Kemampuan variabel current ratio dalam memprediksi kondisi financial

32

E. Hipotesis Penelitian

Berdasarkan perumusan masalah dan kajian teoritis yang dilakukan sebelumnya, terdapat aspek yang akan diuji dalam penelitian ini dengan hipotesis yang diajukan sebagai berikut: H a1 : Variabel likuiditas yang diproksikan dengan current ratio dan quick ratio, profitabilitas yang diproksikan dengan return to total asset, dan financial leverage yang diproksikan dengan current liabilities to total assets mampu memprediksi kondisi financial distress perusahaan H a2 : Current ratio berpengaruh negatif terhadap kondisi financial distress perusahaan H a3 : Quick ratio berpengaruh negatif terhadap kondisi financial distress perusahaan H a4 : Return on total assets berpengaruh negatif terhadap kondisi financial distress perusahaan H a5 : Current liabilities to total asset berpengaruh positif terhadap kondisi financial distress perusahaan 33

BAB III METODELOGI PENELITIAN

A. Desain Penelitian

Jenis penelitian ini dikelompokan pada penelitian kausalitas dengan menggunakan model Regresi Nonparametrik. Penelitian kausalitas adalah penelitian yang bertujuan untuk melihat hubungan atau keterkaitan antara satu variabel dengan variabel lain. Penelitian ini menggunakan model multiple discriminant analysis dalam memprediksi kebangkrutan perusahaan financial distress.

B. Definisi Operasional Variabel

1. Variabel Dependen

Variabel dependen adalah variabel yang dipengaruhi oleh variabel independen. Variabel dependen yang digunakan dalam penelitian ini adalah Financial Distress. Financial Distress merupakan suatu proses menurunannya posisi financial perusahaan yang dialami sebelum terjadinya kebangkrutan ataupun likuidasi Platt dan Platt, 2008. Kebangkrutan pada dasarnya adalah keadaan dimana perusahaan tidak mampu memenuhi kewajibannya pada kreditur saat jatuh tempo, dan total hutang melebihi total aktiva yang dimiliki. Variabel dependen dalam penelitian ini termasuk dalam model respon dikotomis, yaitu sebuah variabel dimana nilainya bersifat kualitatif. Variabel financial distress