commit to user
40
D. Sumber Data
Dalam penelitian ini ada tiga sumber data yang dapat digali untuk mendapatkan berbagai informasi guna memperlancar penelitian, yaitu pertama
informan, yakni guru kelas IV SD Negeri 2 Talakbroto, Simo, Boyolali yaitu Bapak Drs. Sapari, M.Pd. Kedua, proses belajar mengajar lagu dolanan yang
terjadi serta kegiatan guru dan siswa selama dua siklus yang berupa lembar observasi guru dan siswa. Sumber yang terakhir yaitu siswa kelas IV SDN 2
Talakbroto yang berupa hasil angket siswa, wawancara dan daftar nilai tes dalam mengikuti pembelajaran Seni Suara Daerah khususnya Lagu Dolanan.
E. Teknik Pengumpulan Data
Dalam pengumpulan data, peneliti melakukan beberapa kegiatan. Data dikumpulkan melalui beberapa metode, antara lain:
3. Teknik Tes
Metode ini digunakan untuk menilai sampai dimana kemampuan siswa kelas IV SD Negeri 2 Talakbroto, Simo, Boyolali setelah materi diberikan. Teknik
tes yang diberikan yaitu tes perbuatan untuk mengetahui irama, ekspresi, ketepatan lagu, dan lafal siswa dalam menyanyikan lagu dolanan. Tes perbuatan
dilaksanakan setiap akhir pembelajaran pada pertemuan pertama. Sedangkan tes tertulis untuk mengetahui tingkat kemampuan siswa menjelaskan nilai-nilai yang
terkandung dalam lagu-lagu dolanan. Tes tertulis diberikan pada akhir pembelajaran pertemuan kedua. Dengan diketahui hasil tes ini maka peneliti dapat
merencanakan kegiatan yang akan dilakukan agar dapat memperbaiki proses pembelajaran. Selain itu, tes digunakan untuk mengetahui perkembangan dan
keberhasilan pelaksanaan tindakan.
4. Observasi
Observasi dilakukan untuk mengamati perkembangan pembelajaran lagu dolanan sebelum pelaksanaan tindakan, saat tindakan, dan sampai akhir tindakan.
Observasi yang dilakukan dalam penelitian ini adalah observasi langsung yaitu peneliti dan guru kelas IV sebagai pengamat melihat dan mengadakan
commit to user
41 pengamatan secara langsung pada kegiatan pembelajaran, kemudian mencatat
kegiatan siswa kelas IV SD Negeri 2 Talakbroto. Hasil observasi peneliti kemudian didiskusikan dengan guru yang
bersangkutan untuk kemudian dianalisis bersama-sama untuk mengetahui berbagai kelemahan yang ada dan untuk mencari solusi yang tepat. Observasi
terhadap siswa difokuskan pada kegiatan siswa dalam pembelajaran lagu dolanan yaitu tingkat ketertarikan, dan keaktifannya. Sedangkan observasi terhadap
peneliti sebagai guru yang mengajar difokuskan pada penggunaan media
Compact Disc
pada pembelajaran lagu dolanan. 5.
Dokumentasi
Dokumentasi yaitu peneliti mengumpulkan data-data tertulis yang dimiliki siswa berupa daftar nilai Seni Suara Daerah siswa kelas IV SD Negeri 2
Talakbroto, Simo, Boyolali dan daftar presensi. Data ini difungsikan untuk mengetahui seberapa besar tingkat motivasi siswa terhadap pelajaran Seni Suara
Daerah khususnya lagu dolanan. Selain itu, saat proses pembelajaran berlangsung dilakukan dokumentasi yang berupa foto dan video pembelajaran..
6. Wawancara