Perumusan Masalah Tujuan dan Manfaat Penelitian Metode Penelitian

B. Perumusan Masalah

Sesuai dengan uraian latar belakang di atas, maka yang menjadi fokus permasalahan dalam penelitian ini dibatasi pada “Bagaimanakah jenis, cara dan proses pemberian motivasi pada karyawan PT Bank Mandiri Persero Tbk. Unit Kerja Bills Processing Center Medan”.

C. Tujuan dan Manfaat Penelitian

Tujuan diadakannya penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisa jenis, cara dan proses pemberian motivasi pada karyawan PT Bank Mandiri Persero Tbk. Unit Kerja Bills Processing Center Medan. Diharapkan penelitian ini akan memberikan manfaat sebagai berikut: 1. Bagi Peneliti ~ Memperkenalkan pada lingkungan kerja yang sebenarnya serta menambah pengetahuan dan wawasan berfikir penulis mengenai jenis, cara dan proses pemberian motivasi pada lungkungan kerja tersebut. 2. Bagi Perusahaan ~ Sebagai bahan masukan bagi perusahaan dalam meningkatkan pemberian motivasi terhadap karyawannya. 3. Bagi Peneliti Lanjutan ~ Sebagai sumbangan penulis kepada mereka yang memerlukan referensi mengenai pemberian motivasi.

D. Metode Penelitian

Dalam penulisan skripsi minor ini, penulis mengadakan penelitian guna mendapatkan data-data yang akan digunakan sebagai bahan analisa, dengan menggunakan metode penelitian sebagai berikut: 1. Lokasi Penelitian Penelitian yang dilakukan pada PT Bank Mandiri Persero Tbk. Unit Kerja Bills Processing Center Medan yang terletak di Jalan Imam Bonjol Nomor 7 Medan. 2. Jenis Data a. Data Primer, yaitu data yang diperoleh secara langsung dari objek penelitian dalam hal ini PT Bank Mandiri Persero Tbk. Unit Kerja Bills Processing Center Medan. b. Data Sekunder, yaitu pengumpulan data dengan penelaahan buku, arsip, contoh-contoh tertulis yang berkenaan dengan masalah yang diteliti. 3. Metode Pengumpulan Data a. Wawancara, yaitu metode pengumpulan data dimana diadakan tanya jawab langsung kepada pihak perusahaan guna memperoleh informasi dan data-data objektif yang diperlukan dalam hubungannya dengan masalah yang diteliti. b. Quesioner, yaitu dengan cara pengumpulan data dengan jalan membuat atau mengajukan daftar pertanyaan guna memperoleh keterangan mengenai objek yang diteliti. c. Studi Dokumentasi, yaitu dengan cara mengumpulkan data dan informasi dari dokumen, seperti dari koran-koran, dokumen kantor dan lain-lain yang berkaitan dengan penelitian. 4. Metode Analisis Analisa data dilakukan dengan metode deskriptif, yaitu dengan mengumpulkan, mengolah, mengklasifikasikan dan menafsirkan data sehingga dapat memberikan gambaran yang jelas mengenai keadaan permasalahan yang diteliti. BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

A. Profil Perusahaan