU yang beralamat di Jl.Dr. Mansur No.5 Medan 20155, Indonesia.

4.3 Populasi dan Sampel

Populasi dalam penelitian adalah setiap subjek yang memenuhi kriteria yang telah ditetapkan.

4.3.1 Populasi Target

Populasi target dari penelitian ini adalah Mahasiswa FK USU yang berjumlah sekitar 500 orang.

4.3.2 Populasi Terjangkau Populasi terjangkau dari penelitian ini adalah Mahasiswa FK USU .

4.3.3 Sampel Penelitian

Sampel penelitian adalah Mahasiswa FK USU yang memenuhi kriteria inklusi subyek penelitian. Universitas Sumatera Utara

4.3.3.1 Kriteria Inklusi

1 Mahasiswa yang menandatangani surat persetujuan mengikuti penelitian. 2 Mahasiswa yang berumur dari umur 16 hingga umur 19 tahun. 3 Mahasiswa yang terdaftar di FK USU .

4.3.3.2 Kriteria Eksklusi

1 Mahasiswa yang menolak surat persetujuan

4.3.4 Cara Sampling

Metode pengambilan sampel yang digunakan adalah convenience sampling

4.3.5 Besar Sampel

Rumus sampel minimal yang diperlukan. n = N 1+N d 2 n= jumlah sampel N= jumlah populasi d 2 = presisi yang ditetapkan Universitas Sumatera Utara Berdasarkan rumus tersebut, maka : n= 500 5000.1 2 + 1 = 92.33 n= jumlah sampel N= 500 D 2 = 0.110 Dengan tingkat kepercayaan yang dikehendaki sebesar 95 dan tingkat ketepatan instrument adalah sebesar 10 , maka jumlah sampel yang diperoleh dengan memekai rumus tersebut adalah sebanyak 93 orang dan dibulat sehingga 100 mahasiswa. 4.4 Cara Pengumpulan Data 4.4.1 Alat Alat penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah daftar pertanyaan kuesioner yang telah diuji validitas. Uji validitas adalah uji untuk menilai ketepatan dan kecermatan alat ukur tes. Jika skor tiap pertanyaan 0,5 pertanyaan tersebut dapat dikatakan valid.

4.4.2 Jenis Data

Jenis data yang dikumpulkan berupa data primer dengan cara pengisian kuesioner dan dalam pengisian kuesioner dipandu oleh peneliti.

4.5 Analisis data

Setelah data terkumpul, maka dilakukan: I. Pengecekan terhadap data-data yang terdapat pada kuesioner. Universitas Sumatera Utara II. Melakukan seleksi terhadap data-data yang terkumpul. Pada tahap ini kita menilai apakah sampel tersebut masuk ke dalam kriteria inklusi atau tidak. III. Selanjutnya dilakukan analisis data. IV. Analisa data dilakukan dengan bantuan program SPSS.

4.6 Etika Penelitian

I. Meminta persetujuan informed consent responden setelah mendapatkan penjelasan mengenai penelitian ini. II. Kepentingan responden diutamakan iaitu kuesioner tersebut berisikan pertanyaan seputar identitas diri responden, data demografi, dan pengetahuan responden akan menjadi rahasia peneliti dan tidak akan disebarluaskan. III. Responden tidak dikenai biaya apapun. Universitas Sumatera Utara

BAB V HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

5.1 Hasil Penelitian

5.1.1 Deskripsi Lokasi penelitian

Penelitian ini dilakukan di Universitas Sumatera Utara, Jln. Dr. Mansur No.5 Medan 20155, Indonesia.

5.1.2 Deskripsi Karakteristik Mahasiswa

Dalam penelitian ini, responden yang diteliti sebanyak 100 mahasiswa FK USU 2013. Dari keseluruhan responden gambaran karakteristik responden yang diamati meliputi usia dan jenis kelamin. Data yang lengkap mengenai karakteristik mahasiswa dapat dilihat pada table-table yang ada di bawah. Table 5.1 Distribusi frekuensi karakteristik responden berdasarkan usia. Umur Jumlah Mahasiswa Persen 16 25 25,0 17 25 25,0 18 25 25,0 19 25 25,0 Total 100 100.0 Berdasarkan Table 5.1 di atas, terlihat bahawa masing-masing kelompok umur 16,17,18 dan 19 mempunyai persen yang sama 25.0. Table 5.2 Distribusi frekuensi karakteristik responden berdasarkan jenis kelamin Jenis Kelamin Jumlah Persen Laki-laki 50 50.0 Perempuan 50 50.0 Total 100 100.0 Universitas Sumatera Utara