Sejarah Singkat Perusahaan Struktur Organisasi Marbella Suites Bandung

BAB III OBJEK DAN METODE PENELITIAN

3.1. Objek Penelitian

Objek penelitian ini terdiri dari dua variabel, yaitu variabel independen bebas dan variabel dependen terikat. Variabel independen bebas dalam penelitian ini adalah software momentosh X, variabel dependenterikat dalam penelitian ini adalah kepuasan kerja karyawan pada bagian front office dan housekeeping di Marbella Suites Bandung Y.

3.1.1. Sejarah Singkat Perusahaan

Marbella Suites Bandung bertempat di sentra dago pakar yang merupakan salah satu tempat yang mempunyai pemandangan yang indah di kota bandung. Marbella suites bandung ini sudah menggunakan dekorasi yang modern, dan memiliki konsep yaitu hotel dan apartemen. Bangunan marbella dibangun dari sekitar tahun 2006, dan soft opening diadakan mulai tanggal 9 september 2009 sampai dengan akhir bulan april 2010. Marbella tidak hanya ada di kota bandung saja, tetapi juga di berbagai kota dan wilayah seperti di daerah jakarta, bandung, anyer, sampai ke bali. Marbella suites bandung merupakan cabang dari pusat yang ada di kota jakarta. Marbella suites bandung mempunyai 99 kamar dan 15 lantai. Terdapat jenis-jenis kamar di Marbella suites bandung, diantaranya : a Deluxe Suite 1 bedroom = 47 kamar b Executive Suite 2 bedroom = 50 kamar c Master Suite 3 bedroom = 2 kamar

3.1.2. Struktur Organisasi Marbella Suites Bandung

Marbella Suites Bandung dipimpin oleh seorang direktur utama yang bernama bapak Adwien Dhanu Suhendro, seorang direktur yang bernama ibu Roswita ratih dan satu orang Executive assisten manager yang bernama bapak Aan Saeful Anwar. Direktur utama adalah pemilik saham terbesar di Marbella, di Marbella suites bandung terdapat beberapa bagian, diantaranya bagian Human Resources Manager yang dipimpin oleh bapak Sugeng Sulaksono, dan bagian Financial Controller yang dipimpin oleh bapak Ritit Wiryanto, dua bagian tersebut merupakan level A1 yaitu level dibawah Executive Assisten Manager. Bagian lainnya yang menempati level B1 adalah bagian Front Office yang dipimpin oleh bapak Suparjan Sunukarta, bagian Executive Houskeeper yang dipimpin oleh bapak Agus Rena, bagian Chief Engineering dipimpin olrh bapak Velly S. Prahasta, bagian Food Bevarage Manager dipimpin oleh Arief Jatmiko Puranata, bagian Sales Marketing manager dipimpin oleh bapak Duddy Ridwan. Bagian yang menempati level B2 yaitu bagian Executive Chef dipimpin oleh bapak Zulkarnain dan bagian ini berada dibawah bagian Food Bevarage Manager, dan bagian yang berada di level B2 dibawah bagian Financial Controller yaitu bagian Chief Accountan yang dipimpin oleh bapak Anndy Bramasto. Agar lebih jelasnya dapat dilihat pada gambar struktur organisasi berikut ini : Gambar 3.1 Struktur Oganisasi Marbella Suites Bandung

3.1.3. Deskripsi Tugas