Observasi Teknik Pengumpulan Data

langsung ke lapangan dilakukan penulis dengan mengamati daya tarik Objek Wisata Taman Bumi Kedaton yang ada dan sudah dikembangkan.

2. Wawancara

Teknik wawancara digunakan untuk mendapatkan keterangan yang belum ada atau kurang jelas dari data yang sudah ada. Interview atau wawancara merupakan teknik mengumpulkan data dengan mengajukan pertanyaan secara langsung oleh pewawancara Kusmayadi, 2000:150. Wawancara dilakukan dengan cara mendatangi instansi terkait dan pengunjung yang ada kaitannya dengan penelitian ini dengan pedoman wawancara tersusun. Teknik ini dilakukan untuk memperoleh data mengenai indentitas pengelola, program dan rencana pengembangan, potensi wisata yang ada, fasilitas yang tersedia dan upaya pengembangan objek wisata dari Dinas Pariwisata dan Kebudayaan serta hambatan yang dihadapi oleh pengelola objek wisata Taman Bumi Kedaton.

3. Kuesioner

Penelitian ini menggunakan kuesioner dengan pertanyaan tertutup artinya pertanyaan- pertanyaan dan alternatif jawabannya telah ditentukan sehingga responden tinggal memilih jawaban yang diinginkan. Kuesioner digunakan untuk mengumpulkan data primer dari responden yang sedang berkunjung di Objek Wisata Taman Bumi Kedaton Kelurahan Batu Putu Kecamatan Teluk Betung Utara Bandar Lampung.

4. Dokumentasi

Teknik dokumentasi adalah teknik untuk melengkapi data dalam rangka analisa masalah yang sedang kita teliti. Kita memerlukan informasi dari dokumen-dokumen yang ada hubungannya dengan objek yang dipelajari. Teknik ini digunakan untuk mendapatkan data yang berupa kondisi umum objek wisata Taman Bumi Kedaton, keadaan sarana dan prasarana yang ada, peta lokasi, dan pengelolaan manajemen. E. Teknik Analisa Data Pengumpulan data primer dilakukan dengan cara melakukan pengamatan langsung di lapangan serta wawancara dengan pengunjung dengan menggunakan kuesioner tertutup. Sedangkan data sekunder diperoleh melalui dokumentasi pengelola objek wisata Taman Bumi Kedaton. Kemudian data tersebut diolah dengan menggunakan teknik skoring dan teknik deskriptif kualitatif dengan analisa persentase yang dilakukan dengan menyusun distribusi persentase sederhana. Penentuan jumlah persentase dari jawaban responden menggunakan rumus persentase sebagai berikut: = � � × Keterangan: : persentase yang diperoleh f : jumlah jawaban responden n : jumlah responden 100 : konstanta Sedangkan skoring dilakukan dengan menggunakan rumus model Struges, yaitu: K = − � Keterangan: K : interval kelas a : total skor tertinggi b : total skor terendah u : jumlah kelas