Korelasi BMI Terhadap Tekanan Darah Sistolik Pada Responden Pria

1. Korelasi BMI Terhadap Tekanan Darah Sistolik Pada Responden Pria

dan Wanita Pada responden pria, kekuatan korelasi r BMI terhadap tekanan darah sistolik adalah sebesar 0,145 dan untuk responden wanita diperoleh kekuatan korelasi r 0,039. Nilai r tersebut menunjukkan BMI memiliki korelasi yang sangat lemah terhadap tekanan darah sistolik pada responden pria dan wanita. Arah korelasi bersifat searah, dengan peningkatan BMI akan disertai dengan peningkatan tekanan darah sistolik. Nilai signifikansi p = 0,365 untuk responden pria dan untuk responden wanita diperoleh 0,774. Hal ini menunjukkan tidak terdapat korelasi yang signifikan antara BMI terhadap tekanan darah sistolik pada responden pria dan wanita. Gambar 14. Diagram Sebar Korelasi BMI Terhadap Tekanan Darah Sistolik Responden Pria Gambar 15. Diagram Sebar Korelasi BMI Terhadap Tekanan Darah Sistolik Responden Wanita Hasil yang diperoleh peneliti didukung dengan penelitian cohort di Praha pada 42 penyandang DM tipe 2 dan 41 individu control oleh Sindelka dkk. 2002 menyatakan terdapat perbedaan tidak signifikan pada tekanan darah sistolik 136 ± 11 mmHg pada kelompok BMI 26 kgm 2 dan pada kelompok BMI 26 –30 kgm 2 135 ± 16 mmHg, sehingga penelitian ini menyimpulkan tidak terdapat korelasi signifikan antara BMI terhadap tekanan darah sistolik p 0,05. Hal ini dapat disebabkan karena jumlah sampel yang digunakan lebih kecil daripada yang digunakan penulis sehingga data yang diperoleh tidak dapat menggambarkan dengan baik secara statistik korelasi BMI terhadap tekanan darah sistolik. Ukuran sampel yang besar dapat memberikan korelasi yang signifikan. Hasil yang diperoleh berlawanan dengan Penelitian cross-sectional pada populasi urban di Tehran dengan 6.899 responden oleh Saadat dkk. 2005 menyatakan rata-rata tekanan darah sistolik pada populasi DM 131 ± 19 mmHg lebih besar signifikan dibanding populasi normal 116 ± 16 mmHg, dengan nilai p 0,001. Faheem dkk. 2010 mengumpulkan data dari 2270 individu dewasa 79,2 pria PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI dan 20,8 wanita di India. Analisis korelasi bivariate pada tekanan darah sistolik berkorelasi positif dan signifikan dengan BMI r = 0,317 dan p 0,000 pada semua responden.

2. Korelasi BMI Terhadap Tekanan Darah Diastolik Pada Responden Pria